Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Hadiri Halalbihalal Ma`arif Jepara, Ketua LP Ma`arif NU Jateng Tekankan Pentingnya Penguatan Akidah Aswaja Nahdliyah di Sekolah/Madrasah

Hadiri Halalbihalal Ma`arif Jepara, Ketua LP Ma`arif NU Jateng Tekankan Pentingnya Penguatan Akidah Aswaja Nahdliyah di Sekolah/Madrasah

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 13 Apr 2025
  • visibility 122
  • comment 0 komentar

 

 

Pcnupati.or.id Jepara – Ketua Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Fakhruddin Karmani menegaskan pentingnya penguatan akidah Ahlussunnah Waljamaah Annahdliyah.

Hal itu terungkap dalam Halalbihalal Keluarga Besar LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Jepara yang bertempat di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara, Sabtu (12/4/2025).

Ketua LP Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah menuturkan Aswaja Annahdliyah menjadi penting untuk selalu dikuatkan pada satuan pendidikan Ma’arif NU.

Maka dari itu, Fakhruddin mengatakan bahwa dalam kepengurusannya, berbagai inovasi dilakukan LP Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah dalam meningkatkan mutu pendidikan dan layanan, seperti menjalin kerjasama dengan kampus di China, program magang di Jepang, dan beasiswa guru-guru Bahasa Inggris belajar di Pare selama 45 hari. Dalam waktu dekat LP Ma’arif NU PWNU Jateng akan menggelar diklat bagi guru-guru Ke- NU- an.

“Program lainnya yang harus dijalankan oleh semua LP. Ma’arif PCNU adalah pembelian buku ke-NU-an dari wilayah,” tegasnya.

Pihaknya berharap semua PC LP Ma’arif NU kompak dan bersinergi, berangkat dari titik yang sama dan bareng dalam membangun peradaban.

Kegiatan yang bertajuk “Menguatkan Silaturahmi untuk Membangun Sinergi dan Harmoni Pendidikan Menuju Ma’arif NU yang Berkualitas, Inovatif dan Berdaya Saing” itu diikuti 311 Kepala Madrasah/ Sekolah SD/ MI, SMP/MTs, dan SMA/ SMK/ MA, Pengurus Sako Maarif Jepara, dan seluruh karyawan di lingkungan LP Ma’arif NU PCNU Jepara.

Ketua LP Ma’arif NU PCNU Jepara Mualimin memohon pemerintah hadir dalam memperhatikan perkembangan satuan pendidikan swasta yang menjadi basis anggota LP Ma’arif NU Jepara, misalnya tentang kesejahteraan guru yang belum sertifikasi, saspras, dan lain-lain.

Hadir Rois Syuriyah PCNU Jepara KH. Hayatun Nufus didampingi Wakil Rois Syuriyah, Prof. Mustaqim. Ketua PCNU Jepara, KH. Charis Rohman, Ketua LP Ma’arif PWNU Jawa Tengah, H. Fahruddin Karmani, Ketua LP Ma’arif NU Jepara, Mualimin dan jajarannya. Sesepuh LP Ma’arif NU PCNU Jepara hadir juga yakni KH. Wuryantoyo, KH. Prof. Zubaidi Masyhud, dan H. Fathul Huda.

Hadir Kepala Kantor Kemenag Jepara, H. Akhsan Muhyiddin beserta Kasi Penmad, jajaran pengawas madrasah, Kabid SMP Disdikpora Kabupaten Jepara, H. Ahmad Nurrofiq, dan Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Jepara Nur Hidayat, dan tamu undangan lainnya. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gus Rozin Launching Program Magang Jepang LP Ma`arif NU Jateng 2025

