Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Wiwik Hartati Terima Pengharagaan Penulis Terbaik

Wiwik Hartati Terima Pengharagaan Penulis Terbaik

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 24 Mar 2025
  • visibility 146
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id- Temanggung –     Wiwik Hartati Kepala Madrasah MTs Ma’arif Nurul Huda Kaloran yang juga Ketua Perkumpulan Penulis Indonesia Satu Pena Temanggung, mendapat penghargaan sebagai penulis terbaik (Best Writer) kategori Cerpen yang berjudul “Kekecewaan Jingga“.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Forum Pena Literasi Guru (FPLG) Kabupaten Temanggung, dalam peluncuran enam buku antologi karya guru, di Aula Ki Hajardewantara Dindikpora setempat, Jumat (21/3/2025) kemarin.

Ketua FPLG Temanggung Ugi Utamai, mengatakan enam buku karya guru yang diluncurkan terdiri dari genre fiksi dan nonfiksi. Secara rinci dikatakan, genre fiksi terdiri dari dua buku, berupa satu kumpulan Cerpen dan satu kumpulan Puisi. “Genre nonfikasi, ada empat buku teridiri dari kumpulan esai dan ilmiah populer,” katanya dalam siaran pers, Ahad (23/3/2025).

Hadir pada peluncuran buku tersebut, antara lain Kepala Dinas Pendidikan dan Olah Raga (Dindikpora) Agus Sujarwo, Kepala Kantor Kemenag H. Fatchur Rochman, Kepala Dinas Perpusda dan Kearsipan Suprianto, dan sejumlah undangan dari beberapa komunitas literasi serta para penulis.

Kadindikpora Kabupaten Temanggung Agus Sujarwo, Kakan Kemenag H.Fatchur Rochman, dan Kadin Perpusda dan Kearsipan Suprianto dalam sambutannya secara bergantian masing-masing memberikan apresiasi kepada para guru yang telah menyisihkan waktunya untuk menulis.

Menurut Kepala Dinas Perpusda dan Kearsipan, literasi di Kabupatern Temanggung masih tertingggal dengan daerah lain di Jawa Tengah, kendati nilainya di atas enam puluh. Oleh karena itu, dengan bertambahnya buku-buku yang ditulis oleh para guru, diharapkan bisa menambah nilai.

Sementara itu, Pengarah Perkumpulan Penulis Indonesia Satu Pena Temanggung Roso Titi Sarkoro yang didaulat memberikan testimoni, menyatakan kegembiraannya terhadap gairah menulis para guru di daerahnya mulai tampak. Yaitu dibuktikan dengan peluncuran enam buku antologi karya guru yang dikoordinasikan melalui proyek penulisan (writing projeck) tahap pertama.

Menarik benang merah dari banyaknya keluhan guru yang “patah arang” ketika tulisannya mendapat kritik dari pihak-pihak tertentu, Roso mengingatkan, penulis jangan antikritik. Dengan ditunjukkan kekurangan dan kelebihannya, justru menjadi pemantik untuk  meningkatkan kualitas meski secara bertahap dan membutuhkan waktu.

Acara peluncuran buku antologi karya guru yang diikuti oleh sejumlah guru SD, SLTP, dan SLTA, MI,MTs,MA negeri dan swasta tersebut, dimeriahkan dengan triatikal puisi oleh Iya Kurinasari guru SD Gondang Wingaun Ngadirejo yang juga dikenal sebagai seniman teater. Sementara Wiwik Hartati dan Ulul Azmi dari  Satu Pena, tampil membaca puisi. Dengan Judul “ Biduk Kebajikan ” karya Ulul Azmi. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perayaan HPI Ke-11 : Penyair Pulo Lasman Simanjuntak Goreskan Tanda Tangan Simbolik Cover Buku Antologi Puisi Penyair Perempuan Indonesia

    Perayaan HPI Ke-11 : Penyair Pulo Lasman Simanjuntak Goreskan Tanda Tangan Simbolik Cover Buku Antologi Puisi Penyair Perempuan Indonesia

