Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Cerita Pilu Fitri, Rumah Terbakar dan Kondisi Sakit-Sakitan

Cerita Pilu Fitri, Rumah Terbakar dan Kondisi Sakit-Sakitan

  • account_circle admin
  • calendar_month Sel, 21 Sep 2021
  • visibility 299
  • comment 0 komentar

PATI – Fitri adalah seorang janda yang mempunyai dua putri. Ia tinggal bersama bapaknya di Kampung Randukuning Rt 02 Rw 03 Kecamatan Pati Lor Kabupaten Pati.

Kehidupan mereka awalnya biasa-biasa saja. Namun naas pada Hari Kamis (09/9) pukul 16.00 lalu, si Jago merah dengan ganasnya melenyapkan rumah tinggal beserta isinya. Tidak ada korban jiwa dalam persitiwa itu, namun semua harta milik Fitri dan ayahnya habis dilalap api.

Usai kejadian, Fitri dengan sangat terpukul mengungkapkan bahwa harta mereka tinggal pakaian yang menempel di badan. Selain itu, Fitri dan keluarganya tidak punya apa-apa lagi. 

“Tinggal ini, mas,” tuturnya dengan berderai air mata. 

Sakit-Sakitan

Sudah jatuh tertimpa tangga. Ungkapan ini layaknya mewakili kondisi Fitri saat ini. Sejak 8 bulan yang lalu, Fitri mengalami sakit-sakitan yang mengakibatkan ia susah untuk bekerja. Bapaknya, Pak Karmin hanyalah seorang tukang becak yang penghasilannya hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari. 

“Kalau sepi kadang kurang (untuk memenuhi kebutuhan hidup),” ungkap Pak Karmin.

Dalan kondisi serba terdesak seperti sekarang ini, Keluarga Fitri dan Pak Karmin sangat memerlukan bantuan. Lagi-lagi, Lazisnu hadir dalam mencarikan secercah harapan bagi mereka. 

Untuk meringankan beban Fitri, setidaknya untuk membangun kembali tempat tinggalnya, dibutuhkan biaya yang tidak sedikit. Jika rumah tersebut tidak segera terealisasi, maka dampaknya akan sangat mengkhawatirkan. 

“Anak saya dua-duanya masih sekolah mas. Kasihan saya lihat mereka yang seharusnya belajarnya nyaman, menjalani kehidupan layak seperti anak yang lain, sekarang jadi nggak bisa,” lanjutnya. 

Oleh sebab itu, bagi para dermawan yang ingin mengukurkan tangannya, Lazisnu siap menjadi mediator. Langkah ini bisa dilakukan dengan cara datang labgsubg di Kantor Lazisnu Pati atau dengan mengirimkan sumbangan langsung ke rekening infaq Lazisnu. BRI Nomor 0066-01-024733-53-6 a.n. Lazisnu Pati QQ Infaq atau rekening Bank Syariah Mandiri Nomor 7926-02-0182 An. Lazisnu Pati Infaq.(ina/lut/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PWNU Sebut Kinerja Ma'arif NU Jateng Super Cepat dan Ramai

    PWNU Sebut Kinerja Ma’arif NU Jateng Super Cepat dan Ramai

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle admin
    • visibility 126
    • 0Komentar

          Pcnupati.or.id-Semarang – Dalam agenda Rapat Koordinasi Pengurus dan Buka Bersama, Wakil Sekretaris PWNU Jawa Tengah Dr Ghufron Hamzah menegaskan bahwa kinerja Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah super cepat dan ramai. Hal itu diungkapkan di Hotel MG Setos Jl. Inspeksi, Kembangsari, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang pada Kamis (20/3/2025) setelah dipaparkan […]

  • Utamakan Etikabilitas Ketimbang Elektabilitas

    Utamakan Etikabilitas Ketimbang Elektabilitas

    • calendar_month Jum, 28 Feb 2025
    • account_circle admin
    • visibility 190
    • 0Komentar

      pcnupati.or.id- Membincang moral atau etika memang saat ini menjadi perhatian bersama. Banyak sekali kasus dimedia massa yang berdedar berkaitan dengan degradasi moral anak bangsa ini. Salah satu kasus amoral yang sempat viral pertengahan februari lalu misalnya. Dimana terdapat 4 pelajar yang yang berasal dari salah satu sekolah di Kabupaten Grobogan, melakukan rudapaksa terhadap siswi […]

  • Sempat Vakum, PAC IPNU Kayen Kembali Gelar Rutinan Majelis Sholawat

    Sempat Vakum, PAC IPNU Kayen Kembali Gelar Rutinan Majelis Sholawat

    • calendar_month Kam, 7 Okt 2021
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

      Suasana majelis sholawat yang digagas oleh pelajar NU Kayen setelah sekian lama terhenti KAYEN – PAC IPNU Kecamatan Kayen melalui Departemen Olahraga Seni dan Budaya (OSB) kembali menggelar rutinan majelis sholawat di Gedung MWC NU Kayen, Selasa (5/10/2021). Setelah beberapa bulan vakum, karena adanya perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kabupaten Pati. Kegiatan […]

  • SMP IT Al-Anis Sukoharjo Konsisten Gelar Muhadhoroh

    SMP IT Al-Anis Sukoharjo Konsisten Gelar Muhadhoroh

    • calendar_month Sel, 18 Feb 2025
    • account_circle admin
    • visibility 155
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Sukoharjo – Ekstrakurikuler muhadhoroh yang diprkatikkan SMP IT Al-Anis Kartasura, Kabupaten Sukoharjo menjadi salah satu kegiatan untuk memerkuat karakter siswa. Sebagai SMP di bawah naungan Lembaga Pendidikan Ma’arif NU, SMP IT Al-Anis Kartasura secara konsisten melaksanakan muhadhoroh setiap seminggu sekali.   Ekstrakulikuler muhadharah di SMPIT Al – Anis Kartasura dilaksankan setiap hari Sabtu pada […]

  • Orang-Orang Daun Talas. Photo by Rendy Novantino on Unsplash.

    Orang-Orang Daun Talas

    • calendar_month Kam, 2 Mar 2023
    • account_circle admin
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Oleh: Maulana Karim Sholikhin* Supporter bola memiliki loyalitas setinggi Burj Khalifa. Berbeda dengan pendukung olahraga lain, karakter fans sepak bola memang unik. Tragedi Heysel, Juventus VS Liverpool hingga yang teranyar, peristiwa Kanjuruhan menjadi saksi betapa setia para supporter cabang olah raga satu ini. Pada level tertentu, fanatisme semacam ini ‘cukup baik’. Seorang teman bercerita, bahwa […]

  • Harsosnas ala PC Muslimat NU Pati

    HARSOSNAS ala PC Muslimat NU Pati

    • calendar_month Ming, 6 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Harsosnas ala PC Muslimat NU Pati Pcnupati.or.id. Pimpinan Cabang Muslimat NU mengadakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dalam Rangka Hari Sosial Nasionla Muslimat NU (Harsosnas) Ahad, 6 Oktober 2024 bertempat halaman Gedung Muslimat NU (depan Joyo Kusumo) “Dalam acara ini tidak hanya hanya Korda sekaresdanan Pati sekaligus peringatan maulid Nabi dan Harsosnas, biar efektif […]

expand_less