    Gus Rozin Launching Program Magang Jepang LP Ma`arif NU Jateng 2025

    • calendar_month Rab, 16 Apr 2025
    • account_circle admin
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id. Semarang – Di depan Kepala SMK Ma`arif NU Se Jawa Tengah, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama`Jawa Tengah, KH Abdul Ghaffar Rozin secara resmi melaunching program Magang Jepang Kerjasama antara Lembaga Pendidikan Ma`arif NU PWNU Jawa Tengah dengan Kementerian Tenaga Kerja dan IM Japan pada Senin, 14 April 2025. Launching tersebut sekaligus menandai dibukanya pendaftaran […]

  • Karya Siswa DKV dan Multimedia SMK Cordova Dipamerkan

    Karya Siswa DKV dan Multimedia SMK Cordova Dipamerkan

    • calendar_month Kam, 10 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 153
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id. – Ratusan karya siswa desain komunikasi visual (DKV) dan mutimedia, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Cordova, Margoyoso, Pati, dipamerkan di aula sekolahan setempat. Kegiatan ini mulai Rabu 9 November sampai dengan Jumat 11 November 2022. Pada pameran yang bertajuk Semangat Berkarya (Sekar) ini, ratusan karya siswa ditampilkan. Seperti film, fotografi, hingga merchandise. Ketua Jurusan DKV […]

  • SMK Salafiyah Kajen Gelar Upacara Hari Pahlawan dengan Teatrikal Puisi

    SMK Salafiyah Kajen Gelar Upacara Hari Pahlawan dengan Teatrikal Puisi

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 5.001
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Salafiyah Kajen, Margoyoso, Pati, mengadakan upacara dalam rangka memperingati Hari Pahlawan pada tanggal 10 November 2025. Upacara ini dimeriahkan dengan penampilan teatrikal yang dibawakan oleh Teater Kardus, dengan membawakan puisi karya Chairil Anwar, “Pahlawan Bangsaku”. Kepala SMK Salafiyah Kajen, Erni Sofa Nugraha, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk […]

  • white and red love print box

    Tanggal Merah, Tanggal Kehidupan Hakiki

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 199
    • 0Komentar

      Oleh : Maulana Karim Sholikhin* Agama Konghuchu diakui secara formal oleh Negara Indonesia melalui Peraturan Presiden Nomor 6 Tahun 2000. Pada saat itu, Gus Dur lah yang membidani lahirnya Perpres tersebut sebagai wujud pluralitas Bangsa Indonesia. Tentunya dawuh Presiden ini membawa efek domino di beragam aspek. Seperti dalam ranah sosial, pengakuan Agama baru ini […]

  • Triwulan GP Ansor, Gus Nanal: Banyak Ulama Indonesia Berkelas Internasional

    Triwulan GP Ansor, Gus Nanal: Banyak Ulama Indonesia Berkelas Internasional

    • calendar_month Ming, 6 Agu 2023
    • account_circle admin
    • visibility 143
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id. – Faham Ahlus Sunnah wal Jama’ah (Aswaja) punya peran penting baik bagi pribadi maupun sosial. Kalimat ini diungkapkan oleh Kiai Sholikhin dalam sambutannya sebagai Ketua MWC NU Gembong dalam acara Triwulan GP Ansor Gembong, Sabtu (5/8) malam. “Sebagai pribadi, Aswaja penting untuk kelangsungan hidup di akhirat. Dalam lingkup sosial, Aswaja yang berprinsip moderasi dan […]

  • Retreat & Ma`arif Staff Meeting; Ketua Ma`arif NU Jateng “Aku, Kamu, Kita Setara”

    Retreat & Ma`arif Staff Meeting; Ketua Ma`arif NU Jateng “Aku, Kamu, Kita Setara”

    • calendar_month Rab, 9 Jul 2025
    • account_circle admin
    • visibility 157
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id Membangun organisasi itu tidak bisa dilakukan sendirian oleh seorang ketua, bahkan pengurus yang dianggap paling inti, pasti banyak keterbatasan dan juga banyak tantangan. Oleh karena itu siapapun yang ada di dalam organisasi harus dijadikan unsur penting jika sebuah organisasi ingin maju, berkembang dan tumbuh kuat. Seperti halnya posisi staff yang duduk di meja […]

expand_less