Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
  • visibility 53
  • comment 0 komentar

PATI-Polres Pati Datangi Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pati, Rabu (1/4) kemarin. Kedatangan Kapolres baru beserta beberapa anggotanya tersebut masih berkaitan dengan penanganan covid 19 di Kabupaten Pati.

Para Pemgurus NU dan Polres Pati menyepakati kerjasama untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di Kabupaten Pati. Dalam hal ini, mereka fokus pada tindakan lanjutan penyebaran virus corona (covid 19) 

Arie Prasetya Syafa’at yang menggantikan Kapolres lama, Bambang YS. disambut oleh pengurus harian PCNU Pati. Diantaranya, K. Yusuf Hasyim, ketua tanfidziyah PCNU dan sekretarisnya, Maskan serta beberapa pengurus lainnya.

Baik Polres maupun PCNU sepakat untuk bersinergi dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di kabupaten Pati. Khusus dalam penanganan covid 19, keduanya serujuk untuk melaksanakan imbauan kepada masyarakat luas agar tetap diam di rumah jika tidak ada keperluan mendesak.

“Kalaupun terpaksa keluar rumah, gunakan masker, sanitizer, dan cuci tangan pakai sabun sebelum masuk rumah sesuai intruksi pemerintah.” Tandas Arie.

Arie juga meminta kepada PCNU untuk membantu program ini demi stabilitas sosial. Ia menambahkan bahwa PCNU sebagai organisasi dengan jama’ah terbanyak tentu memiliki pengaruh yang besar ditengah masyarakat.

“Kami melakukan koordinasi dengan berbagai ormas di Kabupaten Pati untuk melakukan tindakan pencegahan dan penangan (dalam hal ini-red) mengenai covid-19.” lanjutnya.

Sementara itu, K. Yusuf Hasyim menyambut baik kedatangan aparat sipil tersebut. Menurutnya, sinergi antara agamawan dan pemerintah sangat diperlukan demi memberikan keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat.

“Karena virus ini, kegiatan keagamaan juga terdampak. Oleh sebab itu, kaum agamawan memang sudah selayaknya dilibatkan dalam menentukan kebijakan. Seperti kegiatan sholat jumat, majelis ta’lim dan lain sebagainya.” Tutur K. Yusuf.

Selain membahas tentang covid 19, kedatangan Kapolres tersebut juga bertujuan memperkenalkan diri dan mensosialisasikan program kerja. Menurut Arie, ia tinggal melanjutkan program-program yang telah digagas oleh Bambang YS.(lut/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ratusan Produk UMKM Pesantren Ramaikan Jalan Sehat Santri NU Jawa Tengah

    Ratusan Produk UMKM Pesantren Ramaikan Jalan Sehat Santri NU Jawa Tengah

    • calendar_month Ming, 27 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 44
    • 0Komentar

      Semarang – Berlokasi di Lapangan Pancasila Simpanglima Kota Semarang, ratusan produk UMKM pesantren di Jawa Tengah dipasarkan dalam puluhan stand bazar di depan panggung utama Jalan Sehat Santri NU Jawa Tengah yang digelar PWNU Jawa Tengah, Ahad (17/10/2024). Pantauan di lapangan, bazar tersebut dibuka oleh Pesantren Tarbiyatul Khoirot Semarang, Pesantren Darul Amanah Semarang, PP. […]

  • Yayasan PIM Mujahidin Bageng Kukuhkan Pengurus Baru, Bertekad Kembalikan Kejayaan

    Yayasan PIM Mujahidin Bageng Kukuhkan Pengurus Baru, Bertekad Kembalikan Kejayaan

    • calendar_month Ming, 19 Okt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 1.066
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id – Jajaran Pengurus Yayasan Perguruan Islam Monumen (PIM) Mujahidin Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, mengukuhkan pengurus baru untuk masa khidmah 2025-2030. Pengukuhan dan serah amanah dilaksanakan di Pusat Kegiatan (Pusgia) PIM Mujahidin, Ahad (19/10/2025). Kegiatan ini ditandai secara simbolis dengan pengambilan ikrar pengurus yang dipimpin oleh Ketua Pembina Yayasan, H. Wahuri Muchtar. “Mudah-mudahan […]

  • PCNU - PATI

    K. Ahmad Rozi Nahkodai MWC NU Pucakwangi

    • calendar_month Rab, 6 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 59
    • 0Komentar

    Pucakwangi – Sah! MWC NU Kecamatan Pucakwangi resmi ganti pemimpin setelah melakukan konferensi pada Ahad (3/7) bertempat di gedung IPHI Pucakwangi beberapa waktu lalu. MWC NU Pucakwangi di bawah kepemimpinan KH. Yasin telah berakhir tahun ini.  Dan  K. Ahmad Rozi yang menjadi penerus perjuangan pengurus sebelumnya memaparkan bahwa pihaknya akan fokus pada tiga poin penting. […]

  • PCNU-PATI Photo by Yusuf Onuk

     Penyabar dan Ringan Tangan, Sosok Kiai Haji Anwar

    • calendar_month Jum, 6 Okt 2023
    • account_circle admin
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Oleh: Umi Nur Hasanah Kyai Haji Anwar merupakan salah satu ulama karismatik yang ada di kawasan Pucakwangi Pati. Ia memiliki perhatian besar pada dakwah Islam di kalangan masyarakat pedesaan. Sosok kyai kelahiran 1871 di Dukuh Nganguk Desa Sidomulyo Kecamatan  Jakenan- Pati tersebut, berpindah ke Dukuh Gragalan Desa Sokopuluhan Pucakwangi karena mengikuti sang Istri, yakni Nyai […]

  • PCNU-PATI

    IPMAFA Bersholawat Dipadati Ribuan Zahir Mania

    • calendar_month Kam, 29 Sep 2022
    • account_circle admin
    • visibility 41
    • 0Komentar

    IPMAFA Bersholawat sukses digelar pada Selasa, 23 September 2022 di Halaman Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) dan berhasil menyedot kedatangan Zahir Mania dari Pati dan sekitarnya. Gema bersholawat yang digelar dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW dan Dies Natalis IPMAFA tersebut menghadirkan Habib Ali Zainal Abidin Bin Segaf Assegaf dan Majelis Az-Zahir dari Pekalongan. Rektor […]

  • PCNU - PATI Photo by Madrosah Sunnah

    Shodaqohnya WTS

    • calendar_month Ming, 26 Jun 2022
    • account_circle admin
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Seandainya WTS tersebut shodaqoh kepada faqir miskin atau masjid, sah atau tidakkah shodaqohnya ? Jawaban : Shodaqohnya tidak sah, karena syarat sahnya shodaqoh adalah halalnya harta yang disedekahkan. Referensi : Mau`idhot al-mu`minîn, Juz. 2 hal. 365 Faidl al-qodîr, Juz. 6 hal. 511 Bughyat al-mustarsyidîn, hal. 158-159

expand_less