Ratusan Warga NU Pati Berangkat ke Surakarta, Ikuti Jalan Sehat Porseni Nahdlatul Ulama

Pcnupati.or.id. – SURAKARTA – 500-an warga Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Pati berangkat menuju Surakarta, Sabtu (21/1/2023) malam.
Keberangkatan mereka ke Surakarta untuk mengikuti kegiatan Jalan Sehat Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) NU tingkat Nasional 2023.
Kegiatan itu juga merupakan rangkaian acara menuju 1 Abad NU.
Presiden Joko Widodo dan jajaran Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) juga bakal mengikuti jalan sehat yang akan diselenggarakan pada Minggu (22/1/2023) pagi itu.
Adapun rombongan dari NU Pati, terdiri atas Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU), Perwakilan Lembaga, Badan Otonom (Banom), serta unsur MWC.
Sebelum berangkat menuju Surakarta, mereka berkumpul di Kantor PCNU setempat dan dilepas oleh Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro di halaman Plaza Pragola.
Sebagaimana dikutip dari Solopos.com, Steering Committee Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama atau Porseni NU, Fahmi Akbar Idris mengatakan bahwa akan ada doorprize yang disiapkan khusus untuk peserta gerak jalan.
“Nanti ada mobil, ada umrah, motor, TV, handphone,” ungkap dia, dikutip dari Solopos. (Angga/LTN)