Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » BPUN Pati Resmi Dibuka, Harapkan Pemerintah Berikan Dukungan

BPUN Pati Resmi Dibuka, Harapkan Pemerintah Berikan Dukungan

  • account_circle admin
  • calendar_month Sel, 11 Apr 2023
  • visibility 142
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id- TRANGKIL – Bimbingan Persiapan Masuk Perguruan Tinggi Negeri (BPUN) Pati resmi dibuka pada Senin (10/4).

Bimbingan yang diselenggarakan oleh PC IPNU IPPNU Pati bersama Majelis Alumni Sanlat (MAS) BPUN Pati ini digelar di Madrasah Mansyaul Ulum, Kadilangu, Trangkil Pati.

Hadir dalam kesempatan itu, Ketua PC IPNU Pati sekaligus Manajer BPUN Pati 2023 Mastna Zakiyyatus Salwa, Ketua PC IPPNU Pati Melisa Yusrina, Pembina BPUN Pati Irham Shodiq, Camat Trangkil Wahyu Wuriyanto yang mewakili Pj Bupati Pati, perwakilan dari Dinas Pendidikan Pati Fauzin Futiarso, dan perwakilan dari PCNU Pati M. Zaim Jaelani.

Mastna menyampaikan BPUN tahun ini diikuti sebanyak 30 peserta. BPUN tahun ini, katanya, digelar secara mandiri. Biaya penyelenggaran berasal dari bantuan beberapa pihak.

Menurutnya, BPUN merupakan program yang potensial untuk menjembatan pelajar Pati masuk ke perguruan tinggi negeri favorit.

“Diharapkan pemerintah turut andil dalam pelaksanakaan BPUN tahun depan supaya lebih banyak peserta dan juga mendongrak semangat pelajar dalam bidang pendidikan. Karena melihat dari kabupaten-kabupaten lainnya seperti Kabupaten Jepara dan Grobogan, yang mana biaya bpun full dari pemerintahan,” harapnya.

Irham Shodiq menambahkan BPUN Pati sudah digelar sejak tahun 2011. Ia berharap ke depan pemerintah turut andil memberikan perhatian dalam pelaksanaan BPUN

Mewakili Dinas Pendidikan Pati, Fauzin sangat mengapresiasi program ini. Dalam kesempatan itu, dirinya juga memberikan motivasi kepada seluruh peserta BPUN agar lebih semangat dalam belajar dan menghadapi UTBK (ujian masuk perguruan tinggi negeri).

Senada juga disampaikan oleh Zaim, mewakili PCNU Pati. Menurutnya, program ini memiliki peran bagus untuk membentengi calon-calon mahasiwa, agar tidak terkontaminasi paham radikal ketika di kampus.

Dengan adanya BPUN ini yang juga diselenggarakan oleh PC IPNU IPPNU Pati ini turut mengawal pelajar dalam membentengi aqidah supaya tidak terjerat dalam paham-paham ekstrim lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Camat Wahyu mewakili Pj Bupati Pati mendukung penuh pelaksanaan BPUN ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat menarik dan dibutuhkan pelajar Pati untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.

“Saya berharap supaya panitia BPUN juga bisa audiensi dengan pemangku kebijakan agar bpun terlihat dan diminati oleh pelajar,” katanya. (mel/lam)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI

    Ketua PCNU Pati Hadiri Peresmian Polresta Pati

    • calendar_month Kam, 13 Okt 2022
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    PATI – Kenaikan tipe Polres Pati menjadi Polresta Pati resmi dikukuhkan oleh Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol. Ahmad Luthfi, di Halaman Mapolresta, Kamis (13/10/2022) pagi. Peningkatan tipe Polres Pati menjadi Polresta Pati tertuang dalam surat keputusan Kapolri Nomor Kep/1154/VIII/2022. Penjabat (Pj) Bupati Pati, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati beserta anggota DPR RI, Tokoh […]

  • Rakerdin Zona 7 Dibuka Wakil Ketua Ma’arif NU PBNU

    Rakerdin Zona 7 Dibuka Wakil Ketua Ma’arif NU PBNU

    • calendar_month Ming, 26 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 193
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Pemalang – Rapat Kerja Dinas (Rakerdin) Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Zona 4 di Pemalang dihadiri 359 Kepala Madrasah dan Kepala Sekolah dari LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Pemalang, Kabupaten Tegal, Kota Tegal, dan Kabupaten Brebes dan puluhan pengurus LP.  terlaksana pada Ahad (26/1/2025) di The Winner Resto Pemalang. Ketua Lembaga Pendidikan […]

  • PCNU-PATI

    Inilah Pesan Pembina PK IPNU IPPNU IPMAFA

    • calendar_month Sel, 2 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Margoyoso- Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Institut Pesantren Mathali’ul Falah mengadakan sowan dan silaturahmi kepada para pembina Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Institut Pesantren Mathali’ul Falah  Senin, 01 Mei 2023. Dalam silaturahmi dan sowan di hari […]

  • PCNU-PATI

    Kebenaran Yang Hilang

    • calendar_month Sel, 1 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Buku ini adalah edisi revisi terjemahan karya FaragFouda, Kebenaran yang Hilang, yang pernah kami terbitkanakhir tahun lalu, bekerjasama dengan Badan Litbang danDiklat Departemen Agama. Banyaknya permintaan publikatas buku ini mendorong kami untuk menerbitkan edisikedua ini sesegera mungkin.

  • NU Sukolilo Adakan Pelantikan MWC Plus Dua Banom

    NU Sukolilo Adakan Pelantikan MWC Plus Dua Banom

    • calendar_month Ming, 30 Jan 2022
    • account_circle admin
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Sumpah jabatan dipimpin langsung oleh ketua MWC NU Kecamatan Sukolilo SUKOLILO – Sabtu (29/1) kemarin, NU Kecamatan Sukolilo melaksanakan kegiatan pelantikan di Gedung NU setempat. Tak hanya pengurus MWC, dua Banom NU-nya juga dilantik berbarengan. Keduanya adalah GP Ansor dan Muslimat NU.  Dalam agenda yang dihadiri langsung oleh ketua PCNU Pati, K. Yusuf Hasyim tersebut, […]

  • PCNU PATI - BPUN Pati Kembali Terima Peserta dari Luar Daerah

    BPUN Pati Kembali Terima Peserta dari Luar Daerah

    • calendar_month Jum, 15 Apr 2022
    • account_circle admin
    • visibility 116
    • 0Komentar

    TRANGKIL – Bimbingan Pasca Ujian Nasional (BPUN) Kabupaten Pati kembali diselenggarakan pada tahun ini. Lokasinya seperti biasa, yakni di Kampung BPUN Pati, Desa Kadilangu, Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati. Sementara, tempat bimbingan disentralkan di Madrasah Diniyah Mansyaul Ulum. Adji Pratama Putra, Manajer BPUN Pati tahun 2022 menyebutkan, sebanyak 23 peserta berhasil lolos mengikuti program ini. Seperti […]

expand_less