Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » PCNU Agendakan Ranting NU Award Tahun Depan

PCNU Agendakan Ranting NU Award Tahun Depan

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 15 Sep 2019
  • visibility 64
  • comment 0 komentar

MARGOREJO-Agenda Turba (Turun Ke Bawah) yang digadang-gadang oleh PCNU Pati sebagai pengikat hubungan antara Cabang dengan MWC dan Ranting sudah berhasil separuh jalan. Dari tiga lokasi yang direncanakan, dua diantaranya telah selesai dan membuahkan hasil yang cukup baik.

Ponpes Al Akrom yang terletak di Desa Banyuurip, Kecamatan Margorejo, Pati menjadi pelabuhan ke dua agenda Turba yang jatuh pada Minggu (15/9) pagi tadi. Para peserta Turba terdiri dari elemen MWC, Banom dan bahkan beberapa unsur ranting yang ada di eks Kawedanan Pati.

KH. Aniq Muhammadun selaku Ro’is Syuriyah hadir bersama ketua PCNU Pati, K. Yusuf Hasyim, M.Si.. Beberapa pimpinan lembaga dan banom juga nampak mendampingi dua petinggi NU ini.

Suasana pertemua antara PCNU dan MWCNU se eks Kawedanan Pati di Ponpes Al Akrom, Banyuurip, Margorejo, Pati. 

Dalam pertemuan di pondok pesantren asuhan KH. Mukromin, M.Ag. tersebut menyimpulkan bermacam kesepakatan penting. Diantaranya, mengenai pemberdayaan masjid, pertanian kopi, papanisasi masjid NU, rencana pendirian klinik NU hingga penghijauan kawasan Gunung Kendeng.

Gagasan untuk Ranting NU

Dari sekian banyak kesepakatan, ada beberapa poin yang sangat vital. Salah satunya adalah rencana PCNU untuk membangun Ranting NU di seluruh desa di Kabupaten Pati.

Pengurus Ranting dirasa sangat penting bagi NU Pati karena, merekalah yang paling banyak bersentuhan dengan warga nahdliyyin. Sementara, fakta yang ada memang kurang menyenangkan. Tercatat, dari 410 Ranting NU, baru 67 Ranting yang aktif, sisanya di-handle langsung oleh pengurus MWC di masing-masing kecamatan.

“Tugas pembentukan Ranting merupakan tugas penting. Oleh sebab itu, kami mohon kepada para pengurus MWCNU untuk membuat pengurus ranting” ungkap K. Yusuf.

PCNU menargetkan di penghujung 2019 nanti, semua Desa akan memiliki pengurus Ranting NU. Selain itu, melalui K. Yusuf, Pengurus Cabang NU Pati juga berencana akan mengadakan pelantikan Ranting secara bersama-sama di akhir tahun ini.

Untuk menambah dorongan dan semangat, PCNU juga akan mengagendakan Ranting NU award di tahun 2020 mendatang. Program ini semacam penganugerahan kepada para pengurus ranting yang sukses menjalankan tugasnya sesuai dengan bidang dan wilayah masing-masing. Kedepannya, ranting-ranting yang berprestasi akan diberikan penghargaan khusus dari PCNU Pati.(karim/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • MA Salafiyah Kajen Pati Gelar Praktik Rukyah Hilal di Pantai Kartini

    MA Salafiyah Kajen Pati Gelar Praktik Rukyah Hilal di Pantai Kartini

    • calendar_month Jum, 4 Mar 2022
    • account_circle admin
    • visibility 54
    • 0Komentar

    Beberapa peserta didik MA Salafiyah Kajen sedang memantau hilal menggunakan alat bantu teleskop  PATI – Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Kajen, Pati menyelenggarakan praktik Rukyat Hilal di Pantai Kartini Jepara, (3/3/2022). Kegiatan itu dilakukan guna penentuan awal Bulan Syaban 1443 H.  Kegiatan tersebut diikuti oleh 57 siswa siswi program studi IPA dan IPS konsentrasi Kitab. Pada […]

