Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » PIM Mujahidin Bageng Gembong Santuni Ratusan Anak Yatim dan Duafa

PIM Mujahidin Bageng Gembong Santuni Ratusan Anak Yatim dan Duafa

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
  • visibility 137
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id- Yayasan Perguruan Islam Monumen (YPIM) Mujahidin Desa Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, memberikan santukan kepada 109 anak yatim dan duafa. Penyerahan santunan dilakukan di Gedung Pusat Kegiatan Agama (Pusgia) PIM Mujahidin, Sabtu (5/10/2024).

Seratusan anak yatim dan duafa yang menerima santunan berasal dari Kecamatan Gembong, Margorejo, dan Tlogowungu.

Adapun penyerahan santunan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Maulidurrasul dan Haul Masyayikh PIM Mujahidin tahun 2024.

Selain santunan, ada pula kegiatan khotmil Qur’an bil hifdzi dan bin nadhor, ziarah makam pendiri, hingga pengajian dan selawatan.

Ketua Panitia, Nur Cholis mengatakan,  pihaknya memberikan santunan berupa uang dan barang kebutuhan pokok kepada para yatim/piatu, yatim piatu, dan duafa. Untuk dananya, berasal dari para donatur di lingkungan yayasan maupun luar yayasan.

“Seluruh dana yang kami peroleh merupakan partisipasi donatur yang telah menyisihkan sebagian hartanya. Kami ucapkan terima kasih pada para donatur. Semoga Allah memberikan keberkahan, dimudahkan segala urusannya,” kata dia.

“Kegiatan santunan anak yatim ini merupakan kegiatan sosial yang dilestarikan di lingkungan yayasan. Semoga seluruh keluarga besar yayasan diberi keberkahan oleh Allah sehingga menjadikan madrasah lembaga ini semakin berkah,” lanjut Nur Cholis.

Untuk diketahui, kegiatan khotmil Qur’an bil hifdzi pada Ahad (6/10/2024) dipimpin oleh KH Mukhlis HQ dan dihadiri jajaran pembina, pengawas, dan pengurus YPIM Mujahidin serta semua guru RA, MI, MTs, dan MA di lingkungan yayasan.

Sementara kegiatan khotmil Qur’an bin nadhor, pada Selasa (8/10/2024), diikuti semua siswa dan guru PIM Mujahidin Bageng.

Sedangkan ziarah makam pendiri dan masyayikh PIM Mujahidin, Senin (7/10/2024), diikuti seluruh siswa, guru, dan pengurus yayasan. Adapun nama-nama muassis (pendiri) dan masyayikh tersebut di antaranya ialah KH Dawud, KH Dahlan, KH Isran, KH Muhtar, dan KH Sahli Musthofa.

Acara puncak dalam rangkaian kegiatan ini ialah Pengajian dan Sholawatan bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dari Jepara dan KH Nadhif Abdul Mujib dari LBM PBNU dengan iringan hadroh Al-Habsyi Tayu, pada Rabu (9/10/2024) mendatang.  (angga/ltn)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tunjangan Hari Ramadan vs Tunjangan Hari Raya

    Tunjangan Hari Ramadan vs Tunjangan Hari Raya

    • calendar_month Sel, 25 Mar 2025
    • account_circle admin
    • visibility 241
    • 0Komentar

    Oleh Hamidulloh Ibda* Dalam konteks Indonesia, Ramadan menjadi momen yang dinanti-nanti oleh umat Islam. Artinya, tidak sekadar berpuasa dan beribadah, tetapi juga karena adanya berbagai tradisi yang menyertainya, termasuk Tunjangan Hari Ramadan (THR) dan Tunjangan Hari Raya (THR). Singkatan sama, tapi kepanjangannya berbeda. Kok isa ya? Namun mengapa kita hanya fokus pada Tunjangan Hari Raya? […]

  • Kapolres Berharap Banser jadi Mitra Polri

    Kapolres Berharap Banser jadi Mitra Polri

    • calendar_month Rab, 12 Jan 2022
    • account_circle admin
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Kapolres Pati, AKBP Christian Tobing (belakang mic) memberikan sambutan dalam acara Pembukaan Orientasi Kenal Medan Banser Pati di Wisata Alam Rimong Indah, Desa Medani, Kecamatan Cluwak PATI – Kapolres Pati AKBP Christian Tobing hadiri pembukaan Orientasi Kenal Medan Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Barisan Ansor Serbaguna (Banser), Kabupaten Pati. Kegiatan itu berlangsung di Wisata Alam Rimong Indah, […]

  • Photo by Panatagama

    Pernikahan Kritis Part I

    • calendar_month Ming, 17 Mar 2024
    • account_circle admin
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Oleh : Elin Khanin “Jujur, Dek Jila. Kamu udah berzina sama bule Kanada itu?” “Astaghfirullah … Mas, hati-hati kalau ngomong.” “Ah ya, ummi memang benar. Lelaki bule pasti lebih memesona dibanding aku. Aku tahu kamu sakit hati aku menikah lagi. Tapi kamu kan tahu aku terpaksa.” “Mas … tolong jangan telan mentah-mentah fitnah keji itu. […]

  • IPNU-IPPNU  Menjadi Pelopor Organisasi Positif

    IPNU-IPPNU Menjadi Pelopor Organisasi Positif

    • calendar_month Sab, 14 Mar 2015
    • account_circle admin
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Warta,IPNU-IPPNU  Pati. Sabtu 7 Maret 2015 di Pendopo Kabupaten Pati, Pimpinan Cabang IPNU dan IPPNU melakukan pelantikan pengurus baru, masa bakti 2014-2015.” Dengan adanya organisasi yang positif sudah barang tentu akan mengurangi kenakalan remaja dan dampak-dampak negative lainnya. Sehingga dengan adanya berbagai macam organisasi yang bernaung dibawah bendera Nahdlatul Ulama (NU) ini, di harapkan dapat […]

  • Berikan Dukungan Penuh, Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein Apresiasi Penyelenggaraan PORSEMA XIII Wonosobo

    Berikan Dukungan Penuh, Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein Apresiasi Penyelenggaraan PORSEMA XIII Wonosobo

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 129
    • 0Komentar

    Wonosobo – Kegiatan Pekan Olah Raga dan Seni Ma’arif (PORSEMA) XIII 2025 pada 10-13 September -2025 telah selesai. Berbagai apresiasi kesuksesan disampaikan oleh berbagia pihak di antaranya disampaikan oleh Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein. “Saya bersyukur Wonosobo dipercaya menjadi tuan rumah Porsema XIII. Alhamdulillah, kegiatan ini mampu menggerakkan perekonomian dan meningkatkan kunjungan wisata. Semoga Wonosobo […]

  • Jelang HSN 2025, Fatayat NU Pati Gelar Jemparingan Bareng

    Jelang HSN 2025, Fatayat NU Pati Gelar Jemparingan Bareng

    • calendar_month Sab, 11 Okt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Pati – PC Fatayat NU Pati mempunyai cara unik untuk memeriahkan Hari Santri Nasional (HSN). Mereka menggelar Jemparingan bareng di Lapangan Perpatri, Taman Kota Kalidoro Pati, Sabtu (11/10/2025). Seratusan peserta mengikuti kegiatan yang terhitung baru bagi PC Fatayat NU ini. Mereka tampak antusias dan berusaha memanah target yang telah disiapkan dengan ceria. Ketua PC Fatayat […]

expand_less