Fatayat-Muslimat NU Dukuhseti Bikin Gebrakan, Libatkan 1400 Anggota
pcnupati.or.id DUKUHSETI – Ribuan ibu-ibu berkostum hijau merubung Habib Muhsin bin Abdul Qodir Al Aydrus Jumat (3/2) pagi. Mereka adalah para anggota PAC Muslimat dan Fatayat NU Kecamatan Dukuhseti.
Agenda tersebut merupakan rangkaian peringatan HUT Muslimat NU ke-77 dan Fatayat NU ke-73 yang dihelat di Ranting Desa Wedusan.
Bukan hanya sholawat bersama Habib Muhsin dan Hadroh Nuruddin 8642, ibu-ibu tersebut juga menyelenggarakan khataman al Qur’an dan istighotsah bersama. Tak tanggung-tanggung, sebanyam 43 khataman berhasil diselesaikan.
Menurut Nyai Hj. Faridatus Sa’adah, Ketua PAC Muslimat NU Dukuhseti, jumlah peserta yang terlibat dalam agenda akbar tersebut adalah sebanyak 1400 anggota Muslimat-Fatayat.
“Insya Allah tidak kurang dari 1400 peserta,” tegas dia.
Sementara, Nur Farida, Ketua Fatayat NU Dukuhseti menilai, sinergitas antara Fatayat dan Muslimat di Dukuhseti sudah sejak lama terjalin harmonis. Menurutnya, kuncinya adalah saling memahami dan mendukung masing-masing program.
“Saling support dan memahami,” terang dia.
Hal senada juga disampaikan oleh MWC NU Dukuhseti. Bahkan dia memuji kegiatan-kegiatan seperti dalam agenda harlah Muslimat-Fatayat tahun ini.
“Sinergitas ini saya sangat mengapresiasi. Serta dengan Istighotsah dan Khotmul Qur’an ini mudah-mudahan hidup lebih indah dan alam semakin damai,” tuturnya.(lut/ltn)