Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kolom » Konvergensi

Konvergensi

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 9 Okt 2023
  • visibility 132
  • comment 0 komentar

Oleh : M. Iqbal Dawami

“Konvergensi adalah perpotongan antara sesuatu yang Anda sangat suka atau mahir lakukan dan apa yang juga menjadi ketertarikan orang lain. Cara termudah untuk memahami konvergensi adalah dengan membayangkannya sebagai titik percampuran antara apa yang Anda cinta dan apa yang orang lain mau beli,” ujar Chris Guillebeau.

Saya suka dengan istilah konvergensi. Karena tanpa disadari sebetulnya saya sedang menjalankan hal itu. Saya selama ini bekerja dengan model tersebut dengan yang dinamakan konvergensi. Bekerja di bidang yang saya sukai yang mendatangkan uang adalah hal yang luar biasa bagiku. Bisa jadi tidak semua orang merasakannya. Ada sebagian orang hanya sekadar bekerja tanpa pernah menikmatinya lantaran bukan di bidangnya.

Saya menyukai aktivitas membaca dan menulis. Sudah sejak lama saya melakukannya. Tapi dulu tidak berpikir akan menghasilkan uang dari kedua aktivitas itu. Mungkin belum terpikirkan, karena kurangnya wawasan. Tahunya pekerjaan adalah hal-hal yang lumrah atau populer di masyarakat seperti menjadin guru, dosen, pegawai toko, dan lain sebagainya. Tapi menjadikan hobi sebagai pekerjaan belum ada dalam otak saya.

Hingga kemudian dalam satu fase saya menyadari bahwa saya bisa mencari uang dari membaca dan menulis. Dengan kata lain saya bisa bekerja dengan menulis. Saya menulis resensi di koran-koran dan menulis buku di berbagai penerbit adalah bukti saya mendapatkan uang dari menulis. Sudah puluhan resensi dan buku yang saya tulis. Berarti sudah jutaan rupiah dari situ saya hasilkan. Sebuah pencapaian yang patut saya syukuri.

Untuk membuktikannya memang tidak mudah. Ada proses yang begitu panjang. Bertahun-tahun saya melakukannya. Bisa dibilang di antara berbagai pekerjaan yang saya lakoni menulis adalah pekerjaan yang tidak pernah putus dari tahun 2005 hingga sekarang (Mei 2020). Jadi sudah berapa tahun saya melakukannya? Silakan hitung sendiri.

Kita lanjutkan kembali perkataan Chris Guillebeau:

“Tidak semua yang Anda suka atau lakukan dengan terampil menarik bagi semua orang, dan tidak dapat dipasarkan. Begitu juga, tak seorang pun dapat menyediakan solusi bagi setiap masalah atau menarik minat semua orang. Akan tetapi, dalam irisan dua buah lingkaran, di mana gairah atau keterampilan bertemu manfaat, sebuah bisnis mikro yang dibangun di atas kebebasan dan nilai dapat bertumbuh-kembang.”

Ada dua pesan yang bisa kita garisbawahi bahwa hobi yang kita sukai yang hendak dijadikan pekerjaan belum tentu disukai orang. Artinya apa yang kita lakukan belum tentu berbuah jadi uang. Ya, betul sekali, saya mengalami hal itu. Tidak semua yang saya tulis bisa menghasilkan uang. Bahkan, mungkin lebih banyak yang tidak menghasilkan uang ketimbang sebaliknya.

Tapi, saya tidak berhenti lantaran seperti itu. Saya terus melakukannya. Saya terus berproses, hingga kemudian saya membuktikan pesan yang kedua dari Chris di atas bahwa saya terus berkembang dari proses menulis itu: relasi, kognisi, dan money. Pada akhirnya ada banyak hal yang saya dapatkan yang tidak hanya berbentuk uang, tapi juga yang lainnya. Alhamdulillah.

