Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Terinspirasi Putri Syeh Ahmad Mutamakkin, SMK Cordova Luncurkan Produk Herbal

Terinspirasi Putri Syeh Ahmad Mutamakkin, SMK Cordova Luncurkan Produk Herbal

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 15 Agu 2021
  • visibility 77
  • comment 0 komentar

 

Doa bersama dalam proses peluncuran produk herbal perdana Jurusan Farmasi SMK Cordova Kajen

PATI-Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Cordova, Desa Kajen, Kecamatan Margoyoso, Pati, melakukan branding produk “Surgi Joyo” Sabtu (14/8) siang. 

Bersamaan dengan branding produk, SMK Cordova juga meluncurkan logo baru untuk Program Keahlian Farmasi.

Mengusung slogan “Kembali ke Kearifan Lokal”, logo baru itu tercipta dari kombinasi dan stilisasi ornamen khas Kajen, di antaranya lambang dua naga yang merupakan ornamen Masjid Kajen.

Ketua Jurusan Farmasi SMK Cordova Zuliana Mufarrihah mengatakan, logo yang telah diluncurkan itu terinspirasi dari sesepuh Desa Kajen, yakni Putri dari Syeh Ahmad Mutamakkin.

“Logo kami perkuat supaya kami kembali ke jati diri khas Kajen. Kami terinspirasi dari sesepuh Kajen, yakni Nyai Alfiyah yang merupakan putri dari waliyullah Mbah Mutamakkin. Beliau merupakan herbalis abad ke-19 yang menjadi inspirasi kami,” jelas dia usai peresmian logo baru di Aula SMK Cordova.

Ia menjelaskan, selain rebranding logo jurusan Farmasi, pihaknya juga meluncurkan logo dan merek dari berbagai produk farmasi yang telah pihaknya hasilkan.

Dia menyebut, selama ini SMK Cordova sudah banyak menghasilkan berbagai macam produk. Namun, secara pemasaran masih belum kuat. 

“Selama ini produk kami sudah banyak, tapi pemasaran belum kuat karena belum punya branding. Hari ini kami luncurkan merek Surgi Joyo,” jelas dia.

Ditanya mengenai makna dari merek tersebut, Zuliana menjelaskan bahwa Surgi bermakna surga. Sedangkan Joyo artinya kejayaan. 

Adapun Logo Surgi Joyo sendiri terbentuk dari ornamen sulur bunga yang meliuk berbentuk angka sembilan dan mekar di ujungnya. Angka sembilan melambangkan 99 asmaul husna, dan sulur bunga yang mekar melambangkan husnul khotimah.

Zuliana menyebut, pihaknya lebih banyak menghasilkan produk-produk herbal. Sebab, itu sesuai semangat rebranding yang telah diusung, yakni kembali ke kearifan lokal Kajen, dengan teladan sosok herbalis Nyai Alfiyah.

“Produk herbal kami antara lain ada sirup telang, sirup rosella, teh bunga telang, kunyit asam, serbuk jahe, dan serbuk temulawak. Kami juga punya produk salep herbal yang sudah dipasarkan ke 70-an pondok pesantren di Kajen,” sebut dia.

Ia menambahkan, untuk sementara ini, pemasaran produk baru hanya terbatas di marketplace. Namun, ada beberapa toko modern di Kajen yang menawarkan kolaborasi untuk pemasaran produk dari SMK Cordova itu.(angga/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rembuk Merah Putih, FKPT Jawa Tengah Ajak Suarakan Anti Radikalisme dan Terorisme Melalui Narasi Damai

    Rembuk Merah Putih, FKPT Jawa Tengah Ajak Suarakan Anti Radikalisme dan Terorisme Melalui Narasi Damai

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 100
    • 0Komentar

      SEMARANG,-Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Jawa Tengah menyelenggarakan Forum Rembuk Merah Putih di Wisma Perdamaian Semarang, Rabu (1/10/2025). Kegiatan ini mengangkat tema mewujudkan pemuda cerdas, kritis dan cinta tanah air. Ketua FKPT Jawa Tengah Hamidullah Ibda mengatakan Rembuk merah putih merupakan program mandatori Badan Nasional Pencegahan Terorisme (BNPT) melalui FKPT khusus bidang media/humas dan […]

  • Hari Santri Mempersatukan Negeri

    Hari Santri Mempersatukan Negeri

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • account_circle admin
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Pati.Hari Santri Nasional (HSN) 2017 yg diadakan PCNU Pati berlangsung meriah. Semua elemen bangsa ikut terlibat, mereka merasa memilili hari santri ini. Jaringan Gusdurian, kaum Tionghoa, tokoh lintas agama, Aisiyah Muhammadiyah, dan ormas lain berduyun-duyun mengikuti kirap dan apel akbar di alun-alun Pati, ahad 22 Oktober 2017, mulai pukul 13.00-17.00 WIB. Ini menunjukkan bahwa spirit […]

  • PCNU - PATI

    KH. Hasyim Asy’ari

    • calendar_month Sel, 19 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Buku ini menyajikan informasi tentang pemikiran dan perjuangan Kyai Haji Hasyim Asy’ari, termasuk informasi yang selama ini hanya diketahui dan dipahami oleh kalangan santri. Diharapkan pengabdian Kyai Haji Hasyim Asy’ari untuk negeri itu dapat dijadikan teladan dan menginspirasi generasi muda kita untuk lebih mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

  • Selapanan Ansor Trangkil, Irham Shodiq : Banser Harus Gemuk

    Selapanan Ansor Trangkil, Irham Shodiq : Banser Harus Gemuk

    • calendar_month Sel, 7 Des 2021
    • account_circle admin
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Kehangatan ditengah acara Selapanan Ansor Trangkil Senin (6/12) kemarin  TRANGKIL – Senin (06/12), PAC GP Ansor Trangkil menyelenggarakan ‘Selapanan Ansor Banser dan Koordinasi Ranting’ yang berada di Masjid Istiqomah, Desa Pasucen. Acara itu dimulai pukul 19.30 WIB dan dihadiri para Kader GP Ansor dan Satkoryon Banser Trangkil. Agenda ini juga dihadiri oleh Irham Shodiq, wakil […]

  • PPKM, Muslimat Gembong Hentikan Semua Aktivitas Luring

    PPKM, Muslimat Gembong Hentikan Semua Aktivitas Luring

    • calendar_month Rab, 7 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Maria Ulfa (tengah), Ketua PAC Muslimat NU Gembong bersama pengurus lainnya (foto : dokumen LTN-NU)  GEMBONG-Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) menyebabkan banyak rutinitas terhambat. Hal ini pula yang dirasakan oleh Pengurus Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Gembong.  Para kaum ibu yang rutin melaksanakan kegiatan setiap tanggal 12 tersebut terpaksa meliburkan diri karena adanya PPKM. Hal […]

  • PCNU-PATI

    Teks Istighosah

    • calendar_month Sen, 10 Jul 2023
    • account_circle admin
    • visibility 68
    • 0Komentar
expand_less