Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » MTs Banin Bakal Gelar Olimpiade, Pesertanya dari seluruh Indonesia

MTs Banin Bakal Gelar Olimpiade, Pesertanya dari seluruh Indonesia

  • account_circle admin
  • calendar_month Sab, 8 Feb 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

 

pcnupati.or.id – Ajang Final Banin Olympiad of Science SD/MI Tingkat Nasional akan segera digelar secara offline Ahad (9/2) di MTs Tarbiyatul Banin Madrasah Tahfidz & Sains Boarding School, Jl. KH Hasyim Asy’ari KM 01, Desa Pekalongan, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati. Sebelumnya, MTs Banin telah menggelar babak penyisihan secara Daring pada Kamis (6/2) lalu.

Sedikitnya, 115 peserta yang lolos penyisihan akan berkompetisi pada babak final. Mereka merupakan siswa SD/MI yang berasal dari berbagai kota di seluruh Indonesia.

Kepala MTs Tarbiyatul Banin, H. Yusuf Hasyim, menyampaikan bahwa pihaknya merasa terhormat dapat menjadi tuan rumah penyelenggaraan final kompetisi ini. Dirinya menegaskan bahwa, salah satu tujuan dihelatnya ajang ini adalah untuk memperkuat karakter keilmuan.

“Kami berharap ajang ini tidak hanya menjadi ajang adu prestasi, tetapi juga menjadi sarana pembelajaran yang berharga bagi para peserta untuk semakin mencintai dunia sains serta memperkuat karakter keilmuan mereka,” ujarnya.

Banyak Tahapan

Banin Olympiad of Science merupakan ajang kompetisi sains yang bertujuan untuk meningkatkan minat dan bakat siswa SD/MI dalam bidang sains serta mengasah kemampuan berpikir kritis dan problem-solving mereka. Kegiatan ini menjadi wadah bagi para peserta untuk berkompetisi secara sehat, berinovasi, serta menjalin silaturahmi dengan peserta lain dari berbagai daerah.

Tahapan final ini menjadi momen puncak setelah para peserta melewati seleksi ketat pada tahap-tahap sebelumnya. Peserta akan berkompetisi dalam berbagai kategori sains dengan soal yang menantang serta diuji oleh tim juri yang berkompeten di bidangnya.

Selain kompetisi utama, acara ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan edukatif, termasuk seminar motivasi, sesi sharing dengan para ahli, serta kunjungan edukasi di lingkungan madrasah.

Dengan adanya kompetisi ini, pihak MTs Tarbiyatul Banin berharap akan lahir generasi muda yang unggul di bidang sains dan berkarakter islami. Semua pihak diundang untuk turut menyaksikan dan memberikan dukungan kepada para peserta dalam meraih prestasi terbaik mereka.(LTN)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PMII Joyo Kesumo Gelar Pelatihan Penyususnan Makalah, Tekankan Anti Plagiat

    PMII Joyo Kesumo Gelar Pelatihan Penyususnan Makalah, Tekankan Anti Plagiat

    • calendar_month Ming, 3 Okt 2021
    • account_circle admin
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sejumlah mahasiswa baru Staip antusias mengikuti pelatihan penulisan makalah yang digelar oleh PMII Komisariat Joyo Kesumo di SMK NU Pati, Sabtu (2/10) PATI – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Joyo Kesumo, Stai Pati menggelar pelatihan untuk mahasiswa baru. Kegiatan yang berlangsung Sabtu (2/10) sore tersebut dihadiri sedikitnya lima puluh mahasiswa Baru Staip.  Mendatangkan Maulana […]

  • PCNU-PATI

    Menulis Artikel Scopus Boleh Pakai AI, Tapi Cek Syaratnya

    • calendar_month Kam, 4 Jul 2024
    • account_circle admin
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id Salatiga – Bertempat di Auditorium Lt.3 Gd. K.H. Ahmad Dahlan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Salatiga, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) FTIK UIN Salatiga menggelar kegiatan Pelatihan Penulisan Artikel Jurnal Ilmiah Bereputasi pada Rabu (3/7/2024) dari pukul 08.00 – 15.00 WIB. Narasumber kegiatan tersebut adalah dosen PGMI FTK INISNU Temanggung […]

  • Silaturrahmi Kapolres Pati Ke PCNU Pati

    Silaturrahmi Kapolres Pati Ke PCNU Pati

    • calendar_month Rab, 27 Mei 2015
    • account_circle admin
    • visibility 22
    • 0Komentar

    <![endif]–> Kabar NU Pati: Rabu 27 Mei 2015, bertempat di lt 1 kantor  PCNU Pati, mendapat kunjungan dari jajaran Kapolres Pati. Dalam hal ini AKBP R Setijo Nugroho, selaku Kapolres Pati menyampaikan beberapa hal yang sekiranya dapat di kerjasamakan. “ Umaro yang mau bersilaturrahmi ke ulama adalah hal sangat luar biasa”jelas Rois Syuriyah PCNU Pati […]

  • Ramadan itu Panen Pahala

    Ramadan itu Panen Pahala

    • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
    • account_circle admin
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Oleh Hamidulloh Ibda* Ramadan hakikatnya kan bulan puasa, la kok disebut bulan panen? Ah sing pakem. Ya, panennya itu pahala. Begitu. Sebagai bulan yang penuh berkah dan kemuliaan, setiap tahun, umat Islam di seluruh dunia menantikan hadirnya bulan Ramadan yang istimewa ini. Di bulan Ramadan, Allah Swt membuka pintu rahmat-Nya yang selebar-lebarnya, memberikan kesempatan emas […]

  • Seluruh Madrasah Ma’arif Melaksanakan Upacara Harlah NU Ke 89

    Seluruh Madrasah Ma’arif Melaksanakan Upacara Harlah NU Ke 89

    • calendar_month Sen, 2 Feb 2015
    • account_circle admin
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Kabar. NU Pati. Sabtu 31 Januari 2015 seluruh madrasah dan sekolah di bawah naungan LP Maarif se-Kabupaten Pati melaksanakan ucapaca bendera dalam rangka memperingati hari lahir Nahdlatul Ulama Ke-89. Upacara ini dilaksanakan secara serempak atas instruksi dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Pati. Upacara berjalan dengan sangat khidmat dan meriah. Reporter dari PCNU PATI Online […]

  • Santri Salafiyah Kajen Juara Pencak Silat Nasional

    Santri Salafiyah Kajen Juara Pencak Silat Nasional

    • calendar_month Sen, 16 Sep 2019
    • account_circle admin
    • visibility 16
    • 0Komentar

    SEMARANG-Ikatan Pencak Silat NU yang dikenal dengan Pagar Nusa, dalam perkembangannya telah banyak mengalami perkembangan. Dari yang semula berfungsi sebagai pelindung para ulama, sekarang juga mengarah ke arah prestasi. Hal ini diungkapkan oleh salah satu pelatih pencak silat Pagar Nusa di Madrasah Salafiyah, Zaenal Abidin. “Dulu para santri-santri jawara silat bertugas untuk menjaga ulama saja, […]

expand_less