Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Bupati Tunjuk Dosen Inisnu Jadi Ketua Dewan Pengawas Temanggung TV 2024-2028

Bupati Tunjuk Dosen Inisnu Jadi Ketua Dewan Pengawas Temanggung TV 2024-2028

  • account_circle admin
  • calendar_month Sab, 1 Mar 2025
  • visibility 56
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id-Temanggung – Dosen sekaligus Wakil Rektor Institut Islam Nahdlatul Ulama (Inisnu) Temanggung Dr. Hamidulloh Ibda didaulat oleh Bupati Temanggung menjadi Ketua Dewan Pengawas Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Temanggung TV Kabupaten Temanggung Masa Jabatan 2024-2028.

Hal itu terungkap melalui Keputusan Bupati Temanggung Nomor 705 / 379 Tahun 2023 tentang Dewan Pengawas Lembaga Penyiaran Publik Lokal Temanggung TV Kabupaten Temanggung Masa Jabatan 2024-2028.

Surat Keputusan tersebut disampaikan di sela-sela Rapat Koordinasi Awal Tahun 2025 antara Dewan Pengawas, Direktur Umum, Kepala Bidang News dan Kepala Bidang Berita, Jumat (28/2/2025) di kantor Temanggung TV Jl. S. Kadar Maron No.21, Kedungumpul, Kandangan, Kabupaten Temanggung.

Sebelumnya, Hamidulloh Ibda menjabat sebagai Ketua Dewan Pengawas LPPL Temanggung TV periode 2022-2023. “Karena masa jabatan selesai, maka ini diperpanjang. Jika merujuk Peraturan Daerah Kabupaten Temanggung Nomor 11 Tahun 2022 Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 2017 Tentang Lembaga Penyiaran Publik Lokal Temanggung TV Kabupaten Temanggung, jabatan Dewan Pengawas itu lima tahun, maka ini diperpanjang lima tahun,” kata dia.

Penyerahan Surat Keputusan tersebut sebenarnya sudah diagendakan lama, namun karena tahun 2024 fokus pada Pilkada 2024, maka penyerahan baru bisa dilaksanakan di tahun 2025.

Komposisi Dewas LPPL Temanggung TV periode 2024-2028 pun yaitu Dr. Hamidulloh Ibda, M.Pd. (Ketua), Hj. Kautsar Asovia, SH (Sekretaris) dan Andrie Afrianto, SE., MT., sebagai anggota.

“Tugas Dewas yang mendesak untuk segera dijalankan adalah membentuk dewan direksi, dan penataan ulang LPPL Temanggung TV dari sisi kelangkapan organisasi, keuangan utamanya pendapatan, penataan sarpras, program dan inovasi untuk mendapatkan iklan sebanyaknya karena anggaran kita di tahun 2025 ini turun drastis,” lanjut dia.

Dalam kegiatan itu, selain ketiga Dewan Pengawas, turut hadir Direktur Umum LPPL Temanggung TV Andina Dyah Rahayu, Dewan Pengawas LPPL Temanggung TV Hamidulloh Ibda, Kepala Bidang News Rizal Ifan Chanaris dan Kepala Bidang Program Suryo Pranoto, serta beberapa karyawan. (*)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • a close up of a clock on a wall

    Muru’ah

    • calendar_month Jum, 24 Mei 2024
    • account_circle admin
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Malam ahad kemarin saya mengikuti acara suluk maleman untuk pertama kalinya di Rumah Adab Indonesia Mulia. Malam itu adalah edisi ke 149 dengan menghadirkan Mbah Mus atau Kyai Ahmad Musthofa Bisri, KH. Nawawie Kholil, Budi Maryono, dan tentu saja Habib Anis Sholeh Baasyin. Episode kali ini adalah tentang menjaga muru’ah. Acaranya […]

  • LTN NU Jadi Narasumber Rumat Literasi IPNU-IPPNU

    LTN NU Jadi Narasumber Rumat Literasi IPNU-IPPNU

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2020
    • account_circle admin
    • visibility 39
    • 0Komentar

    JAKEN – Lembaga Ta’lif wan Nasyr Nahdlatul Ulama (LTNNU) Kabupaten Pati ikut menjadi narasumber dalam Rumat Literasi yang diselenggarakan oleh PC. IPNU-IPPNU Kab. Pati, Ahad (2/2/2020) Pagi. Acara Rumat Literasi yang digelar di MA Darul Ulum Jaken ini menjadi rangkaian tur Rumat Literasi yang rencananya akan digelar di setiap eks-kawedanan se kabupaten Pati. Dalam acara yang […]

  • Mensyukuri Nikmat Kemerdekaan

    Mensyukuri Nikmat Kemerdekaan

    • calendar_month Sab, 14 Agu 2021
    • account_circle admin
    • visibility 56
    • 0Komentar

    Oleh : Dr. KH. Zakky Mubarak, MA* Salah satu sikap yang paling penting bagi Bangsa Indonesia dalam menyambut H.U.T. kemerdekaan RI adalah mensyukuri nikmat Allah yang agung dan luhur, berupa kemerdekaan. Nikmat dan karunia Allah yang diberikan kepada manusia amat luas, seperti nikmat iman, kesehatan, rizki dan berbagai nikmat lain yang tidak mungkin  dapat dihitung […]

  • Bahtsul Masail di ITB  Meriah

    Bahtsul Masail di ITB Meriah

    • calendar_month Jum, 13 Nov 2015
    • account_circle admin
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Bahtsul Masail yang menjadi ajang diskusi Nahdliyin seakan benar benar sudah membumi, betapa tidak, anak  sekolah pun sudah malakukannya. Paling tidak setiap tahun tak pernah sepi dari acara tersebut. Ada yang di programkan secara resmi di Osis-nya ada yang di barengkan dengan haul atau acara lainnya.             Dari sedikit madrsah yang melaksanakan program bahtsul masail […]

  • Iqra’, Perintah yang Terlupakan

    Iqra’, Perintah yang Terlupakan

    • calendar_month Rab, 11 Feb 2015
    • account_circle admin
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Kata Iqra’ dalam Al Qur’an memiliki kandungan yang luar biasa, karena ia menjadi kata pertama dari wahyu pertama Surat Al ‘Alaq yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.  Begitu pentingnya kata Iqra’, sehingga Allah swt mengulang sampai dua kali dalam rangkaian surat Al ‘Alaq. Rahasia dibalik makna kata Iqra’ telah banyak dikaji dalam berbagai konteks disiplin […]

  • Tanya Jawab Bersama Syuriah

    Tanya Jawab Bersama Syuriah

    • calendar_month Sel, 7 Feb 2017
    • account_circle admin
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Assalamu’alaikum warohmatullohi wabrokatuh Pak kiyai, apakah daging yang ada sisa darahnya ketika langsung direbus masih boleh dimakan ? pertimbangan saya itu adalah najis. wa’alaikum salam warohmatullohi wabarokatuh kita tahu bahwa darah termasuk barang najis yang tentunya diharamkan oleh agama,begitupun makanan-makanan yang terkena najis,yang mulanya halal menjadi haram. dalam kajian fiqih kita mengenal ada istilah najis […]

expand_less