Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Penutupan MTQ XXX Jateng  Dimeriahkan Az-Zahir

Penutupan MTQ XXX Jateng  Dimeriahkan Az-Zahir

  • account_circle admin
  • calendar_month Sel, 30 Apr 2024
  • visibility 183
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id – Sepuluh ribuan warga padati Alun-alun Pati, Ahad (28/4/2024) malam. Mereka menghadiri selawatan bareng Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dari Majelis Az-Zahir Pekalongan.

Selawatan ini dalam rangkaian acara puncak Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2024 yang berlangsung di Kabupaten Pati pada 25 – 28 April 2024.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana mengatakan, atas nama pemerintah provinsi, pihaknya memberikan apresiasi kepada para panitia karena acara MTQ ke-30 ini berjalan dengan lancar.

“Selamat dan terimakasih serta apresiasi kepada panitia, dewan juri, yang telah bekerja keras menyelenggarakan MTQ ke 30 sehingga berjalan dengan lancar,” kata dia dalam sambutan.

Menurut Nana, MTQ mempunyai nilai strategis dalam membangun generasi muda yang religius dan mencintai Al-Qur’an.

“MTQ ini mempunyai nilai strategis dalam membangun generasi muda yang pancasilais dan religius. Dan kita mampu mencetak qori dan qoriah yang berprestasi.  MTQ juga sebagai momentum yang mulia dalam rangka mencintai Al-Qur’an,” tutur dia.

Pada kesempatan ini, Nana juga berpesan kepada para peserta yang telah meraih juara agar terus mengasah kemampuan sebelum mengikuti MTQ tingkat Nasional.

“Kita ketahui untuk MTQ nanti akan dilombakan juga di tingkat nasional. Di MTQ ke 30 ini kita telah melahirkan juara. Ini merupakan awal bukan akhir untuk meningkatkan prestasi,” jelas dia.

“Masih banyak jenjang yang kalian hadapi. Tetaplah dan terus berlatih untuk mengasah kemampuan agar maksimal dan mengharumkan nama Jateng di tingkat nasional,” pesan Nana kepada para kafilah MTQ.

Untuk diketahui, pada MTQ XXX yang berlangsung di Kabupaten Pati ini, telah menetapkan Kota Semarang sebagai Juara Umum. Sementara tuan rumah, Kabupaten Pati menjadi juara 2. Adapun juara 3 diraih Kabupaten Kudus.

Dalam kompetisi MTQ kali ini terdiri atas 9 cabang dengan 24 golongan lomba yang dibagi dalam 12 Majelis. Di antaranya tilawah, hafalan, dan tafsir Al Qur’an,

Usai pembacaan para peraih juara, acara penutupan MTQ dilanjutkan dengan selawatan bareng Az-Zahir.

Habib Ali Zainal Abidin Assegaf menyapa jemaah yang hadir pada kesempatan malam ini.

“Tepuk tangan untuk Zahir mania. Semoga yang mengikuti secara langsung dan live streaming diberikan keberkahan oleh Allah. Diberikan kemudahan dalam mencari rida Allah,” sapa beliau.

“Semoga dengan berkah selawat, Allah akan memberikan kemudahan pada kita di dunia dan  akhirat,” lanjut Habib Ali Zainal Abidin.

Ia juga memberikan ucapan selamat kepada para peraih juara dalam ajang MTQ ini.

“Selamat bagi para juara dan para peserta seluruhnya. Semoga mendapatkan syafaat dari Al-Qur’an, dan semua mendapatkan keberkahan dari Al-Qur’an,” harap dia. (Angga/LTN)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU - PATI Photo by Madrosah Sunnah

    Sajadah yang Lebar

    • calendar_month Kam, 30 Jun 2022
    • account_circle admin
    • visibility 148
    • 0Komentar

