Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Ketua Majelis Shohib Nurussalam : Kebutuhan Air Bersih Santri Wajib Diperhatikan

Ketua Majelis Shohib Nurussalam : Kebutuhan Air Bersih Santri Wajib Diperhatikan

  • account_circle admin
  • calendar_month Rab, 2 Okt 2019
  • visibility 127
  • comment 0 komentar

KAYEN-Ponpes Al Jamal, Kayen menerima bantuan sepuluh ribu liter air bersih. Bantuan ini berasal dari majelis dzikir dan sholawat Shohib Nurussalam, Penambuhan Margorejo.

Dua truk tangki yang mengirim air bersih tersebut mendarat di Ponpes yang berada di Desa Slungkep tersebut Selasa (1/10) siang. Meskipun melibatkan dua lembaga, namun tidak ada penyerahan secara simbolik dalam pengiriman air tersebut.

“Kita serahkan, Ponpes al Jamal menerima. Tidak ada serah terima formal-formalan dan memang tidak perlu” kata Tabah Panji Prasetyo, ketua Shohib Nurussalam.

Pemberian dua truk tangki air bersih dari Jamaah Shohib Nurussalam kepada Ponpes al Jamal, Selasa (1/10)

Panji beserta rekan-rekannya sengaja memilih Ponpes al Jamal sebagai objek bantuan air bersih. Ia beralasan kebutuhan air yang mendesak bukan hanya dialami oleh masyarakat umum namun juga dialami oleh para santri.

Selain itu, sumbangan air bersih oleh beberapa lembaga dan organisasi yang digalakkan akhir-akhir ini, lebih sering menyasar ke masyarakat umum. Sedangkan para santri yang tinggal pesantren saering kali luput dari perhatian mereka.

“Saya lihat bantuan air bersih banyak. Tapi kok menyasar ke masyarakat umum. Kemudian kami berfikir, teman-teman santri bagaimana nasibnya?” lanjutnya.

Benar saja, di Ponpes al Jamal memang sudah beberapa bulan mengalami kesulitan air. Bahkan untuk kebutuhan MCK sekalipun, salah seorang santri mengaku sering kebingungan karena sumber air yang tidak mencukupi.

Muhammad, salah satu pengurus Ponpes al Jamal juga membenarkan pengakuan salah seorang teman santrinya itu. Ia bahkan menambahkan bahwa untuk kebutuhan ibadah seperti wudlu, terkadang banyak santri yang tidak kebagian air. Saituasi memprihatinkan ini menurutnya sudah berlangsung kurang lebih dua bulan.

“Kami sampaikan terimakasih banyak kepada teman-teman dari Shohib Nurussalam Margorejo yang sudah menperhatikan kami, para santri. Mudah-mudahan Shohib Nurussalam tetap jaya dalam berkhidmat melestarikan faham-faham aswaja NU” tandasnya.

Dari kondisi lapangan yang demikian itu, Panji beserta Shohib Nurussalam menjadi kian yakin bahwa warga pesantren juga wajib diperhitungkan dalam sumbangan air bersih. Ia berharap, organisasi-organisasi yang sering terlibat dalam sumbangan air bersih juga memikirkan pondok pesantren sebagai bagian dari masyarakat.

“Ponpes al Jamal tidak sendiri. Masih ada puluhan Pondok yang bernasib sama. Dari itu, saya mengajak, mari bersama-sama sisihkan satu atau dua tangki air bersih untuk mereka, sisanya kita gelontorkan ke masyarakat luas, karena mereka juga bagian dari masyarakat yang kebutuhan air bersihnya sama” tuntas Panji.(lut/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU - PATI

