Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Rangkul Polres, PMII Pati Adakan Vaksin Covid

Rangkul Polres, PMII Pati Adakan Vaksin Covid

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 9 Sep 2021
  • visibility 115
  • comment 0 komentar
Sekretaris PC PMII Pati, Agus Ulinnuha (jas biru) mendampingi Kapolres Pati, AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.H. (seragam polisi kiri) sedang memantau perjalanan kegiatan vaksinasi covid-19 dosis 1 yang dilakukan oleh PMII Pati dan Polres Pati

PATI – Para mahasiswa memang sudah selayaknya bergerak. Bukan sekadar belajar di ruang kelas, namun juga harus turun tangan melayani masyarakat. Sebab, kuliah sebenarnya bukanlah di dalam kampus, namun di tengah-tengah masyarakat. 

Hal inilah yang disampaikan oleh Sekretaris PC PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Kabupaten Pati, Agus Ulin Nuha, Kamis (9/9) pagi tadi. Bukan bualan semata, namun, Ulin beserta teman-teman mahasiswanya benar-benar melakukan kerja nyata. 

Pagi pukul 07.00 WIB tadi, para punggawa PMII menggelar vaksinasi covid-19 dosis 1. Sebelumnya, pergerakan mahasiswa NU tersebut telah membentuk satgas Covid-19 PMII yang diketuai oleh Ulil Anshori. 

Kegiatan kemanusiaan ini dilakukan di halaman Masjid Polres Pati, tentunya dengan menggandeng pihak Polres. Sampai pukul 11.00 WIB, sedikitnya telah ada 500 warga yang divaksin dalam program ini. Rencananya, agenda ini akan berakhir pukul 12.00 WIB siang nanti.

Kapolres Pati, AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.H., mengapresiasi positif kegiatan yang digalang oleh anak-anak PMII Pati ini. Dirinya bahkan terjun langsung mengawasi berjalannya vaksinasi didampingi Pengurus Cabang PMII Pati, dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Cabang, Agus Ulin Nuha. 

Menurut Ulin, PMII dan Satgas Covid-19 PMII Pati prihatin sudah sejak lama ingin turut membantu pemerintah dalam mengentaskan permasalahan covid-19. Hadirnya Polres Pati, dirasa sangat membatu PMII yang memiliki visi sama dalam memutus mata rantai corona. 

Hal ini disampaikannya di tengah acara. Kepada pcnupati.or.id, Ulin juga menyampaikan ucapan terimakasih untuk Polres Pati, terkhusus untuk Kapolres, yang telah mau meluangkan waktu dan terjun sendiri mengawasi kegiatan tersebut. 

“Kegiatan Vaksinasi ini adalah bentuk ikhtiar kami dalam rangka membantu pemerintah Kabupaten Pati dalam mewujudkan Herd Immunity. Kami juga berpesan kepada masyarakat agar tidak takut dengan vaksin,” terangnya.

PMII juga berharap agar masyarakat tidak perlu takut di vaksin. Sebab, vaksin merupakan salah satu cara paling relevan untuk menghentikan laju perkembangan covid-19.

“Harapan kami kader kader PMII bisa menjadi ikut bersosialisasi kepada lingkungannya agar masyarakat teredukasi perihal pentingnya vaksin. Terakhir, saya terimakasih banget kepada Polres dan teman-teman PMII yang sudah bekerja keras dan solid,” pungkas Ulin.(lut/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • GP Ansor Gagas Agenda-Agenda Besar

    GP Ansor Gagas Agenda-Agenda Besar

    • calendar_month Sen, 2 Sep 2019
    • account_circle admin
    • visibility 123
    • 0Komentar

    PATI – Pimpinan Cabang Ansor Kabupaten Pati menggelar Rapat Koordinasi (Rakor), Senin (2/9). Ada beberapa agenda yang dibahas dalam rakor tersebut. Diantaranya adalah koordinasi Selametan Bumi Pesantenan, Pembaretan seribu Banser, istighotsah kubro dan khotmil qur’an bil ghoib sebanyak seratus khataman. “Banyak program kerja yang harus kita selesaikan. Ada proker jangka pendek dan jangka panjang. Dan […]

