Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » PR Fatayat NU Desa Gembong Terbentuk, PAC : Kami Marathon

PR Fatayat NU Desa Gembong Terbentuk, PAC : Kami Marathon

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 13 Mar 2022
  • visibility 156
  • comment 0 komentar
KH. Masruhin, menyaksikan penyerahan amanah jabatan Ketua Pimpinan Ranting Fatayat NU Gembong oleh ketua PAC Fatayat NU Gembong, Munfarichah (tengah) kepada Yeni Munifah

GEMBONG – Setelah sekian lama vakum, Fatayat NU Ranting Desa Gembong resmi dibentuk pada Sabtu (12/3) kemarin. Peristiwa bersejarah tersebut dilaksanakan di Gedung MWC NU, Jalan Raya Gembong-Colo, Km. 1, Gembong. 

KH. Masruhin, Ketua Ranting NU Gembong mendampingi proses pemilihan pengurus baru untuk banom sayap pemudi NU tersebut. Selain itu, Ketua PAC Fatayat NU Kecamatan Gembong, Munfarichah beserta jajaran pengurus hariannya bertugas sebagai pemandu. 

“Ini organisasi keramat ya. Fatayat merupakan transisi dari IPPNU ke Muslimat NU. Jadi Fatayat ini sangat penting. Militansi Kader Fatayat, menentukan kejayaan Muslimat di masa mendatang,” tandas wanita yang akrab disapa Chika tersebut. 

Sementara itu, Yeni Munifah, yang terpilih sebagai nakhoda baru Fatayat NU Ranting Gembong juga menegaskan hal serupa dalam sambutannya. 

Wanita asal Dukuh Kauman Godang tersebut berharap pengurus Farayat di bawah kepemimpinannya bisa menjadi pemudi yang militan, setia pada organisasi. 

“Militansi itu sangat perlu. Mari kita hidupkan NU melalui Fatayat NU Ranting Gembong, jangan sampai kita menjadi orang yang kebalikannya, yaitu mencari hidup di Fatayat,” tandas dia. 

Di penghujung acara, KH. Masruhin juga turut memberikan motivasi kepada para pemgurus baru Fatayat NU di wilayah kerjanya. Dalam orasinya dihadapan puluhan pemudi NU dari 9 Dukuh yang ada di Gembong tersebut, ia menitikberatkan pada penguatan ekonomi. 

KH. Masruhin, meminta kepada kepengurusan baru tersebut agar membantu promosi Lazisnu kepada masyarakat. 

“Alhamdulillah Lazisnu Desa Gembong sudah menunjukkan progres yang baik. Fatayat NU saya minta untuk membantu memperkenalkan Lazisnu kepada masyarakat. Sebab, di era sekarang ini, kemandirian ummat merupakan tolak ukur kesuksesan organisasi kita,” tutur dia. 

Marathon 

Selama masa jabatannya sejak akhir 2021, Chika menargetkan, sebelum Ramadhan ini seluruh Pimpinan Ranting Fatayat NU Gembong memiliki pengurus. 

Sejak Januari 2022, dirinya menegaskan telah membentuk empat Pimpinan Ranting Fatayat NU yang ada di Kecamatan Gembong. Keempatnya antara lain, Ranting Desa Ketanggan, Plukaran, Wonosekar dan terakhir Gembong. 

Selebihnya, lanjut dia, masih ada dua ranting yang akan dibentuk dalam waktu dekat ini. Keduanya yaitu, Ranting Desa Bageng dan Bermi. 

Pihaknya mengaku telah berkoordinasi dengan Ketua Ranting NU setempat serta beberapa pemudi NU di desa-desa tersebut untuk pembentukan Pimpinan Ranting. Mereka pun memberikan respon positif terhadap rencana ini. 

