Situation Report Kejadian Bencana Hidrometeorologi
Pcnupati.or.id. Pati berdasarkan informasi dari BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Pati SITUATION REPORT KEJADIAN BENCANA HIDROMETEOROLOGI DI WILAYAH JAWA
TENGAH 30 November 2022 Dilaporkan kejadian Banjir, Angin Kencang dan Longsor di wilayah Provinsi Jawa Tengah pada 2 Desember 2022 sebagai berikut:
1. BANJIR KABUPATEN PATI UPDATE PER 2 Desember 2022 PUKUL 10.00 WIB
- WAKTU KEJADIAN
30 November 2022 Pukul 18.00 WIB
B. LOKASI KEJADIAN BANJIR
- Kec. Winong
- Kec. Tambakromo
- Kec. Gabus
- Kec. Juwana
- Kec. Jakenan
- Kec. Sukolilo
C. SEBAB KEJADIAN :
Hujan intensitas tinggi dengan durasi cukup lama mengakibatkan Sungai Godo meluap dan menggenangi beberapa kecamatan di Kab. Pati.
D. DAMPAK KEJADIAN
- Wilayah terdampak
1. Kecamatan Winong (Kondisi sudah suruh dan masih ada endapan lumpur).
- Desa Danyangmulyo
- Desa Padangan
- Desa Kropak
- Desa Kudur
- Desa Gunungpanti
- Desa Godo
2. Kecamatan Tambakromo (Kondisi sudah surut).
- Desa Sinomwidodo
- KK terdampak : 632 kk
- Jiwa terdampak: 2.528 jiwa.
- Desa Angkatan Lor
Genangan air terjadi diwilayah:
– RT 01-09 RW 01 ada 500 KK.
– RT 01-09 RW 02 ada 300 KK.
– RT 01-09 RW 03 ada 300 KK
- pemukiman warga sekitar 1.100 rumah yg terendam air.
- Desa Tambakromo
Genangan air terjadi diwilayah:
- RT 01 RW 01
– RT 01-08 RW 02
– RT 02,03,05 RW 04
- Pemukiman warga sekitar 70 rumah yg terendam air.
- Desa Karangmulyo
Genangan air terjadi diwilayah:
- RT 05,06 RW 01 ada 56 KK
- RT 01-03 ada 18 KK
- Pemukiman warga sekitar 74 rumah yang terendam air.
- Desa Karangwono
Genangan air terjadi diwilayah;
- RT 01,06 RW 01 ada 20 KK
– RT 01-06 RW 02 ada 135 KK
– RT 01- 06 RW 03 ada 130 KK
– RT 01-06 RW 04 ada 137 KK
- Pemukiman warga sekitar 422 rumah yg terendam air.
- Desa Kedalingan
Genangan air terjadi diwilayah:
- RT 06,07 RW 01 ada 75 KK
– RT 04-07 RW 02 ada 133 KK
– RT 03-07 RW 03 ada 167 KK
- Pemukiman warga sekitar 375.
- Desa Karangawen
Genangan air terjadi diwilayah:
– RT 01-04 RW 01 ada 115 KK
- Pemukiman warga sekitar 115 rumah yg terendam air.
- Desa Tambahagung
Genangan air terjadi diwilayah :
- RT 04- sono ada 5 KK
- RT 06- Tambak ada 7 KK
- Pemukiman warga sekitar 12 rumah yg terendam air.
3. Kecamatan Gabus (Beberapa wilayah masih tergenang dengan ketinggian air 20-50 cm).
Desa Tanjunganom Paras
4. Kecamatan Juwana (2 Desember 2022 pukul 04.00 WIB)
- Desa Doropayung
- Terendam 257 rumah (288 KK 576 Jiwa)
- Air masuk rumah sebanyak 124 rumah terdiri dari 151 KK dgn jumlah jiwa 327 ketinggian air dalam rumah 5 – 30 cm.
- 3 Tempat ibadah terdampak (2 Mushola dan 1 vihara)
- 4,8 ha dengan ketinggian air 10 cm s/d 60 cm
- Desa Kedung Pancing
Luapan Air sungai Silugonggo mengakibatkan 17 rumah tergenang terdiri dari 20 KK 78 Jiwa, dengan ketinggian air dalam rumah 1-15 cm.
- Desa Tluwah
- Rumah terendam 30 unit (31KK 93 Jiwa) dengan ketinggian air dalam rumah 5 – 10 cm.
