Iklan
Berita

Porsema Tingkat Kabupaten Dihelat di 6 Titik

Pcnupati.or.id. Ketua PCNU Pati, KH. Yusuf Hasyim menjadi inspektur upacara dalam pembukaan Pekan Olah Raga dan Seni Ma’arif (Porsema) XII tingkat Kabupaten pati. Upacara tersebut digelar di MAN 1 Pati, Ahad (13/11) pagi.

KH. Yusuf menandaskab bahwa agenda Porsema tingkat kabupaten adalah untuk menyaring atlet-atlet terbaik, yang nantinya dikirim ke tingkat provinsi, Februari mendatang.

“Harapan kami, Porsema tahun ini benar-benar menjadi ajang penyaringan atlet-atlet terbaik,” ungkap dia.

Iklan

Diikuti Ribuan Pelajar

Menurut Adib, ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Pati, sedikitnya ada 1163 pelajar tingkat SLTP dan SLTA yang mengikuti kompetisi ini. Jumlah tersebut berasal dari 29 MTs dan 29 MA/SMK yang ada di Kabupaten Pati.

“Peserta tingkat MTs ada 678 dan yang MA/SMK ada 485,” ungkapnya.

Peserta sebanyak itu, nantinya akan bertanding dalam 19 cabang lomba( untuk tingkat MA/SMK dan 21 cabang lomba untuk tingkat MTs. Rencananya, lanjut Adib, kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari, yaitu mulai Ahad (13/11) pagi tadi hingga Senin (14/11) esok.

“Dua hari pelaksanaan di enam titik,” imbuhnya.

Enam titik yang dimaksudkan Adib di antaranya, MAN 1 Pati, GOR Tlogowungu, Stadion Joyo Kusumo, SMK-NU Pati, PTMI dan PB Rahmat Futsal.

Sebelumnya, Adib juga menyampaikan kepada pcnupati.or.id bahwa kompetisi ini bukan sebagai sarana permusuhan, namun justru sebaliknya. Ia menganggap arena pertandingan sebagai sarana menjunjung sportifitas dan ukhuwah an nahdliyyah.

“Tetap junjung sportifitas dan jaga ukhuwah. Itu saja intinya,” tegas dia.(lut/ltn)

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button