  • Takmir dan Irmas Masjid Jami’ Baitussalam Desa Godo Gelar Reorganisasi Pengurus

    Takmir dan Irmas Masjid Jami’ Baitussalam Desa Godo Gelar Reorganisasi Pengurus

    • calendar_month Sab, 3 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 39
    • 0Komentar

    WINONG, Setelah Sholat Selesai, Pengurus Takmir dan IRMAS Masjid Jami’ Baitussalam Desa Godo Kecamatan Winong Meggelar Musyawarah untuk memilih pengurus baru periode 2019-2024 yang dihadiri oleh pemerintah desa dan perangkat serta seluruh jamaah dan tokoh masyarakat, pemuda, pengurus musholla se-Desa Godo. Dalam sambutannya, Suwondo, kepala Desa Godo menyampaikan bahwa sekarang ini takmir masjid dan musholla […]

  • INDONESIA BUTUH NU

    INDONESIA BUTUH NU

    • calendar_month Sen, 2 Nov 2015
    • account_circle admin
    • visibility 71
    • 0Komentar

    NU merupakan satu organisasi sosial keagamaan yang—bisa dibilang—unik. Keunikan ini sebenarnya lahir dari berbagai aktivitas keorganisasian yang lebih bersifat kultural. Tradisionalisme yang melekat pada organisasi ini, merupakan satu bagian yang sering menjadi buah bibir khalayak. Secara struktural, organisasi NU telah cukup maju dalam penataan kepengurusannya. Hanya saja, esensi yang ‘duduk’ di dalamnya masih sarat dengan […]

  • Membongkar Rahasia Perdukunan

    Membongkar Rahasia Perdukunan

    • calendar_month Sel, 7 Nov 2017
    • account_circle admin
    • visibility 56
    • 0Komentar

    Sejak berabad lamanya telah berkembang ilmu supranatural dan kedigdayaan. Para empu, dukun dan pendekar pada masa kerajaan Hindu, Buddha dan Islam telah meramu mantra-mantra dan mencipta jimat kesaktian untuk peperangan. Cara mereka pun ada yang shalihahdan ada yang fasidah. Yang shalihah, masyarakat menyebutnya sebagai Ilmu Putih dan yang fasidah disebut Ilmu Hitam.Ilmu putih berangkat dari […]

  • PC IPNU : Saatnya Hijaukan Pati Sejak Dini

    PC IPNU : Saatnya Hijaukan Pati Sejak Dini

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2019
    • account_circle admin
    • visibility 45
    • 0Komentar

    PATI-Pengurus Cabang IPNU IPPNU Kabupaten Pati tak henti-henti melakukan sosialisasi ke-IPNU/IPPNU-an. Hal ini dilakukan secara masif untuk menggalakkan keaktifan pengurus di berbagai level. Mengingat, dari total 21 kecamatan di Kab. Pati, baru 19 yang memiliki Pengurus Anak Cabang (PAC). Proses sosialisasi IPNU/IPPNU Pati Kota “Masih kurang dua (PAC). Insya Allah dalam waktu dekat akan kita […]

  • Resolusi Jihad NU 22 Alasan Hari Santri

    Resolusi Jihad NU 22 Alasan Hari Santri

    • calendar_month Jum, 30 Okt 2015
    • account_circle admin
    • visibility 53
    • 0Komentar

     Seperti yang di agendakan dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama yaitu ziarah  ke makam KH. Ahmad Sahal Mahfudz dan KH. Ahmad Mutamakin Kajen.  Sebelum pergi ziarah para peserta kirab terlebih dahulu singgah singgah di Pondok Pesantren Maslakul Huda, Kajen, Margoyoso, Pati.  Kemudian mereka membaca Ikrar Santri yang dipimpin Aizudin Abdurrahman. Aizudin atau akrab disapa Gus Aiz […]

expand_less