- 1 Mushola terendam dan 1 ha lahan dengan ketinggian air 10 cm s/d 30 cm
- Desa Bumirejo
- Ketinggian air rata-rata 40-50 cm
- Rumah terdampak : 37 rumah (45 KK 135 Jiwa)
5. Kecamatan Jakenan
- Desa Karangrowo
- Ketinggian rata-rata 5-10 cm dengan warga terdampak 4 KK 14 Jiwa
- Area persawahan : 50 Ha dengan ketinggian air 130 cm
- Area karas : 20 Ha dengan ketinggian air 30 cm
- Area tegalan : 5 Ha denga ketinggian 20 cm
- Desa Ngastorejo
- Luapan Sungai Silugonggo mengakibatkan 6 rumah tergenang (5 KK 17 Jiwa) dengan ketinggian air 5-10 cm
- 130 Hs area persawahan tergenang
- 2 Ha pekarangan tergenang
6. Kecamatan Sukolilo
- Desa Kasian
- Kondisi terkini 2 Desember 2022 Pukul 10.00 WIB titik paling rawan banjir di Dk. Penggingwangi Desa Kasiyan Kec Sukolilo dan untuk arus lalu lintas Kasiyan – Kudus aman lancer,
- 3 rumah tergenang di Dk. Penggingwangi
b. Pengungsian:
- Kec. Tambakromo
Pengungsi di Desa Sinomwidodo berjumlah 30 KK 200 Jiwa
- Kec. Gabus
Desa Tanjunganom Paras (pengungsi sudah pulang).
c. Korban Jiwa
- Meninggal dunia : 2 Jiwa an Mbah Sumirah (65) alamat RT 03 RW 02 dan Su Ami (61) Desa Sinomwidodo Kec. Tambakromo diduga karena hipotermia.
- Luka ringan : 7 Jiwa Desa Sinomwidodo Kec. Tambakromo
d. Rumah Rusak
- Dusun Tamansari desa Godo Kec. Winong
- 2 (dua) rumah terdampak banjir bandang beserta perabot (RB)
- Desa Sinomwidodo Kec. Tambakromo
- Rumah roboh : 3 unit
- Rusak sedang : 212
- Rusak ringan : 417 U7j7uy6juym6
e. Infrastruktur
- Desa Kropak Kec. Winong
2 (dua) jembatan penghubung antar dukuh terputus total/ambrol.
- Dusun Tamansari Desa Godo Kec. Winong 1(satu) jalan penghubung tergerus aliran sungai
- Desa Gunungpati Kec. Winong 1 (satu) jembatan ambrol
f. Hewan ternak
21 (dua puluh satu) hewan ternak terdampak (12 ekor kambing hanyut, 3 ekor sapi hanyut, 6 ekor sapi meninggal di kendang)
g. Kerugian
Dalam proses pendataan
E. UPAYA PENANGANAN
- UPAYA DILAKUKAN :
- Tim Relawan BPBD Pati, TNI Polri, PMI, Brimob, Koramil, dan Kodim masih melakukan evakuasi warga;
- Menggerakan Relawan BPBD sekitar Pati (Kudus, Jepara, Grobogan) utk membantu evakuasi;
- BPBD Kab. Grobogan sudah mengirimkan dukungan tim SAR ke lokasi banjir;
- BPBD Prov. Jateng tanggal 30-11-2022 pukul 23.24 WIB mengirim Tim pendamping dan SAR serta banlog prov berupa permakanan dan selimut. (Beras 50 kg, Mie instans 10 dus, Sarden 2 dus, minyak goreng 1 dus, dan Selimut 40 lembar);
- Jumlah personil yang saat ini berada di lokasi terdampak
BPBD Prov. Jateng 3 orang, BPBD Kudus 24 orang, BPBD Jepara 19 orang, BPBD Grobogan 10 orang, BPBD Kab. Demak, BPBD Kab. Pati, Basarnas;
- Pendirian Dapur Umum:
- Dapur Umum Mandiri oleh warga di Dusun Tamansari Desa Godo Kec. Winong;
- Dapur Umum di Desa Sinomwidodo Kecamatan Tambakromo yang support peralatan dari BPBD Kab. Pati;
- Dapur umum dari Dinsos (Tagana) Kecamatan Tambakromo mendirikan Dapur Umum mandiri yang support peralatan dari BPBD Kab. Pati;
- Mendirikan Posko bantuan di Desa Sinomwidodo Kec. Tambakromo;
- Fasilitas Kesehatan dari Dinkes Kab. Pati dan Puskesmas di Dusun Tamansari Desa Godo;
- Giat pembersihan lumpur oleh BPBD Prov. Jateng, BPBD Kab. Jepara, Komunitas relawan dan warga sekitar;
- Pembersihan material dan puing-puing rumah yang terbawa arus;
- Kondisi dilapangan masih proses evakuasi masih berjalan dan listrik dimatikan.
- Dapur Umum Mandiri oleh warga di Dusun Tamansari Desa Godo Kec. Winong;
2. KEBUTUHAN MENDESAK
- Pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat terdampak
- Pembersihan lokasi terdampak banjir
- Informasi massif terkait cuaca yang mempengaruhi potensi bencana berulang (BMKG tanggal 1 Desember 2022 Kab. Pati : hujan sedang-lebat)
SUMBER : Pusdalops BPBD Kab. Pati