Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Pelepasan Mahasiswa PPL di PC LAZISNU Pati

Pelepasan Mahasiswa PPL di PC LAZISNU Pati

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 8 Des 2022
  • visibility 136
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id – PC Lazisnu Pati melepas satu orang mahasiswa PPL untuk dikembalikan lagi ke kampus IPMAFA, rabu (07/12). Pada kegiatan tersebut dihadiri oleh Umar Faruq selaku kaprodi manajemen zakat dan wakaf Institut Perguruan Tinggi Mathaliul Falah.

Terhitung sejak tanggal 17 Oktober sampai 07 Desember 2022, kampus IPMAFA program studi manajemen zakat dan wakaf, menitipkan satu orang mahasiswanya untuk melaksanakan PPL (praktik pengalaman lapangan) di kantor Lazisnu Pati.

“Saya mengucapkan banyak terimakasih atas kerjasama akademik dan praktik yang sudah berjalan satu bulan lebih ini” ucap Umar dalam sambutannya.

Dalam kesempatan itu Umar juga menyampaikan harapan dari adanya kerjasama akademik dan praktik antara kampus Ipmafa dan Lazisnu Pati yang sudah terjalin sejak lama ini.

“Semoga apa yang diusahakan bisa lebih bersinergi kedepannya” imbuhnya

Disisi lain, pihak PC Lazisnu Pati yang diwakili oleh tim managerial yang diantaranya direktur eksekutif dan manager fundrising, menyambut baik kedatangan kaprodi manajemen zakat dan wakaf beserta timnyatimnya tersebut.

“Kerjasama ini telah memberikan dampak positif baik dari mahasiswa IPMAFA sendiri maupun di Lazisnu Cabang Pati” ucap Syihab selaku direktur PC Lazisnu Pati

Selain itu, Syihab juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat keterbatasan dalam pemberian pendampingan terhadap mahasiswa yang sedang ppl.

 “Kami mewakili pimpinan Lazisnu Cabang Pati, memohon maaf apabila terdapat keterbatasan dalam pendampingan ataupun dalam hal lainnya.” terangnya

Selanjutnya ia mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dari pihak kampus IPMAFA untuk mengizinkan mahasiswanya melaksanakan ppl di Lazisnu Pati.

Terakhir Syihab berharap nantinya mahasiswa ini dapat terus mengembangkan diri dengan memanfaatkan ilmu dan pengalamannya yang didapatkan agar kelak menjadi penggerak pengembangan zakat, infaq, dan shodaqoh yang lebih masif.

“Kami berharap semoga apa yang telah didapatkan selama disini menjadi bekal untuk dapat diaktualisasikan dalam kehidupan bermasyarakat khususnya dalam pengembangan filantropi di kabupaten Pati sendiri ” pungkasnya (na/red)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU - PATI

    Nahdlatul Ulama dan Islam di Indonesia

    • calendar_month Jum, 22 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 112
    • 0Komentar

    NU merupakan organisasi sosial keagamaan yang unik. Didirikan olehulama pesantren tahun 1926 di Surabaya. Memiliki jaringan strukturkelembagaan organisasi mulai dari pusat sampai desa. Sebagaiorganisasi ulama, kedudukan mereka dalam NU sangat penting.Tetapi peran mereka sebagai pemimpin yang berpengaruh padakomunitas mereka sendiri telah membentuk pranata lain, sehinggakeberadaan mereka di dalam NU juga mewakili “kepentingan” pranatamereka. Akibatnya struktur […]

  • Seluruh Madrasah Ma’arif Melaksanakan Upacara Harlah NU Ke 89

    Seluruh Madrasah Ma’arif Melaksanakan Upacara Harlah NU Ke 89

    • calendar_month Sen, 2 Feb 2015
    • account_circle admin
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Kabar. NU Pati. Sabtu 31 Januari 2015 seluruh madrasah dan sekolah di bawah naungan LP Maarif se-Kabupaten Pati melaksanakan ucapaca bendera dalam rangka memperingati hari lahir Nahdlatul Ulama Ke-89. Upacara ini dilaksanakan secara serempak atas instruksi dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Pati. Upacara berjalan dengan sangat khidmat dan meriah. Reporter dari PCNU PATI Online […]

  • Photo by Mufid Majnun

    Eksistensi Tradisi Literasi di Pesantren

    • calendar_month Sab, 4 Nov 2023
    • account_circle admin
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Oleh: Siswanto, MA Berbicara pesantren tentunya tidak lepas membahas kiai, santri, kitab kuning, asrama, dan musala. Adanya beberapa elemen tersebut tidak lain merupakan sarana-prasarana yang ada di lingkungan pesantren.  Oleh karena itu, penting sekali bagi pengelola pesantren untuk memperhatikan elemen yang harus dimiliki pesantren. Supaya dalam pengelolaan pesantren lebih professional dan memberikan pelayanan terbaik kepada […]

  • PCNU-PATI

    Istri KH. Mohammad Achmad Sahal Mahfudh Berpulang

    • calendar_month Jum, 11 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 173
    • 0Komentar

    MARGOYOSO – Inna lillahi wa inna ilaihi rooji’uun. Kabar duka menyelimuti Nahdlatul Ulama. Salah satu tokoh perempuan NU sekaligus Mustasyar PBNU 2022-2027, Nyai Hj. Nafisah Sahal Mahfudh wafat.  Kabar duka tersebut dikonfirmasi melalui KH. Faishal Muzammil pada Kamis (10/11) petang kemarin.  “Sekitar jam 18.00 WIB beliau berpulang di Rumah Sakit Islam (RSI) Pati. Sebelumnya beliau […]

  • GLM Ramadan, Ikhtiar Ma’arif NU Jateng Kuatkan Literasi

    GLM Ramadan, Ikhtiar Ma’arif NU Jateng Kuatkan Literasi

    • calendar_month Jum, 7 Mar 2025
    • account_circle admin
    • visibility 202
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id Blora – Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah pada Ramadan 1446 H tahun 2025 menggelar Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Ramadan. Kegiatan ini diinisiasi oleh Pengurus Bidang Literasi, Numerasi, dan Pendidikan Inklusi melalui Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Plus. Dikatakan Koordinator GLM Plus Hamidulloh Ibda, bahwa Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah sebagai […]

  • PCNU - PATI

    Pengurus PAC IPNU IPPNU Resmi Dilantik

    • calendar_month Sel, 5 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 109
    • 0Komentar

    KAYEN – Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU IPPNU Tlogowungu Periode 2022–2024 telah resmi dilantik pada Ahad (3/7/2022), di Gedung Serbaguna Balai Desa Trimulyo Kecamatan Kayen. Sebanyak 80 Pengurus telah berikrar pada kesempatan tersebut, 34 IPNU dan 46 IPPNU. Acara tersebut dihadiri oleh MWC NU Kayen, Camat, Anggota Polsek Tlogowungu, Fatayat dan Muslimat sekitar. Tema […]

expand_less