PAC IPNU IPPNU se-Kawedanan Juwana Kompak Rayakan Harlah Bersama
Pcnupati.or.id- TRANGKIL – PAC IPNU IPPNU se-Kawedanan Juwana, meliputi Trangkil, Wedarijaksa, Juwana, dan Batangan kompak mengadakan peringatan Harlah IPNU ke-69 dan Harlah IPPNU ke-68 bersama.
Kegiatan dipusatkan di Pondok Tahfidz Darul Hikmah Usmaniyyah Kertomulyo, Trangkil, Pati, pada Minggu (5/3/2023).
Acara dimulai dengan pemotongan tumpeng dan sarasehan bersama alumni pada siang hingga sore hari. Kemudian dilanjut dengan ziarah ke makam wali setempat.
Puncaknya, pada malam hari digelar sholawat bersama Habib Abu Bakar bin Aqil dari Jepara, yang diiringi hadroh Padang Bulan dari Pati.
Koordinator IPNU Kawedanan Juwana M. Umar Said menyampaikan, kegiatan ini selain dalam rangka memperingati Harlah IPNU dan IPPNU, juga sekaligus untuk menjalin harmonidasi organisasi antar PAC IPNU IPPNU se-Kawedanan Juwana.
“Bertujuan juga untuk memantik sengat dan motivasi sebagai bekal berjuang di IPNU IPPNU Kawedanan,” ujarnya.
Sementara, Ketua PC IPPNU Kabupaten Pati Meliya Yusrina berharap adanya kegiatan ini IPNU IPPNU se-Kawedanan Juwana semakin solid ke depannya.
“Semoga bisa menambah solidaritas dan bisa membangkitkan semangat rekan dan rekanaita se-Kawedanan Juwana dalam berIPNU IPPNU,” harapnya.