    Setiap hari ketika jama`ah biasa kita lihat ada ruang–ruang kosong yang tidak cukup untuk 1 orang, tapi jika ahli shof tadi mau merapatkan barisan, maka beberapa ruang tadi bisa cukup untuk 1 bahkan 2 orang. Hal ini disebabkan pemakaian sajadah yang lebar, sementara orang yang di sampingnya tidak menindih (menggunakan) bagian dari sajadah tadi. Pertanyaan […]

  • Jama’ah Kolo Kolo Sebar Masker Gratis

    Jama’ah Kolo Kolo Sebar Masker Gratis

    • calendar_month Jum, 3 Apr 2020
    • account_circle admin
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Salah satu anggota Jama’ah KoloKolo membagi masker kepada Jamaah Sholat Jumat di Masjid Jami’ Baitul Muttaqin, Gembong GEMBONG-Banyaknya Masjid yang menghentikan sementara praktik sholat jumat membuat sebagian warga resah. Pemberhentian sementara ini adalah untuk mencegah persebaran wabah virus corona atau covid 19. Berdasarkan intruksi PWNU Jawa Tengah, daerah yang masih merupakan zona kuning, tetap diharuskan […]

  • Islam Agama Kemanusiaan

    Islam Agama Kemanusiaan

    • calendar_month Sab, 24 Jan 2015
    • account_circle admin
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Di tengah krisis pemahaman keislaman otentik dan komprehensif, umat Islam membutuhkan pemikiran yang mampu menyegarkan dan membangkitkan paham keislaman yang moderat, toleran dan rahmatan lil ‘alamin. Pemahaman keislaman demikian pada gilirannya mampu merealisasikan kerukunan antar umat beragama dan antar aliran di internal Islam sendiri. Melalui bukunya ini, K.H. Husein Muhammad menyampaikan beberapa refleksi pemikirannya dalam […]

  • LAZISNU Pati Salurkan Donasi Tahap I Sebesar Rp 121.322.000 ke NUCARE LAZISNU PWNU Jateng untuk Korban Bencana Sumatera

    LAZISNU Pati Salurkan Donasi Tahap I Sebesar Rp 121.322.000 ke NUCARE LAZISNU PWNU Jateng untuk Korban Bencana Sumatera

    • calendar_month Ming, 21 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 6.126
    • 0Komentar

      SEMARANG – Sebagai wujud kepedulian dan solidaritas kemanusiaan, NUCARE-LAZISNU PCNU Kabupaten Pati secara resmi menyerahkan donasi kemanusiaan tahap I untuk membantu saudara-saudara yang terdampak bencana di wilayah Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara. Penyerahan donasi ini dilakukan di sela-sela acara Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) LAZISNU PWNU Jawa Tengah yang berlangsung di Hotel Candi Indah, […]

  • PCNU - PATI Photo by Manas Taneja

    Hukum Minum Air Yang Berada di Masjid

    • calendar_month Jum, 1 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 193
    • 0Komentar

          Ada seorang melakukan perjalanan pada saat dia berpuasa.Ketika waktu maghrib tiba,dia mampir ke masjid untuk melakukan solat.karena seharian berpuasa,dia haus,maka dia sekalian minum air dari kulah masjid. Pertanyan: Bagaimana hukum minum air yang berada di masjid? Jawaban : Boleh apabila dilokasi tersebut  tidak ada larangan tertentu Referensi : Al Fatawiy Al Fiqhiyyah Al Kubro […]

  • Kejar Kualitas, LP Ma’arif NU Jawa Tengah Gelar Diklat Penguatan Kompetensi Kepala Madrasah Angkatan 2

    Kejar Kualitas, LP Ma’arif NU Jawa Tengah Gelar Diklat Penguatan Kompetensi Kepala Madrasah Angkatan 2

    • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
    • account_circle admin
    • visibility 116
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id. Semarang – Ketua Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PBNU yang juga menjabat Kepala Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Agama RI, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP., M.T., menyampaikan pentingnya peran kepala madrasah sebagai pemimpin yang cepat dan tanggap dalam berbagai hal. “Kepala madrasah menjadi lokomotif pergerakan yang cepat. Dalam […]

expand_less