Iklan
Berita

NU Gembong Bocorkan Konsep Agenda Hari Santri

GEMBONG – Hari Santri Nasional (HSN) yang biasa diperingati setiap 22 Oktober memang masih cukup jauh. Namun, MWC NU Gembong telah mempersiapkan kegiatan untuk mengenang jasa para santri tersebut.

Jumat (9/9) siang, MWC NU Gembong melangsungkan rapat untuk membahas kegiatan tersebut. Personel rapat pun beragam guna memperoleh ide-ide dan gagasan baru untuk memperingati HSN 2022.

Mulai dari Pengurus MWC, Ranting, Banom, delegasi pesantren hingga pimpinan majelis ta’lim diundang untuk menyemarakkan agenda 22 Oktober mendatang. Dalam rapat tersebut, juga sekaligus ditentukan susunan kepanitiaan dan garis besar acara.

Iklan

“Hari santri ini kan sangat bersejarah dan disitulah kontribusi besar kaum santri bagi Indonesia. Sudah selayaknya NU sebagai gudang santri memperingati, seprti halnya kita memperingati hari pahlawan,” ungkap Kiai Sholikhin, Ketua MWC NU Gembong.

Soal program yang akan digagas, MWC telah menyerahkan kepada panitia. Ketua panitia, Tarmuji, yang juga merupakan Bendahara MWC NU Gembong sendiri telah memiliki konsep untuk kegiatan agung ini.

“HSN ini sudah disentil dalam rapat MWC NU sebelumnya. Acaranya insya Allah, Apel, Jalan Sehat Sholawat dan lainnya. Tapi soal detil teknis memang belum kita bicarakan,” tutur Tarmuji.(lut/ltn)

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button