    • calendar_month Jum, 28 Jul 2023
    • account_circle admin
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Jakarta, Kamis malam, 27/7/2023,-Pada Perayaan Hari Puisi Indonesia (HPI) Ke-11 tahun (sesi pertama) yang berlangsung di Teater Kecil, Pusat Kesenian Jakarta (PKJ), Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Rabu sore, 26 Juli 2023 mulai pukul 15.00 WIB sampai pukul 17.30 WIB. Penyair dan Sastrawan Pulo Lasman Simanjuntak (62 tahun) dipanggil oleh protokol (MC) acara HPI ke-11 […]

  • Mendahsyatkan Pribadi Biasa Menjadi Luar Biasa

    Mendahsyatkan Pribadi Biasa Menjadi Luar Biasa

    • calendar_month Kam, 19 Okt 2017
    • account_circle admin
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Pati. Perpustakaan Darul Hadlanah mengadakan bedah buku rutin setiap tiga bulan sekali, hal tersebut dilakukan untuk menumbuhkan daya kritis para santrinya dan  menumbuhkan minat baca para santri,  bertempat di aula, pada Senin, 7/8 kemarin Bedah buku yang berjudul Zero To Hero dengan tema Mendahsyatkan pribadi biasa menjadi luar biasa” ini menjelasakan bahwa menjadi orang pintar, […]

  • PCNU - PATI

    Fiqh Sosial Kiai Sahal Sebagai Solusi Problematika Umat

    • calendar_month Sab, 6 Agu 2022
    • account_circle admin
    • visibility 170
    • 0Komentar

    Oleh: Siswanto KH. Muhammad Ahmad Sahal Mahfudh merupakan seorang kiai yang  ‘alim dan faqih dalam berbagai disiplin ilmu. Kiai Sahal panggilan akrab beliau juga merupakan salah satu fuqaha abad kontemporer yang diakui oleh berbagai kalangan atas penguasaan ilmu fiqh dan ushul fiqhnya. Hal ini terbukti dengan produk pemikirannya yang terkenal dengan istilah fiqh sosial. Berkat […]

  • PMII Pati Rayakan Maulid Plus Hari Santri

    PMII Pati Rayakan Maulid Plus Hari Santri

    • calendar_month Sen, 25 Okt 2021
    • account_circle admin
    • visibility 120
    • 0Komentar

    Para personel Rebana Obor Sholawat sedang melantunkan syair-syair selawat kepada Nabi Muhammad SAW. GEMBONG – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( PC PMII ) Kabupaten Pati menggelar Talkshow peringatan Maulid Nabi dan Hari Santri 2021. Kegiatan ini digelar di Pondok Pesantren Shofa Az-Zahro Gembong. Acara yang berlangsung Ahad (24/10) sore ini. Dengan mengusung tema ‘Implementasi […]

  • PCNU-PATI

    Islam Kemodernan dan Keindonesiaan

    • calendar_month Rab, 24 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 206
    • 0Komentar

    Banyak sekali tokoh-tokoh agama kita yang sangat alergi dengan modernisasi karena dipelopori oleh orang-orang Barat. Cak Nur, dalam buku tersebut, membedakan kemodrenan dengan budaya yang datang dari Barat (Westenisasi). Baginya, kemodernan itu sesuatu yang harus diterima karena dia tidak bertentangan dengan Islam. Kemodernan adalah suatu kemajuan ilmu pengetahuan dan tekhnologi, di mana apabila kemajuan ini […]

  • Kandidat Ketua IPNU IPPNU Adu Visi-Misi

    Kandidat Ketua IPNU IPPNU Adu Visi-Misi

    • calendar_month Ming, 22 Agu 2021
    • account_circle admin
    • visibility 206
    • 0Komentar

      Show Kandidat Calon Ketua PC IPNU IPPNU Pati. SUKOLILO-Para kandidat calon Ketua Pimpinan Cabang IPNU dan IPPNU Pati periode 2021-2022 menyampaikan visi dan misi masing-masing. Adu visi-misi ini dilaksanakan di Gedung Madrasah Tsanawiyah Sunan Prawoto, Minggu (22/8). Agenda intelektual bertajuk ‘Show Kandidat Calon Ketua PC IPNU IPPNU Pati’ ini diselenggarakan untuk menghadapi Konfercab yang […]

expand_less