Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Parodi » Wacana

Wacana

  • account_circle admin
  • calendar_month Rab, 26 Okt 2022
  • visibility 52
  • comment 0 komentar

Oleh : Niam At Majha

Kemarin disaat hujan rintik dan panas terik, pada sebuah group WhatsApp ada sebuah wacana menarik dan unik untuk dibahas, perihal fasilitas, perihal komunitas dan perihal sesuatu yang belum tuntas.

Sebenarnya sederhana saja, tentu saya dan Anda pernah mendengar istilah logika tanpa logistik tak pernah jalan. Saya mengamini akan hal itu, ketika logistik melemah tentu logikanya akan ikut gelisah dengan dalih apa pun itu. Meskipun melalui iming iming pengabdian, berkhidmah atau pun yang lain, akan tetap sama yaitu melemah ada ala kadarnya. Gelisah, resah dan pada akhirnya pasrah.

Kembali pada group yang mewacanakan untuk memperbaiki tempat untuk memunculkan gagasan, ide ide, dan sekadar propaganda, atau pun wacana wacana, tajuk rencana, agar fasilitasnya lebih baik, agar kinerjanya lebih mumpuni dan lain seterusnya. Dengan target dan tujuan kenyamanan penguna menjadi prioritas, meskipun dalam bentuk angan angan berkepanjangan.

Selesai melihat perdebatan tersebut, adu argumen, lebih baik ini dan lebih baik itu dan ini itu. Tetapi ketika saat ranah esekusi semua pada pergi ngacir entah kemana, semua hilang dengan meninggalkan jejak tak jelas, pada pamit undur diri dengan menyendiri. Namanya juga wacana se hebat apa pun itu, gagasan se idealis apa pun itu, kalau tak ada yang esekusi sama saja dengan tong kosong tak ada bunyinya.

Dari peristiwa tersebut, sehingga membuka benak saya apabila kebanyakan orang saat ini lebih suka berwacana, lebih pandai bergagasan, lebih suka debat tanpa adanya kusir; seharian mengadukan ilmunya yang di dapatkan dari perusahaan yang bergerak di bidang jasa, dengan berjualan selembar kertas, sebagai tanda telah selesai melaksanakan ujian dan keilmuannya siap di tandingkan. Meskipun begitu semua yang dibahas seringkali diabaikan belaka, tanpa adanya esekusi, tanpa adanya solusi.

“Biarlah kan mereka bisanya hanya itu, berwacana, bercerita, bergagasan dengan penuh plin plan”

Celetuk teman saya dengan santai sambil berlalu. Dari kejadian tersebut saya dapat menyimpulkan apabila berlogika sepintar apa pun itu, namun jika logistik tak terpenuhi tentu akan mandek ditengah jalan. Bahasanya teman saya yang suka tidur lagi, Logika tanpa logistik. Nihil.

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lakpesdam NU Mengembangkan Wacana Intelektual

    Lakpesdam NU Mengembangkan Wacana Intelektual

    • calendar_month Rab, 18 Okt 2017
    • account_circle admin
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Pati.Pengurus Lakpesdam NU Pati mengadakan diskusi buku di setiap bulannnya. Hal itu dilakukan untuk menumbuhkan keintelektualan para pengurus Lakpesdam dan para generasi muna Nahdlatul Ulama. Acara bertempat di Darul Hadlanah Waturoyo Pati, 12/9 kemarin, dengan menghadirkan narasumber Siswanto Mahasiswa Pasca Sarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Pada diskusi kali ini mengambil tema tema Islam Arif, Islam […]

  • PCNU- PATI Photo by Bayu Syaits

    Karena Anak-anak, Saya Bahagia

    • calendar_month Jum, 25 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 50
    • 0Komentar

    Oleh: Inayatun Najikah Namanya kesedihan pasti teriringi kebahagiaan. Begitu sebaliknya. Pada saat saya sedang mengalami kekacauan batin, saat itu pula saya merasa sedih. Dada rasanya sakit, dan hanya air mata yang bisa saya keluarkan. Durasinya terkadang tak menentu. Untuk yang terakhir ini hampir dari pagi menjelang petang. Saya merasa capek dengan pilihan hidup yang saya […]

  • PC GP Ansor Pati Ikuti Apel Kebangsaan Virtual

    PC GP Ansor Pati Ikuti Apel Kebangsaan Virtual

    • calendar_month Ming, 29 Nov 2020
    • account_circle admin
    • visibility 35
    • 0Komentar

    PATI –  PC GP Ansor Pati bertempat di kantor PCNU Pati mengikuti Apel Kebangsaan yang digelar secara virtual oleh Pimpinan Pusat GP Ansor dipimpin langsung oleh Gus Yaqut Cholil Qoumas. Ahad, (29/11/2020) Dalam sambutannya, Gus Yaqut menyampaikan bahwa GP Ansor selalu di depan dalam masalah – masalah kebangsaan dan siap berpartisipasi dalam keamanan dengan membantu […]

  • Siapa Tidak Menyayangi ,Tidak Akan disayang

    Siapa Tidak Menyayangi ,Tidak Akan disayang

    • calendar_month Rab, 11 Feb 2015
    • account_circle admin
    • visibility 57
    • 0Komentar

    الحمد لله رب العالمين، الذي يُحمَد على أنه الغنيّ الحميد، إذ له مَحْمدةٌ على كل ما سواه، الغني الكامل غِناه، العالي قبل أن يخلق سَماه، على أن من حكمته خلَقَ الخلق ليعرّفهم على جلاله وجماله وكماله، على مراتبٍ روحية ومراتبٍ عقلية بعموميةٍ وخصوصيةٍ أزلية. وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له لا […]

  • Ma’arif NU Pati Berikan Uang Pembinaan untuk Juara Porsema

    Ma’arif NU Pati Berikan Uang Pembinaan untuk Juara Porsema

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2019
    • account_circle admin
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PATI-Ajang Porsema (Pekan Olah Raga dan Seni Ma’arif) tingkat Provinsi telah berlalu. Sekarang saatnya para juara untuk mempersiapkan diri menghadapi Porsema tingkat nasional.  Ketua LP Ma’arif NU Kab. Pati Drs. H Adib Al Arif, M.Ag., didampingi Kepala Madrasah MA Manahijul Huda (batik putih) dan sekretaris LP Ma’arif Pati Drs. Ahmad Mustaghfiri (batik hitam) Dalam ajang […]

  • LPM Terma STAI Pati Terbitkan Majalah Tentang Kekerasan Seksual

    LPM Terma STAI Pati Terbitkan Majalah Tentang Kekerasan Seksual

    • calendar_month Sen, 30 Des 2024
    • account_circle admin
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Teropong Mahasiswa (Terma), Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Pati, meluncurkan majalah edisi ke-7 yang membahas tentang kekerasan seksual. Peluncuran Majalah Terma ini digelar bersamaan dengan seminar antikekerasan seksual yang berlangsung di Gedung A STAI Pati, Minggu (29/12/24). Turut hadir dalam acara tersebut, Waka II STAI Pati, Abd Aziz, Pembina […]

expand_less