Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Perkuat Tata Kelola dan Mutu, INISNU Temanggung Benchmarking ke UNU Sidoarjo

Perkuat Tata Kelola dan Mutu, INISNU Temanggung Benchmarking ke UNU Sidoarjo

  • account_circle admin
  • calendar_month Rab, 14 Jan 2026
  • visibility 6.787
  • comment 0 komentar


‎Sidoarjo – Dalam rangka peningkatan mutu dan pembelajaran kelembagaan, Institut Islam Nahdlatul Ulama (INISNU) Temanggung melaksanakan kegiatan Benchmarking ke Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Sidoarjo pada Rabu 14 Januari 2026.

‎Ketua BPP INISNU Temanggung, Drs. H. Nur Makhsun, M.S.I., mengatakan bahwa studi tiru merupakan bagian dari ikhtiar institusional yang sistematis, dan tindak lanjut dari pertemuan FGD Pengembangan Kampus PTNU di INISNU Temanggung dan Akper Al-kautsar pada 31 Desember 2025 lalu.

‎“Kami ingin memastikan bahwa setiap langkah pengembangan INISNU didasarkan pada praktik nyata dan pengalaman institusi yang telah lebih maju, tanpa meninggalkan jati diri dan nilai-nilai ke-NU-an,” tuturnya.

‎Sementara itu, Rektor UNUSIDA Prof. Dr.  Fatkul Anam, M.Si., mengatakan bahwa kegiatan studi tiru itu tidak sekadar menjadi silaturahim akademik, namun juga ruang kolaborasi.  “Forum ini tidak sekadar silaturahim akademik, tapi harapannya bisa menjad ruang kolaborasi, bertukar gagasan antara UNUSIDA dan INISNU Temanggung,” kata Prof Anam yang juga Ketua Forum Rektor PTNU tersebut.

‎Sementara itu, Rektor INISNU Temanggung, Dr. Hamidulloh Ibda, M.Pd., menyampaikan bahwa UNU Sidoarjo dipilih karena dinilai berhasil dalam pengembangan institusi, tata kelola akademik, serta implementasi sistem penjaminan mutu yang berkelanjutan.

‎“Studi tiru ini menjadi ruang belajar bersama untuk menyerap praktik baik (best practices), khususnya dalam pengelolaan mutu, penguatan SDM, dan inovasi layanan akademik,” jelasnya.

‎Menurutnya, hasil studi tiru ini akan menjadi bahan penting dalam penyusunan kebijakan strategis INISNU Temanggung ke depan, terutama dalam mendukung target akreditasi unggul dan penguatan daya saing PTNU.

‎Dalam kesempatan itu, hadir juga Ketua Badan Pelaksana Pendidikan (BPP) Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) Drs. KH. Arly Fauzi, S.H., M.Hum., jajaran Wakil Rektor UNUSIDA, dan sivitas akademika INISNU Temanggung.

‎Usai pembukaan, kegiatan dilanjutkan penandatanganan MoU sekaligus MoA antara INISNU Temanggung dengan UNUSIDA. Kegiatan studi tiru ini meliputi diskusi manajemen kelembagaan, pengelolaan akademik, sistem penjaminan mutu, serta penguatan budaya organisasi berbasis Aswaja. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peraih Umroh PGSI: Hadiah Ini untuk Ibu Agar Bisa ke Baitullah

    Peraih Umroh PGSI: Hadiah Ini untuk Ibu Agar Bisa ke Baitullah

    • calendar_month Ming, 18 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 151
    • 0Komentar

    JAKEN-Sri Muhsinah, guru RA yang mendapatkan doorprize umroh berencana menghadiahkan paket umroh tersebut untuk ibu tercinta. Sehingga Sang Ibu tercinta dapat menunaikan ibadah umroh ke Baitullah. Paket umroh ini merupakan hadiah utama dalam acara Jalan Sehat yang digelar oleh Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) pada Minggu (18/8) kemarin. Sebagaimana diberitakan pcnupati.or.id sebelumnya, Persatuan Guru Seluruh Indonesia […]

  • KH. Abdul Ghoffar Rozin

    KH. Abdul Ghoffar Rozin

    • calendar_month Sen, 22 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 177
    • 0Komentar

    Oleh : Dr. Jamal Makmur KH. Abdul Ghoffar Rozin yang akrab disapa Gus Rozin adalah buah hati dari KH. MA. Sahal Mahfudh dan Ibu Nyai Hj. Dra. Nafisah Sahal. Sejak kecil ia ditempa dalam keluarga yang mencintai ilmu dan perjuangan. KH MA Sahal Mahfudh adalah tokoh puncak di dua organisasi besar, yaitu NU dan MUI. […]

  • Aturan

    Aturan

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 159
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Dimana pun tempatnya disitu ada aturan yang menjadi dasar dan pedoman dalam melaksanakan dan mencapai tujuannya. Apabila kita datang atau diundang masuk kedalam ruang yang terikat aturan, bukankah sebaiknya kita mematuhi dan turut serta melaksanakan aturan tersebut untuk mencapai tujuan bersama. Bagaimana jadinya jika kita sebagai orang asing datang dan masuk […]

  • Traning Jurnalistik Bersama Kataba Group

    Traning Jurnalistik Bersama Kataba Group

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • account_circle admin
    • visibility 127
    • 0Komentar

    Pati: Jajaran Pengurus Kominfo-HSM Perguruan Islam Mathali’ul Falah mengadakan pelatihan jurnalistik dengan mendatangkan Team Kataba Group terdiri dari Andi Syarqowi, Taufiq Zubaidi dan Niam At-Majha, pelatihan tersebut bertempat di Gedung Lil Banat Mathali’ul Falah Kajen Pati, kegiatan yang berlangsung selama tiga hari yaitu 16-18 Oktober 2017 “Salah satu media berproses terpenting di Mathale’ yang membentuk […]

  • GP Ansor Pati Buka 3 Posko Mudik

    GP Ansor Pati Buka Posko Mudik di 3 Lokasi

    • calendar_month Sen, 17 Apr 2023
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Ansor Banser Pati membuka Posko Mudik menjelang hari raya Idulfitri 1444 H ini. Posko itu dibuka langsung oleh Rais Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Muadz Thohir, Minggu (16/4) malam.  Pembukaan secara simbolis Posko Mudik Ansor Banser Pati dilakukan di Posko Margorejo, tepatnya di depan Plaza Pragola. Hadir dalam kesempatan itu Kapolresta […]

  • PCNU-PATI Photo by Leo Sagala

    Jalan Kaki

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • account_circle admin
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Oleh : M. Iqbal Dawami Dear kawan. Ada sebuah buku yang menurut saya layak Anda baca. Judulnya A Philosophy of Walking karya Frederic Gros. Jangan-jangan Anda sudah membacanya? Syukurlah jika sudah baca. Tapi anggap saja Anda belum membacanya biar saya punya alasan untuk menulis ini. Buku ini sudah diterjemahkan oleh penerbit Renebook dan terbit pada […]

expand_less