  • Ikamba Gabus Buka Bulan Maulid dengan Az Zahir

    Ikamba Gabus Buka Bulan Maulid dengan Az Zahir

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2019
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    GABUS-Ikamba atau Ikatan Alumni Madrasah Abadiyah Gabus membuka bulan Robi’ul Awwal 1441 H. dengan cara yang istimewa. Organisasi alumnu yang dipunggawai oleh Suwarto sebagai ketua Ikamba menhadirkan Sholawat Az Zahir pada penghujung Bulan Shafar (27/10) kemarin. Habib Ali Zainal Abidin (pegang mic) dan Az Zahir saat tampil di Madrasah Abadiyah Gabus bersama Ikamba (foto : […]

  • Kapolres Berharap Banser jadi Mitra Polri

    Kapolres Berharap Banser jadi Mitra Polri

    • calendar_month Rab, 12 Jan 2022
    • account_circle admin
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Kapolres Pati, AKBP Christian Tobing (belakang mic) memberikan sambutan dalam acara Pembukaan Orientasi Kenal Medan Banser Pati di Wisata Alam Rimong Indah, Desa Medani, Kecamatan Cluwak PATI – Kapolres Pati AKBP Christian Tobing hadiri pembukaan Orientasi Kenal Medan Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Barisan Ansor Serbaguna (Banser), Kabupaten Pati. Kegiatan itu berlangsung di Wisata Alam Rimong Indah, […]

  • LPBINU Tanggap Bencana Puting Beliung

    LPBINU Tanggap Bencana Puting Beliung

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2020
    • account_circle admin
    • visibility 147
    • 0Komentar

    DUKUHSETI-Musibah angin puting beliung yang menerjang Desa Puncel Kecamatan Dukuhseti, Pati, Kamis (30/1) petang menyisakan kenangan pahit. Sedikitnya, dua rumah rata tanah, sepuluh rumah rusak berat dan dua puluh lainnya rusak ringan. Tempat kejadian perkara puting beliung di Desa Puncel, Kecamatan Dukuhseti. Warga menuturkan bahwa kejadian tersebut diawali dengan mendung yang disusul dengan suara gemuruh. […]

  • Bimtek LAZISNU Tayu: Meningkatkan Profesionalisme Pengurus dalam Mengelola Keuangan dan Administrasi

    Bimtek LAZISNU Tayu: Meningkatkan Profesionalisme Pengurus dalam Mengelola Keuangan dan Administrasi

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Bimtek LAZISNU Tayu: Meningkatkan Profesionalisme Pengurus dalam Mengelola Keuangan dan Administrasi Nupati.or.id – Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) MWCNU Tayu, Kabupaten Pati, menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Administrasi Kesekretaritan dan Pengelolaan Keuangan pada Sabtu-Ahad (5-6/7/2025). Kegiatan itu berlangsung di rumah salah satu pengurus LAZISNU Tayu. Ketua LAZISNU Tayu, Moh Fatchurrohman mengatakan, kegiatan […]

  • Pentingnya Mengawal Kader NU Sejak Usia Dini

    Pentingnya Mengawal Kader NU Sejak Usia Dini

    • calendar_month Rab, 17 Jul 2019
    • account_circle admin
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) MTs Bustanul Ulum bersama PAC IPNU Wedarijaksa WEDARIJAKSA-Mengenal NU sejak dini sangat penting apalagi bagi masyarakat sudah berdomisili di tengah-tengah warga yang mayoritas Nahdliyyin. Tentu, mau tidak mau, kesadaran untuk membiasakan diri menjadi NU harus ditanamkan sejak kecil. MTs Bustanul Ulum Wedarijaksa, Pati adalah salah satu lembaga pendidikan yang sadar […]

expand_less