Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Maulidan di MTsN 1 Pati berlangsung Meriah

Maulidan di MTsN 1 Pati berlangsung Meriah

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 8 Nov 2019
  • visibility 163
  • comment 0 komentar

WINONG-MTs Negeri 1 Pati atau yang sering dijuluki MTsN Winong Menggelar acara maulidan Jumat (8/11) Siang yang dihadiri oleh seluruh siswa, wali siswa, guru dan karyawan. Hal ini dilakukan dalam rangka memperingati miladiyah Nabi Muhammad SAW.

Sejatinya, 12 Rabiul Awwal yang merupakan hari kelahiran Nabi Muhammad jatuh pada hari ini, Sabtu (9/11). Namun seperti kebanyakan sekolah lain, peringatan maulid nabi dilaksanakan kemarin agar hari ini peserta didik bisa menikmati liburan.

Habib Mahdi dan Habib Aqil saat memimpin maulid di MTsN 1 Pati

Ali Musyafak, S.Ag., M.Pd.I., kepala MTsN 1 Pati menegaskan bahwa keteladanan sifat rasulullah perlu diimplementasikan bukan hanya dalam diri peserta didik, namun juga bagi pendidik. Melalui peringatan maulud ini, pihaknya berharap, baik peserta didik maupun pendidik dan karyawan di MTsN 1 Pati dapat berakhlak sebagaimana baginda Nabi, sehingga visi madrasah dapat tercapai.

“Kalau semua elemen madrasah bisa berakhlak layaknya nabi, otomatis kita akan maju. Akhlakul karimah, profesional dan komitmen dalam menjalankan tugas masing-masing.” Tegasnya.

Sesuai dengan motto madrasah, MTsN 1 Pati : Berkarakter, Barokah, Manfaat dan Istiqomah, Ali mencoba menggiring seluruh komponen madrasah dimana ia bertugas untuk mencapai itu semua dengan panduan berupa keteladanan Nabi Muhammad SAW. Oleh sebab itu, dalam pelaksanaan maulid, ia tidak mau asal memperingati. Baginya, Maulid merupakan hal penting dalam peradaban ummat manusia.

“Maulid Nabi itu kan tonggak sejarah dari masa kegelapan jahiliyyah menuju pencerahan Islam. Ini momen yang sangat penting khususnya bagi umat Islam” tuturnya.

Dengan alasan tersebut, pihak MTsN 1 Pati mengundang dua orang habib untuk menumbuhkan semangat perjuangan nabi dihadapan para peserta didik dan guru. Mereka adalah Habib Mahdi dan Habib Abu Bakar bin Aqil dari kota Jepara.

Terbukti, dengan kehadiran dua sosok keturunan Nabi Muhammad SAW ini, pelaksanaan maulid di MTsN berlangsung meriah. Para peserta didik antusias mengikuti dendangan sholawat dan pembacaan maulid yang dipimpin langsung oleh dua habib ini.

“Kalau peserta didik sudah semangat, kita tinggal melakukan follow up.” Begitu imbuh Ali.

Dalam majelis tersebut, hadir juga beberapa tokoh penting, seperti pejabat pemerintah dan beberapa tokoh agama. Bupati Pati, H. Haryanto, S.H., MM. M.Si, melalui Kabag Kesra Setda Kabupaten Pati H. Heri Supriyono menyampaikan supportnya kepada MTsN 1 Pati. Menurutnya, MTsN ini merupakan salah satu madrasah yang turut ambil peranan penting dalam membangun masyarakat di Kabupaten Pati.(karim/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bicara Kaderisasi Era Pandemi, NU Gembong : Militan Saja Nggak Cukup

    Bicara Kaderisasi Era Pandemi, NU Gembong : Militan Saja Nggak Cukup

    • calendar_month Kam, 29 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    K. Sholikhin, ketua MWC NU Gembong   GEMBONG-Kaderisasi merupakan satu komponen penting dalam organisasi. Hanya dengan kader yang militan dan terdidik, sebuah organisasi bisa tumbuh subur dan eksis. itulah setidaknya yang diungkapkan oleh K. Sholikhin, ketua MWC NU Gembong, Kamis (29/7). “Organisasi bisa panjang umur kalau pengkaderannya baik,” tuturnya. Namun, di masa pandemi ini, pengkaderan dalam […]

