Iklan
Berita

Halal Bihalal PAC IPNU IPPNU Jakenan Dihadiri Pimpinan Pusat

JAKENAN – Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Jakenan sukses menyelenggarakan Halal Bihalal di Mushola Al-Hidayah, Desa Tambahmulyo, Kecamatan Jakenan, Kabupaten Pati, pada Ahad (15/5/2022).

Acara tersebut dimulai pada pukul 08.00 WIB dan selesai pada pukul 13.00 WIB.

Halal Bihalal ini dihadiri seluruh anggota IPNU IPPNU se-Kecamatan Jakenan. Selain itu juga hadir dari Pimpinan Cabang IPPNU Pati, Rekanita Nilna dan Rekanita Luluk.

Iklan

Menariknya acara tersebut mendatangkan Narasumber dari Pimpinan Pusat, yakni Rekan Khoirul Anwar, Ketua Kaderisasi PP IPNU.

Halal Bihalal tahun ini mengusung tema “Aktualisasi Kokohkan Kader NU Menuju Proses Kaderisasi Bangkit”.
 
Ketua PAC IPPNU Jakenan, Rekanita Ulfah mengungkapkan bahwa alasan dibalik pengambilan tema tersebut ialah untuk memacu semangat dalam berkiprah di IPNU-IPPNU, agar kedepannya PAC IPNU-IPPNU Jakenan bisa mengepakkan sayap lebih luas lagi dan menambah jaringan ke desa serta komisariat. Menjadi kader-kader NU yang kokoh dengan berdedikasi dan melakukan aksi nyata, sehingga dapat melanjutkan estafet perjuangan kedepannya, karena kaderisasi adalah jantung organisasi.

Ia berharap, Halal Bihalal Pimpinan Anak Cabang IPNU-IPPNU Kecamatan Jakenan ini dapat mempererat tali silaturrahim dan tali persaudaraan diantara para pengurus dan semua anggota agar kedepan lebih kompak lagi untuk menjalankan roda organisasi.

Sementara, Rekan Khoirul Anwar, Ketua Kaderisasi PP IPNU menjelaskan, bahwa  sekarang adalah waktunya menjahit, merangkai cerita untuk kau ceritakan beberapa tahun ke depan. Ia juga berpesan untuk para pelajar harus terus belajar dan juga membaca, tidak hanya bersumber buku bacaan tetapi juga dengan berdiskusi kepada banyak orang dan bertukar pikiran.

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button