Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Sah! Fatayat NU Winong Dilantik, Pengurus Ngotot Buat Fatayat Olshop

Sah! Fatayat NU Winong Dilantik, Pengurus Ngotot Buat Fatayat Olshop

  • account_circle admin
  • calendar_month Sel, 7 Des 2021
  • visibility 125
  • comment 0 komentar
Asmonah (kanan), Ketua PC Fatayat NU Pati secara simbolis menyerahkan jabatan PAC Fatayat NU Winong kepada Ana Nailu Rohmah, ketua PAC usai acara pelantikan PAC Fatayat NU Winong.

WINONG – PAC Fatayat NU Winong resmi dilantik pada Minggu (5/12) lalu. Bukan hanya pemgurus anak cabang, para Pengurus Ranting Fatayat NU juga turut dilantik dalam satu kesempatan. Hal ini disampaikan oleh Ana Nailu Rohmah, ketua PAC Fatayat. 

Nining, Pengurus Cabang Fatayat yang didaulat untuk melantik, menyatakan bahwa kader Fatayat NU Winong cukup militan. Oleh sebab itu, lanjut dia, militansi ini perlu dikuatkan lagi atau setidaknya dipertahankan. 

“Selama ini (Fatayat NU) winong cukup militan. Semoga dengan dilantiknya pengurus ini, dapat mempertahankan bahkan meningkatkan raihan kepengurusan sebelumnya,” ungkap dia. 

Tidak berhenti di situ, agenda yang digelar di gedung MWC NU Winong tersebut dilanjutkan Rapat Kerja (Raker) PAC Fatayat NU Winong. Seperti diungkapkan oleh Nining, dalam Raker ini juga dibahas agenda mendasar untuk memperkuat militansi pengurus. 

“Kami akan menyelenggarakan Latihan Kader Dasar dan bedah PPAO untuk memperkuat militansi kader,” terang Nailu Rohmah.

Kepada pcnupati.or.id, Rohmah juga memaparkan bahwa pengurus yang terbentuk 3 Oktober lalu ini juga akan fokus pada program-program yang bersifat digital. Hal ini tentu untuk menyesuaikan kebutuhan ummat masa kini. 

Di antara program yang digagas oleh Rohmah dan kawan-kawannya adalah Fatayat Olshop, pelatihan muktimedia serta pengefukasian dalam bermacam aspek. Salah satu yang menjadi fokusnya adalah kesetaraan gender dalam bidang politik. 

“Ini semua kami persiapkan untuk mengedukasi kader di era ini,” tutur Rohmah. 

Terutama Fatayat Olshop, Rohmah menegaskan bahwa ide itu menjadi salah satu prioritas untuk menunjang ekonomi Fatayat secara organisasi dan juga kader-kadernya. Untuk mewujudkannya, para kader harus dibekali dengan ilmu-ilmu lain yang memiliki benang merah dengan Fatayat Olshop. 

“Oleh sebab itu perlu adanya pelatihan multimedia, dan juga bimbingan-bimbingan dan pelatihan dalam hal marketing dan manajemen olshop. Kami yaki bisa!,” tegas dia.

Selain dihadiri PC Fatayat NU Pati, tokoh-tokoh setempat juga tampak memadati kursi barisan depan. Di antaranya, KH. Alwan Sahlan (Ro’is Syuriyah MWC), KH. Dhofier Maqoshid (Ketua MWC), Arina Hidayah (PAC Muslimat NU), Sabar Halim (GP Ansor) dan Erni Sofiatun (IPPNU) serta beberapa pengurus MWC NU Winong lainnya.(lut/ltn)

 

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Atlet Petanque Salafiyah Kajen Sabet Medali di Ajang Popda

    Dua Atlet Petanque Salafiyah Kajen Sabet Medali di Ajang Popda

    • calendar_month Sel, 23 Nov 2021
    • account_circle admin
    • visibility 107
    • 0Komentar

      Dua siswi Salafiyah yang membanggakan warga Pati lewat cabang olahraga Petanque  PATI – Dua atlet Cabang Olahraga (Cabor) Petanque Kabupaten Pati berhasil meraih dua medali pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Non Virtual Jateng 2021. Pertandingan tersebut  berlangsung di lapangan Petanque Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Semarang (Unnes) 15 -16 November 2021. […]

  • PCNU-PATI Photo by Jordan Harrison

    Dakwah ‘Salah Server’

    • calendar_month Kam, 24 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Oleh: Maulana Karim Sholikhin* Seorang putra wali (yang juga wali) diberangkatkan haji oleh ayahnya. Namun setiba di Pasai, ia bersama temannya malah memilih ‘sekolah’ disana. Tentunya langkah ini diambil untuk memperdalam agama yang sudah diajarkan oleh sang ayah sebelumnya. Pulang ke jawa, tanah kelahirannya, si putra wali ini mengawali debut dakwah di Kediri. Waktu itu, […]

  • PCNU-PATI Photo by Onur Binay

    Dunia dalam Genggaman

    • calendar_month Jum, 4 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Oleh: Inayatun Najikah Gadget adalah hal yang tak asing lagi ditelinga kita. Benda berbentuk kotak yang bisa dibawa kemana-mana ini, sudah menjadi bagian terpenting dalam hidup kita. Kita bisa berkomunikasi dengan kawan jauh melalui gadget. Kita mengetahui informasi apapun, dimanapun, dan kapanpun juga melalui gadget. Dari bangun tidur hingga tidur lagi, yang selalu kita pegang […]

  • Rakerdin, Gus Rozin Sebut Jangan Ragu-ragu di Ma'arif

    Rakerdin, Gus Rozin Sebut Jangan Ragu-ragu di Ma’arif

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2025
    • account_circle admin
    • visibility 105
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id-Purworejo – Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah resmi melakukan Rapat Kerja Dinas (Rakerdin) Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Zona 6 yaitu dengan peserta LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Purworejo, LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Wonosobo, LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Banjarnegara, dan LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Kebumen, pada Ahad […]

  • Perkuat SMK Ma'arif dengan Rapat Koordinasi MKKS SMK Ma'arif Jateng

    Perkuat SMK Ma’arif dengan Rapat Koordinasi MKKS SMK Ma’arif Jateng

    • calendar_month Ming, 9 Feb 2025
    • account_circle admin
    • visibility 207
    • 0Komentar

        Pcnupati.or.id- Tegal – Dengan tujuan memperkuat koordinasi antara SMK Ma’arif se-Jawa Tengah dan evaluasi program, Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah mengadakan Rapat Koordinasi MKKS SMK Ma’arif NU Jateng di SMK NU Entrepreneur 01 Lebaksiu Kabupaten Tegal pada hari Sabtu (08/02/25). Kegiatan diikuti oleh 18 Pengurus MKKS SMK Ma’arif Kabupaten/Kota yang sudah […]

  • PCNU-PATI

    Helat Inspirasi Kewirausahaan, Fatayat NU Margoyoso Gandeng Pihak ke Tiga

    • calendar_month Sel, 23 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 108
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id – Rutinan Anjangsana ke-IX PAC Fatayat NU Margoyoso yang dilangsungkan di Desa Kajen pada Ahad (21/5) lalu berlangsung meriah.  Antusiasme peserta pun tampak sejak awal acara. Pasalnya, Rutinan ini tidak seperti biasanya. Dihadiri Pimpinan Ranting Fatayat NU se-Kecamatan Margoyoso, penyelenggara kegiatan menggandeng Sri Jaya Catering, Snack and Bakery Ngemplak Kidul sebagai narasumber.  Dengan tajuk Inspirasi […]

expand_less