Iklan
Berita

PAC IPNU-IPPNU Sukolilo Sukses Gelar Peringatan Hari Santri dan Maulid Nabi

 

Iklan

SUKOLILO – PAC IPNU-IPPNU Sukolilo menggelar acara peringatan Hari Santri sekaligus Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Maslakul Ridwan Sukolilo, Jumat (22/10/2021).

Acara berlangsung dari pagi sampai siang. Dibuka dengan apel Hari Santri, kemudian dilanjutkan dengan acara maulid Nabi dengan membaca sejarah-sejarah Nabi melalui qasidah Al Barzanji. 

“Acara hari santri yang bertujuan untuk mengembalikan kembali semangat NU serta untuk merekatkan kembali antar anggota PAC IPNU-IPPNU Sukolilo berjalan dengan lancer, antusias peserta juga sangat bagus, semangatnya luar biasa karena acaranya dirasa tidak membosankan,” tutur Ahmad Shofiyullah, selaku ketua panitia acara.

Acara ditutup dengan berbagai permainan yang sangat meriah, menjadikan sesama anggota IPNU-IPPNU semakin akrab. Dan diakhiri dengan walimahan ngalap barokah di aula pondok pesantren. (pac sukolilo/lpj)

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button