Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Kepala Desa Wonosekar Sah Jadi Ketua Ranting NU

Kepala Desa Wonosekar Sah Jadi Ketua Ranting NU

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 10 Nov 2023
  • visibility 221
  • comment 0 komentar

pcnupati.or.id – Kabar menggembirakan datang dari Desa Wonosekar, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati. Pasalnya, Muhammad Zaenuri, Kepala Desa Wonosekar terpilih sebagai Ketua Ranting NU desa tersebut melalui musyawarah ranting beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, Nur Kholis, ketua ranting periode sebelumnya, naik sebagai Wakil Ketua MWC-NU Gembong. Sedangkan tampuk kepemimpinan dipegang oleh wakilnya. Namun, dalam pemilihan ketua Ranting NU Desa Wonosekar, nama Zaenuri, disepakati oleh Ro’is Syuriyah, KH. Zaenal Muttaqin sebagai pemimpin NU desa tersebut.

Sebelumnya, ada beberapa nama yang muncul dalam penjaringan kandidat ketua. Namun, hanya satu nama yang direstui mengingat jasa dan perjuangan Zaenuri kepada NU.

“Meski saya punya wewenang untuk menentukan, namun kami tetap diskusikan dengan tim Ahwa yang lain, dan yang disepakati ya pak Zaenuri,” ungkap KH. Zaenal.

Sedangkan, Zaenuri, merasa terkejut dengan penobatan dirinya sebagai ketua Ranting NU di desa yang telah ia pimpin sendiri. Namun ia sanggup dan bersedia, sebab menurutnya, bisa berjuang di NU adalah sebuah kebanggaan meski amanat itu berat.

“Teringat pesan para romo yai, kalau mendapat tugas di NU harus siap, maka insya allah saya siap, tentunya dengan bimbingan para kiai,” tutur dia.

Pro NU

Zaenuri sendiri memang dikenal sebagai kepala desa yang loyal dan dekat dengan NU serta memiliki kemampuan komunikasi yang baik dengan masyarakat.

Bahkan program-program Lazisnu di desanya bisa berkembang, salah satunya adalah berkat dukungan penuh dari Zaenuri selaku pimpinan desa.

“Lazisnu Wonosekar bisa berkembang cepat ya salah satunya karena ada dukungan dari desa. Maka sudah pantas bahwa beliau terpilih sebagai ketua NU Ranting Wonosekar,” kata H. Sugiyono, salah satu pengurus Lazisnu setempat.

Sementara atas keterpilihan Zaenuri ini, pihak MWC NU Gembong telahemeriksa AD/ART dan Perkumpulan Peraturan NU dan menyatakan bahwa kepemimpinan Zaenuri di Nahdlatul Ulama adalah sah.

Dalam sambutan pamungkasnya, Zaenuri bertekad untuk menumbuhkembangkan Lazisnu, sebab selain membantu program desa dalam hal kesejahteraan warga, menurut Zaenuri, Lazisnu juga menjadi tiang penyangga dakwah bil haal Nahdlatul Ulama’.

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pentas Seni Warnai Kemah Kemanusiaan dan Perdamaian Sako Pandu Ma’arif NU Jateng

    Pentas Seni Warnai Kemah Kemanusiaan dan Perdamaian Sako Pandu Ma’arif NU Jateng

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 6.218
    • 0Komentar

      Kegiatan Kemah Kemanusiaan dan Perdamaian yang diselenggarakan oleh Sako Pandu Ma’arif NU Jawa Tengah di Bumi Perkemahan (Buper) Candrabirawa, Ungaran, Kabupaten Semarang, berlangsung semarak. Salah satu agenda yang menyedot perhatian adalah pentas seni dari perwakilan kabupaten dan kota se-Jawa Tengah, yang digelar pada Selasa (16/12/2025) malam. Sebanyak 700 peserta dari berbagai daerah menampilkan ragam […]

  • PCNU PATI - 4 Hari Digembleng Lomba, Santri PPSA Tutup 17-an dengan Maulid

    4 Hari Digembleng Lomba, Santri PPSA Tutup 17-an dengan Maulid

    • calendar_month Kam, 18 Agu 2022
    • account_circle admin
    • visibility 141
    • 0Komentar

    GEMBONG – Beragam acara digelar untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 tahun ini. Salah satunya adalah yang dilakukan oleh santri-santri di Pondok Pesantren Shofa Az Zahro’ (PPSA) Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati. Usai digembleng dengan beragam lomba khas tujuhbelasan mulai Hari Minggu (14/8) lalu, malam ini, mereka menutup rangkaian tersebut dengan pembacaan maulid Al […]

  • LP Ma’arif  Cabang Pati adakan Pelatihan Membuat Soal Ujian

    LP Ma’arif Cabang Pati adakan Pelatihan Membuat Soal Ujian

    • calendar_month Sab, 23 Apr 2016
    • account_circle admin
    • visibility 165
    • 0Komentar

    Pati. Lembaga Pendidikan Cabang Pati mengadakan pelatihan pembuatan soal ujian. Bertempat di gedung Nahdlatul Ulama lantai 3 yang di ikuti oleh guru-guru di bawah naungan LP Ma’arif cabang Pati. Jumat (26/2)             Moh Anwar selaku ketua LP Ma’arif menjelaskan apabila pelatihan pembuatan soal ujian sangat di perlukan. Hal ini karena berkaitan dengan pelajaran Aswaja, apabila […]

  • PCNU- PATI Photo by Mufid Majnun

    Pancasila Sebagai Pilar Penanggulangan Terorisme

    • calendar_month Sab, 10 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto Baru-baru kita digegerkan dengan adanya aksi bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar Kota Bandung. Aksi bom bunuh diri ini, sebagai dikutip melalui detik.news setidak memakan 12 korban. Adapun korban yang meninggal dunia pertama, atas nama Agus sujatno (pelaku), kedua, anggota polisi atas nama Sofyan Didu, dan 10 korban lainnya mengalami luka-luka […]

  • Muludan Bersama Mbak-Mbak Desa Ketanggan, PAC Fatayat Beri Dorongan

    Muludan Bersama Mbak-Mbak Desa Ketanggan, PAC Fatayat Beri Dorongan

    • calendar_month Jum, 14 Okt 2022
    • account_circle admin
    • visibility 140
    • 0Komentar

    GEMBONG – Pimpinan Ranting Fatayat NU Desa Ketanggan, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati menggelar peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, Jumat (14/10) pagi tadi. Kegiatan ini dilaksanakan di Musholla Dukuh Kuwaren, Desa Ketanggan. Dalam agenda tersebut, duo ketua-wakil PAC Fatayat NU Gembong, Munfarichah danYeni Munifah hadir dari awal sampai akhir acara. Munfarichah atau Cika, memberikan sambutan yang […]

  • PCNU-PATI

    Dasar Dasar Islam

    • calendar_month Jum, 4 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Setiap Muslim nescaya yakin sepenuhnya bahawa kurnia Allah yang terbesar di duniaini adalah agama Islam. Seorang Muslim akan sentiasa bersyukur kepada Allah, yangtelah memasukkannya ke dalam kelompok umat Muhammad Rasulullah saw, dan yangtelah memberikan kepadanya kurnia Islam. Allah sendiri telah menyatakan Islam sebagaikurniaNya yang terbesar yang diberikanNya kepada hamba-hambaNya, sebagaimanadisebutkan dalam al-Qur’an:“… Pada hari ini, […]

expand_less