Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » GP Ansor Pati Buka Posko Mudik di 3 Lokasi

GP Ansor Pati Buka Posko Mudik di 3 Lokasi

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 17 Apr 2023
  • visibility 106
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id – Ansor Banser Pati membuka Posko Mudik menjelang hari raya Idulfitri 1444 H ini. Posko itu dibuka langsung oleh Rais Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Muadz Thohir, Minggu (16/4) malam. 

Pembukaan secara simbolis Posko Mudik Ansor Banser Pati dilakukan di Posko Margorejo, tepatnya di depan Plaza Pragola. Hadir dalam kesempatan itu Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama di dampingi Kasatlantas Kompol Asfauri dan Kapolsek Margorejo Dwi Kristiawan. 

Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pati, Abdullah Syafiq mengatakan, tiga posko di Pati merupakan bagian dari 500-an Posko Mudik Ansor Banser di Jawa. Adapun Posko Mudik Ansor Banser ada di setiap kabupaten/kota, dan di Jawa menyambung dari Jakarta hingga ke Jawa Timur. 

“Ini bagian dari khidmah kami, sekaligus melaksanakan instruksi Pimpinan Pusat (PP) GP Ansor. Pelayanan di posko ini kami maksimalkan sampai hari H Lebaran,” kata dia.  

Sementara Kasatkorcab Banser X-7 Pati Moh Sutomo menjelaskan, selain Margorejo, Posko Ansor Banser juga terdapat di Batangan dan Sukolilo. Untuk Posko Margorejo melayani pemudik dari arah barat, sedangkan dari arah selatan dilayani di Posko Sukolilo. Adapun Posko Batangan melayani pemudik dari arah barat yang mengalami titik jenuh dan lelah selama perjalanan. 

“Pelayanan di posko berlangsung 24 jam, yakni untuk tempat istirahat pemudik, P3K, relaksasi pijat, dan aneka minuman. Termasuk kami menyediakan tempat shalat dan MCK,” tutur dia. 

Sementara itu Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama mengapresiasi kiprah Ansor Banser dalam melayani masyarakat yang tengah mudik. Dia pun menyampaikan terima kasih karena Posko Mudik Ansor Banser membantu tugas-tugas kepolisian menjelang Lebaran.  

“Silakan masyarakat yang sedang dalam perjalanan mudik kalau butuh bantuan mampir ke Posko Ansor Banser. Bisa hanya sekadar istiharat, atau minta bantuan lainnya jika mengalami kesulitan. Kita selalu sinergi dengan Ansor Banser,” pungkas dia. (*/Ltn)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seruput Kopi, Tempat Ngopi di Sekarjalak Margoyoso Langganan Para Santri

    Seruput Kopi, Tempat Ngopi di Sekarjalak Margoyoso Langganan Para Santri

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 5.379
    • 0Komentar

      pcnupati.or.id – Siapa sangka rumah kuno di Desa Sekarjalak, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, yang disulap jadi kedai kopi kini menjadi tempat favorit para pemuda untuk bersantai. Kedai itu bernama Seruput Kopi. Di sana menyajikan aneka makanan dan minuman dengan harga yang sangat terjangkau. Terletak dekat dengan Desa Kajen yang merupakan kota santrinya Bumi Mina […]

  • PCNU-PATI

    LAZISNU Bantu Korban Kebakaran

    • calendar_month Sel, 7 Feb 2023
    • account_circle admin
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id-PC Lazisnu Pati kembali melakukan pemberian bantuan kepada warga yang membutuhkan. Bantuan yang dimaksud diberikan kepada Legiman, warga Dukuh Sambirowo Rt 05 Rw 03 kecamatan Pucakwangi Kabupaten Pati, selasa (07/02). Pihak Lazisnu Pati yang diwakili oleh tim manajerial turut serta menggandeng MWC NU Pucakwangi beserta banomnya. Pemberian bantuan kali ini diberikan dalam bentuk uang tunai.  […]

  • PCNU-PATI

    NU Jakenan Peduli Bagikan 2.450 Paket untuk Korban Banjir

    • calendar_month Jum, 13 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 136
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id JAKENAN – NU Jakenan Peduli, Jumat (13/1/23) pagi ini, membagikan 2.450 paket bantuan kepada korban bencana banjir di wilayah kecamatan Jakenan.  NU Jakenan Peduli merupakan gerakan yang diinisiasi oleh MWCNU Kecamatan Jakenan melalui Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBINU) dan Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah NU (LAZISNU) yang bekerja sama dengan PAC […]

  • QUO VADIS PENDIDIKAN NAHDLATUL ‘ULAMA; Membaca Problematika Pesantren dan Madrasah

    QUO VADIS PENDIDIKAN NAHDLATUL ‘ULAMA; Membaca Problematika Pesantren dan Madrasah

    • calendar_month Sen, 23 Mar 2015
    • account_circle admin
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Sebagai salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia, Nahdhatul Ulama (NU) sesungguhnya memiliki peran yang sangat signifikan dalam proses perkembangan pendidikan terutama pendidikan Islam. Pada dasarnya sejarah pergerakan NU itu sendiri merupakan gerakan pendidikan di seluruh Indonesia.[1]Banyaknya lembaga-lembaga pendidikan seperti pesantren, majlis ta’lim, diniyah atau madrasah yang menjadi basis kultural NU dapat menjadi indikasi gerakan […]

  • Jakenan Gelar Pelantikan PAC dan Ranting Muslimat NU dan Fatayat NU

    Jakenan Gelar Pelantikan PAC dan Ranting Muslimat NU dan Fatayat NU

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2020
    • account_circle admin
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Jakenan – Fatayat NU dan Muslimat NU menggelar pelantikan Pimpinan Anak Cabang dan Pimpinan Ranting bersama, Sabtu (25/01/2020) pagi ini. Bertempat di Gedung Haji Jakenan, PAC Muslimat NU Jakenan Masa Khidmat 2020 – 2024, bersama Pimpinan Ranting se Kecamatan Jakenan berhasil dilantik. Pun dengan PAC Fatayat NU Kec. Jakenan beserta Pimpinan Ranting Fatayat se Kec. […]

  • PCNU-PATI

    Zakat sebagai Alternatif Pemberdayaan Umat

    • calendar_month Sab, 20 Jan 2024
    • account_circle admin
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto, MA Hai orang-orang yang beriman, nafkahkanlah (di jalan allah) sebagain dari hasil usahamu yang baik-baik dan Sebagian dari apa yang kami keluarkan dari bumi untuk kamu. Dan janganlah kamu memilih yang buruk-buruk lalu kamu menafkahkan daripadanya, padahal kamu sendiri tidak mau mengambilnya melainkan dengan mengalihkan mata terhadapnya. Dan ketahuilah, bahwa Allah Maha […]

expand_less