Iklan
Berita

PWNU Sambangi NU Pati untuk Bahas SISNU

Bimtek Sisnu di aula PCNU Pati bersama tim Sensus warga NU dari PW-NU Jateng

PATI-PC NU Kab. Pati bersama PW NU JATENG, melaksanakan Bimbingan Teknis (BIMTEK) mengenai sensus warga NU berbasis SISNU di Aula PCNU Pati, Sabtu (22/8).  Sedikitnya 21 orang delegasi MWC NU se-kabupaten Pati beserta perwakilan oprator dari ranting NU di masing-masing MWC hadir dalam Bimtek tersebut.

Dalam sambutannya, ketua Tanfidziyah PC NU Kab pati menjelasakan latar belakang pelaksanaan sensus Warga NU.

Iklan

“Sensus ini untuk kepentingan jam’iyah, NU bukan sekedar kumpul-kumpul, tapi juga jarus benar-benar menjadi jam’iyah, dengan cara apa.? Yaitu Dengan cara menata administrasinya, terutama dalam bagian data  warga NU” ujar Yusuf Hasyim

Dari situ jelas harapan dari PCNU Kab. Pati adalah jama’ah NU agar benar-benar menjadi jam’iyah. Dan Sensus ini jelas untuk kepentingan jam’iyah bukan kepentingan yang lain.

“Ini bukan kepentingan politik atau yang lainnya, tapi ini murni untuk kepentingan jam’iyah NU dalam pemetaan-pemetaan potensi jama’ah NU ” tambahnya.

Tidak memungkiri sensus warga NU ini memang sangat penting untuk dilakukan, alasan yang tidak lain adalah sebagai wujud tantangan di zaman industri 4.0 dengan realisasinya ke arah KARTANU (Kartu Tanda Anggota Nahdlatul Ulama’)

Seperti sambutan yang di sampaikan oleh team sensus PWNU jateng tentang pentingnya sensus.

” Zaman sekarang apa-apa yang ditanya adalah data, tidak bisa menggunakan asumsi katanya-katanya. Dari sini jelas bahwasanya sensus Warga NU adalah untuk menjawab tantangan zaman Industri 4.0″ lanjutnya. (yono/ltn)

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button