
LAZISNU setiap tahunya terutama di bulan Ramadhan selalu berbagai dengan mereka yang kurang berutung yaitu Yatama dan Dhuhafa’ hal ini untuk berbagi kebahagiaan. Pada kesempatan tahun ini kami memberikan tas sekolah untuk anak yatim serta sejumplah uang dan sembako. Sedangkan para dhuhafa’ kami hanya memberikan sejumplah uang tunai dan sembako. Meskipun yang kami berikan tidak seberapa semoga menjadi kebahagiaan tersendiri buat mereka, jelas Ulil Albab selaku Pengurus LAZISNU Pati.
Hal senada juga di ungkapkan oleh ketua LAZISNU Pati KH. Asnawi Rahmat, di kabupaten Pati potensi zakat sangat luar biasa apabila di kelola dengan baik dan di salurkan dengan baik, jika zakat dikelola dan disalurkan dengan tepat sasaran maka akan berdampak pengurangan kemiskinan. Selama ini kami bekerjasama dengan pihak-pihak yang bersedia mengeluarkan zakatnya dan di pasrahkan kepada kami.
Lanjut Asnawi kedepannya semoga banyak orang yang menyadari apabila di rejeki kita itu tersimpat uang orang lain meliputi fakir miskin anak yatim dan sebagainya. Harapan saya uang zakat itu bisa di kelola menjadi zakat produktif maksudnya bisa di salurkan kepada dhuhafa yang membutuhkan tambahan modal untuk usaha. Dengan begitu uang yang disalurkan akan berkembang dengan baik, meskipun setiap tahunnya kami hanya mampu memberikan santunan kurang lebihnya 100 anak dan 30 dhuhafa’, pungkasnya.