Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » KADER & UMAT BERDAYA, HIV & AIDS TIDAK MEMBUDAYA

KADER & UMAT BERDAYA, HIV & AIDS TIDAK MEMBUDAYA

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 12 Jan 2015
  • visibility 15
  • comment 0 komentar
Kabar NU Pati. Sabtu 10 Januari 2015, bertempat di gedung PCNU Pati. SSR NU Jateng Fatayat 2 berkerjamasa dengan Kader PIKM NU mengadakan Pelatihan HIV&AIDS dengan tema  “KADER&UMAT BERDAYA, HIV&AIDS TIDAK MEMBUDAYA” merupakan sebuah upaya dari SSR NU Jateng Fatayat 2 bersama PC NU Kab. Pati untuk memberikan informasi dan membentuk kader di setiap Kecamatan di Kabupaten Pati. Harapannya, setiap kader ini akan menjadi agent of change dan kader sebaya  di setiap Kecamatan. Sehingga, laju epidemic HIV AIDS dapat tertahan dan kita dapat bersama-sama mengurangi stigma dan diskriminasi kepada Orang Dengan HIV AIDS.  Dalam pelatihan ini, juga diadakan kegiatan VCT Mobile yang merupakan kerjasama antara SSR NU Jateng Fatayat 2 dengan Dinas Kesehatan yaitu RSUD Kayen.

Di Jawa Tengah, program HIV AIDS berada di 17 kota/kabupaten, dimana SSR NU JATENG FATAYAT 2 sebagai lembaga banom  NU pelaksana program HIV AIDS yang diberi amanah oleh PBNU dalam melakukan Penanggulangan dan Pencegahan HIV&AIDS mencakup Kab. Demak, Kab. Jepara dan Kab. Pati. Selaku penggiat di isu HIV&AIDS tim kami konsisten menjaga kapasitas, profesionalisme dan kepedulian dalam melaksanakan program pencegahan dan pananggulangan HIV&AIDS di komunitas resiko tinggi (Pekerja Seks, Laki – Laki Beresiko Tinggi, Lelaki Seks Lelaki, Waria, Pecandu Narkoba Suntik), tempat kerja dan masyarakat yang juga tidak menutup kemungkinan adalah warga Nahdliyin bisa ikut terdampak kasus HIV.
Inisiasi kegiatan ini berdasar temuan kasus HIV AIDS di Kabupaten Pati (menurut Data Dinas Kesehatan Kabupaten Pati) sejak tahun 1996 hingga Nopember 2014 mencapai angka 665 kasus HIV AIDS, 93 meninggal. Kabupaten Pati menempati peringkat keempat di Jawa Tengah untuk angka HIV dan peringkat pertama untuk angka AIDS se Jawa Tengah.
Di seluruh kecamatan di Kabupaten Pati ada angka HIV AIDS. Untuk data HIV AIDS di Kabupaten Pati sendiri, kecamatan Juana menempati peringkat pertama. Jumlah kasus AIDS pada laki-laki lebih banyak ditemukan di populasi laki-laki, karena penderita AIDS baru akan ditemukan ketika sudah fase infeksi opportunistic, atau sudah ada penyakit penyerta.
Angka kasus HIV AIDS dari kalangan Ibu Rumah Tangga menduduki peringkat kedua di Jawa Tengah dan Kabupaten Pati. Jumlah angka yang sangat signifikan di Kabupaten Pati, sekaligus menjadi bahan refleksi bagaimana cara untuk menekan laju epidemic HIV AIDS melalui berbagai strategi.
  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI

    Karang Taruna Desa Lahar Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Desa Gunungpanti Winong

    • calendar_month Jum, 9 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Delapan hari pascabanjir bandang menerjang sejumlah desa di wilayah Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, kini masyarakat di desa-desa terdampak sudah mulai melakukan perbaikan rumah yang sebelumnya rusak diterjang banjir. Adapun salah satu desa di Kecamatan Winong yang terdampak banjir bandang cukup parah adalah Gunungpanti.  Di Desa Gunungpanti, warga sudah bisa beraktifitas seperti biasanya. Sementara […]