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • AI dan Hadist Nabi

    AI dan Hadist Nabi

    • calendar_month Sen, 13 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Oleh : Isyrokh Fuaidi Kehadiran AI atau kecerdasan buatan telah menjadi salah satu inovasi teknologi yang memukau saat ini di tengah pesatnya perkembangan industri 4.0 dan society 5.0. Meski kehadirannya sudah cukup lama, tetapi rasanya momen kekaguman sekaligus kecemasan masyarakat terhadap AI mencapai puncaknya belum lama ini yaitu di tahun 2023-2024 dimana platform AI dari […]

  • Kuatkan Lisensi Publik, LP Ma'arif Gelar Pelatihan Branding

    Kuatkan Lisensi Publik, LP Ma’arif Gelar Pelatihan Branding

    • calendar_month Rab, 22 Nov 2023
    • account_circle admin
    • visibility 140
    • 0Komentar

      Brebes – Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Brebes gelar Pelatihan dengan tajuk “Pelatihan Branding, Publikasi dan Pengelolaan Website” pada Rabu (22/11/2023). Pelatihan ini dilaksanakan di Gedung PCNU Kab. Brebes, dalam rangka memfasilitasi publikasi Madrasah dan Sekolah di Lingkungan Ma’arif Kab. Brebes. Lebih dari 60 orang dari berbagai lembaga se-Kab. Brebes menjadi peserta dalam pelatihan […]

  • Bulan Depan PCNU Pati Turba ke Tiap Kawedanan

    Bulan Depan PCNU Pati Turba ke Tiap Kawedanan

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 163
    • 0Komentar

    PATI – Bulan September besok, PCNU Kab. Pati mengagendakan melakukan turba (turun bawah) ke masing-masing MWC NU di Kabupaten Pati. Meski, untuk efektivitas pelaksanaannya, turba tersebut dilakukan per-eks kawedanan. Kepastian pelaksanaan turba pengurus cabang NU Kabupaten Pati ini disampaikan dalam Rapat Koordinasi antara PCNU dengan MWC NU se kabupaten Pati, Ahad (25/08) siang kemarin. Wakil […]

  • Ketua Himasal Puji PCNU dan Pemkab. Pati

    Ketua Himasal Puji PCNU dan Pemkab. Pati

    • calendar_month Rab, 8 Jul 2020
    • account_circle admin
    • visibility 183
    • 0Komentar

    PATI-Rentetan persiapan santri lirboyo untuk kembali ke pesantren meneruskan tholabul ilmi sudah dilaksanakan. Dimulai dari koordinasi seluruh santri lirboyo di kabupaten Pati dan orang tua wali santri, diakhiri dengan perjalanan yang menyenangkan dan menggembirakan. Persiapan keberangkatan santri Lirboyo asal Pati  Pemberangkatan yang dimulai dari Asrama Haji Pati ini sangat meriah, Hadir dalam acara ini unsur […]

  • Salat Jaga Jarak Lebih Utama saat Pandemi, Ini Penjelasannya

    Salat Jaga Jarak Lebih Utama saat Pandemi, Ini Penjelasannya

    • calendar_month Ming, 11 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 161
    • 0Komentar

    KH. Abdul Qohar, Pengasuh PP. Al Ma’arif Gembong saat menyampaikan pendapatnya tentang salat berjamaah dengan jaga jarak GEMBONG- KH. Abdul Qohar, Pengasuh Ponpes Al Ma’arif Gembong baru-baru ini mengeluarkan pendapat tentang salat jemaah di era pandemi ini. Hal itu disampaikan olehnya Sabtu (10/7) malam usai ngaji Malam Minggu Ihya Ulumuddin di pondoknya.  Menurut pria yang […]

  • Pasca Rapat Anggota PR IPNU IPPNU  Desa Jontro Gencar Bangun Komunikasi

    Pasca Rapat Anggota PR IPNU IPPNU Desa Jontro Gencar Bangun Komunikasi

    • calendar_month Jum, 12 Mar 2021
    • account_circle admin
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Pati, 12 Maret 2021 Setelah terpilihanya ketua baru Rekan Ali mustain (IPNU) dan Rekanita Maulin ni’mah (IPPNU) hasil  Konfrensi Pimpinan Ranting desa Jontro Kec Wedarijaksa. Kini langkah pertma yang di lakukan yaitu membangun komunikasi ke beberapa  tokoh-tokoh NU yang berada di desa tersebut. Kegiatan ini di laksanakan pertamakali pada 12 maret 2021 yang berlokasi di […]

expand_less