“Alhamdullag, semoga dalam waktu dekat ini seluruh desa di Gembong punya Pimpinan Ranting Fatayat NU. Kami memang harus marathin untuk kejar target,” pungkas dia.(lut/ltn)

 

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • NU Trangkil, Wanita Haidh Boleh Baca Qur’an dengan Syarat

    NU Trangkil, Wanita Haidh Boleh Baca Qur’an dengan Syarat

    • calendar_month Jum, 1 Okt 2021
    • account_circle admin
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Suasana Bahtsul masail MWCNU Trangkil di Masjid Sirojul Anam, Wonokerto, Pasucen TRANGKIL – MWC NU Kecamatan Trangkil melaksanakan Bahstul Masa’il, Jumat (1/10) siang tadi. Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Sirojul Anam Wonokerto, Pasucen tersebut menghasilkan satu hukum fikih yang cukup bermanfaat bagi kehidupan masyarakat khususnya para penghafal al-Qur’an.  “Forum ilmiah ini menjadi rutinan kita,” […]

  • PCNU-PATI

    3 Tips Siap Siaga Bencana

    • calendar_month Sel, 10 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Oleh : Angga Saputra Puluhan desa di Kabupaten Pati hingga saat ini masih tergenang banjir. Bahkan aktivitas warga menjadi tersendat. Sejumlah desa juga mengalami kelumpuhan akses. Sebab jalan utama terendam banjir. Banyak masyarakat yang terdampak banjir menggunakan sampan atau pohon pisang rakitan sebagai sarana transportasi darurat ketika beraktivitas di luar rumah. Rangkaian bencana alam yang […]

  • people in green uniform standing on field during daytime

    Aksi Demo

    • calendar_month Ming, 19 Jun 2022
    • account_circle admin
    • visibility 187
    • 0Komentar

    Di Idonesia akhir-akhir ini sedang ramai ramai orang berdemo. Ada yang tujuannya menentang pemerintah yang dianggap terlalu berat, ada yang tujuannya menuntut kenaikan gaji menuntut hak dan lain lain Pertanyaan : Bagaimana aksi demo seperti diatas menurut pandangan syara’ ? Jawaban : Demo kepada pemerintah diperbolehkan jika bersifat amar ma’ruf nahi munkar namun demo pada […]

  • PCNU-PATI

    153 Banser Jawa-Bali Ditempa di Kabupaten Pati

    • calendar_month Kam, 31 Agu 2023
    • account_circle admin
    • visibility 174
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Ratusan anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) se-Jawa dan Bali menempa diri dalam sejumlah kemampuan di Kabupaten Pati. Kegiatan Diklatsus Banser Protokoler dan Tanggap Bencana (Bagana) ini digelar di MI Nurul Huda Desa Bajomulyo, Kecamatan Juwana, selama tiga hari, yaitu pada 25-27 Agustus 2023.  Ratusan anggota Banser ini disiapkan untuk menjadi kader yang siap dan […]

  • LP Ma'arif NU PCNU Kudus Siapkan Program Peningkatan Kompetensi Jurnalistik bagi Guru

    LP Ma’arif NU PCNU Kudus Siapkan Program Peningkatan Kompetensi Jurnalistik bagi Guru

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle admin
    • visibility 222
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id-Tim pengabdian kepada masyarakat Universitas Negeri Semarang (UNNES) bersama LP Ma’arif NU PCNU Kudus tengah menyiapkan program penguatan literasi bagi guru tingkat SMA/MA/SMK. Tim pengabdian terdiri atas tujuh orang, yaitu Abdul Arif, Edi Subkhan, Muhammad Nazil Iqdami dari Prodi Teknologi Pendidikan UNNES. Lalu Farida Rachmawati dari Prodi KPI UIN Walisongo. Serta tiga mahasiswa UNNES, […]

  • MHI Gembong Sukses Galang Donasi hingga Rp 4 Juta untuk Sumatera

    MHI Gembong Sukses Galang Donasi hingga Rp 4 Juta untuk Sumatera

    • calendar_month Sel, 9 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 5.880
    • 0Komentar

      pcnupati.or.id – Bencana alam yang melanda Sumatera masih menyisakan duka. Dikutip dari nu.or.id, Warga di sejumlah desa di Aceh belum terjangkau bantuan. Hal ini menggerakkan pengelola lembaga MI Hidayatul Islam (MHI), Dukuh Sentul, Desa Gembong, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati untuk memberikan uluran tangan. Sumarni, Kepala madrasah menegaskan, bahwa langkahnya untuk menggalang donasi ini merupakan […]

expand_less