    Panduan Lengkap Fiqh Kurban

    • calendar_month Sel, 5 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Majlis bahtsul masail dengan tema tunggal ibadah kurban dilaksanakan 2 kali. Pertama, dalam 1 komisi Bahtsul Masail Waqi’iyah pada saat Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) 9-10 Rajab 1433 H/10-11 Pebruari 2022 M. di Semarang. Kedua, dalam kegiatan bahtsul masa’il rutin LBM PWNU Jawa Tengah, 7 Dzulqa’dah 1443 H./6 Juni 2022, di Kota Tegal. Dalam kegiatan terakhir […]

  • PC Lazisnu- LPNU Bakal Pasok Ribuan Kopi Gratis di Acara Satu Abad NU

    PC Lazisnu- LPNU Bakal Pasok Ribuan Kopi Gratis di Acara Satu Abad NU

    • calendar_month Sel, 21 Feb 2023
    • account_circle admin
    • visibility 126
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id PATI – Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama’ (LPNU) Kabupaten Pati menjadi pemasok kopi dalam perhelatan akbar peringatan Satu Abad NU, Rabu (22/2) malam. Menurut ketua LPNU Pati, Yusuf, menegaskan bahwa pihaknya akan membagikan ribuan cup kopi gratis kepada warga NU yang menghadiri perayaaan di alun-alun kabupaten tersebut. Ia menandaskan bahwa bahwa ini merupakan inisiatif dari […]

  • Wajah Baru PAC IPNU-IPPNU Wedarijaksa

    Wajah Baru PAC IPNU-IPPNU Wedarijaksa

    • calendar_month Sen, 3 Jun 2019
    • account_circle admin
    • visibility 133
    • 0Komentar

    Pati. Pada Sabtu (1/6/2019)  Menjadi momen hangat bagi keluarga besar Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Wedarijaksa dengan sukses menyelenggarakan Konferensi Anak Cabang (Konferancab). Kegiatan yang diikuti oleh 15 Pimpinan Ranting ini dapat langsung mempraktikkan cara berdemokrasi di kalangan pelajar. Bertempat di MI Tarbiyatul […]

  • Segenap Mahasiswa Prodi PMI IPMAFA Ikut Mensukseskan Program Mageri Segoro Pemprov Jawa Tengah di Pati

    Segenap Mahasiswa Prodi PMI IPMAFA Ikut Mensukseskan Program Mageri Segoro Pemprov Jawa Tengah di Pati

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 554
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Sejumlah Mahasiswa Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) turut ambil bagian dalam kegiatan penanaman mangrove di pesisir Pantai Dororejo, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati. Rabu,(15/10/25). Kegiatan ini merupakan bagian dari program unggulan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bertajuk Mageri Segoro, yang bertujuan untuk menjaga kelestarian ekosistem pesisir. Aksi tanam mangrove […]

  • PCNU-PATI Photo by Igor Omilaev

    Kesalingan Bekerja di Rumah

    • calendar_month Jum, 10 Nov 2023
    • account_circle admin
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Pagi ini saat saya menjemur pakaian, saya melihat pemandangan yang menyejukkan mata. Tiga orang laki-laki beda generasi yang menjadi tetangga saya sedang mengerjakan pekerjaan rumah. Ada yang menyapu dan mengepel. Mereka terlihat begitu enjoy mengerjakan pekerjaan yang selalu tersematkan hanya untuk perempuan itu. Ketika menyaksikan itu saya mengulas senyum. Sebab dilingkungan […]

  • PCNU-PATI

    Aktualisasi dalam Nilai Aswaja

    • calendar_month Sab, 20 Jul 2024
    • account_circle admin
    • visibility 178
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto, MA Aswaja atau yang kita kenal dengan Ahlussunnah wal Jamaah merupakan paham keagamaan yang memiliki pengetahuan serta pengalaman dalam sejarah Islam. Ia sering disematkan sebagai alian (mazhab) dalam Islam yang berkaitan dengan konsep akidah, syariat, dan tasawuf dengan corak moderat. Salah satu ciri khas secara intrinsik paham ini adalah sebagai identitas dalam […]

expand_less