  • Innalillahi, Ketua MWC-NU Tlogowungu Wafat

    Innalillahi, Ketua MWC-NU Tlogowungu Wafat

    • calendar_month Ming, 4 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 100
    • 0Komentar

    KH. Slamet Nasrullah, M.Pd., bersama istri TLOGOWUNGU-Kabar duka kembali datang bagi NU Pati. Salah satu tokoh Nahdlatul Ulama berpulang ke Rahmatullah.  KH. Slamet Nashrullah, M.Pd., yang sedang menjabat sebagai ketua MWC NU Tlogowungu meninggal dunia Minggu (4/7). Kabarnya, sosok yang penuh semangat ini menghembuskan nafas terakhir pada pukul 14.00 WIB.  Wafatnya KH. Slamet menjadi pukulan […]

  • PCNU Pati Rumuskan Khidmat Pitu

    PCNU Pati Rumuskan Khidmat Pitu

    • calendar_month Kam, 26 Des 2024
    • account_circle admin
    • visibility 149
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id – Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PNCU) Kabupaten Pati, KH. Yusuf Hasyim menjelaskan bahwa pihaknya telah merumuskan “Khidmat Pitu” sebagai panduan utama dalam menjalankan program kerja dan pelayanan kepada umat. Hal itu ia sampaikan saat acara Pelantikan Lembaga dan Musyawarah Kerja I PCNU Kabupaten Pati Masa Khidmat 2024-2029, di Kampus Institut Pesantren […]

  • Baznas Serahkan 31 Hewan Kurban di Masjid Baiturrahman Tawangharjo Wedarijaksa

    Baznas Serahkan 31 Hewan Kurban di Masjid Baiturrahman Tawangharjo Wedarijaksa

    • calendar_month Kam, 29 Jun 2023
    • account_circle admin
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Puluhan hewan kurban disembelih oleh Panitia Kurban Masjid Baiturrahman Dukuh Tapen, Desa Tawangharjo, Kecamatan Wedarijaksa, Kabupaten Pati, Kamis (29/6/2023) pagi. Panitia kurban menyembelih 2 ekor sapi dan 3 kambing warga setempat. Ditambah pula 31 kambing bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Republik Indonesia (RI). Wakil Bidang Distribusi dan Pendayagunaan Baznas Kabupaten Pati, Amari […]

  • UPZIS Winong Setorkan 5% dari Rp 82 Juta kepada Lazisnu Cabang

    UPZIS Winong Setorkan 5% dari Rp 82 Juta kepada Lazisnu Cabang

    • calendar_month Sel, 27 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 133
    • 0Komentar

    Zainul Wafa, manager UPZIS Kecamatan Winong (kiri) memperlihatkan bukti serah terima setoran UPZIS Kecamatan Winong kepada PC Lazisnu Pati, Senin (26/7). PATI-Upzis (Unit Pengelola Zakat, Infaq, dan Shodaqoh) Nahdlatul Ulama Kecamatan Winong Menyetor koin 5% bulan Juni 2021 di kantor PC Lazisnu Pati, senin (26/7). Setoran ini merupakan hajat rutin bulanan yang diserahkan UPZIS Kecamatan […]

  • Peringati Satu Abad TBS, IKSAB Pati Gelar Doa Bersama

    Peringati Satu Abad TBS, IKSAB Pati Gelar Doa Bersama

    • calendar_month Ming, 2 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 4.881
    • 0Komentar

      Pati – Alumni Madrasah TBS Kudus dari Kabupaten Pati atau Ikatan Siswa Abiturien Tasywiquth Thullab Salafiyah (IKSAB) Pati ikut memperingati satu abad madrasah tersebut. Mereka pun menggelar doa bersama dan memilih ketua baru. Kegiatan yang digelar di Ponpes Darul Hidayah, Dukuh Runting, Desa Tambaharjo, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati ini berjalan dengan khidmat, Sabtu (1/11/2025) […]

expand_less