  • PCNU-PATI Photo by Mufid Majnun

    Jangan Bandingkan Anak

    • calendar_month Jum, 30 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Apakah kalian pernah merasa dibandingkan dengan saudara sendiri atau anak tetangga? Bagaimana rasanya? Tak perlu dijawab. Cukup kalian simpan rasa itu. Sebab saya juga merasakannya kok. Dibanding-bandingkan dengan pencapaian saudara dan anak tetangga yang bisa itu dan ini, sedangkan kita masih begini-begini saja. Orang tua bahkan paman dan bibi kita, melakukan […]

  • PCNU-PATI

    Istri KH. Mohammad Achmad Sahal Mahfudh Berpulang

    • calendar_month Jum, 11 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 25
    • 0Komentar

    MARGOYOSO – Inna lillahi wa inna ilaihi rooji’uun. Kabar duka menyelimuti Nahdlatul Ulama. Salah satu tokoh perempuan NU sekaligus Mustasyar PBNU 2022-2027, Nyai Hj. Nafisah Sahal Mahfudh wafat.  Kabar duka tersebut dikonfirmasi melalui KH. Faishal Muzammil pada Kamis (10/11) petang kemarin.  “Sekitar jam 18.00 WIB beliau berpulang di Rumah Sakit Islam (RSI) Pati. Sebelumnya beliau […]

  • Kanjengan Meriahkan Haul Syekh Mutamakkin

    Kanjengan Meriahkan Haul Syekh Mutamakkin

    • calendar_month Rab, 8 Sep 2021
    • account_circle admin
    • visibility 21
    • 0Komentar

      Potret Desa Kajen dan Masjid Kajen dari udara. Sumber : kajen-margoyoso.desa.id Sekelompok pemuda Desa Kajen yang tergabung dalam komunitas budaya Kaneman Kajen Jonggringan (Kanjengan) turut memeriahkan Haul Waliyullah Syekh Ahmad Mutamakkin. Kanjengan menggelar serangkaian acara yakni bincang buku, peluncuran buku, kidungan manuskrip dan ngaji bareng di puncak acara. “Karena pandemi, semua dilaksanakan secara daring […]

  • Usung Tema Keraton Mawaskan, OSIM MA Walisongo Kayen Gelar Pesta Demokrasi

    Usung Tema Keraton Mawaskan, OSIM MA Walisongo Kayen Gelar Pesta Demokrasi

    • calendar_month Kam, 27 Okt 2022
    • account_circle admin
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id. – Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MA Walisongo Kayen mengadakan pemilihan ketua, Kamis (27/10/2022). Kegiatan yang dilangsungkan di halaman Madrasah Aliyah Walisongo Kayen ini mengusung tema “Keraton Mawaska”. Acara dimulai dengan apel pembukaan yang dipimpin oleh Kepala MA Walisongo Kayen, Sunoto, M. Ag. Dalam kesempatan itu, Kepala Madrasah Sunoto menyampaikan bahwa selalu ada suka […]

  • Perjalanan ke Lokasi Muktamar, Katib Syuriyah PWNU Jateng Wafat

    Perjalanan ke Lokasi Muktamar, Katib Syuriyah PWNU Jateng Wafat

    • calendar_month Sen, 20 Des 2021
    • account_circle admin
    • visibility 21
    • 0Komentar

    KH. Imam Sya’roni, Katib Syuriyah PWNU Jateng JAKARTA – Kabar duka menyelimuti PWNU Jawa Tengah jelang Muktamar NU ke-34 di Lampung 22-23 Desember mendatang. Pasalnya, Katib Syuriyah PWNU Jateng, KH. Imam Sya’roni dikabarkan wafat saat perjalanan menuju lokasi muktamar.  Pengasuh Ponpes As Sa’adah, Gayamsari Semarang tersebut sempat dilarikan ke RSCM Jakarta untuk mendapatkan pertolongan medis. […]

expand_less