Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » JQHNU Pati Gelar Khatmil Quran Serentak di 33 Lokasi

JQHNU Pati Gelar Khatmil Quran Serentak di 33 Lokasi

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 22 Agu 2021
  • visibility 160
  • comment 0 komentar
Suasana Pembukaan majelis khatmil qur’an PC. Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffaz Nahdlatul Ulama (JQHNU) Kab. Pati yang acaranya dilaksanakan serentak di 33 lokasi yang berbeda, Ahad 22 Agustus 2021 (foto: istimewa)

WINONG – Pimpinan Cabang Jam’iyyatul Qurra’ wal Huffaz Nahdlatul Ulama (JQHNU) Kabupaten Pati menggelar acara khatmil quran serentak di 33 lokasi yang berbeda, Ahad, 22 Agustus 2021. Ke-33 lokasi yang digunakan sebagai majelis khatmil qur’an tersebut tersebar di berbagai desa di kecamatan Winong.

Majelis Khatmil Quran memang menjadi kegiatan rutin dan salah satu program kerja JQH Nahdlatul Ulama Kabupaten Pati. Selain sebagai wadah silaturrahmi bagi ahli Qira’atul Qur’an, mudarosah JQHNU ini pun sebagai ajang untuk saling mempelajari tilawah (bacaan) Al Quran sekaligus tentunya untuk memelihara kesucian Alquran.

Pada penyelenggaraan-penyelenggaraan yang sebelumnya, majelis khatmil quran biasanya diselenggarakan terpusat dalam satu tempat. Namun pada penyelenggaraan kali ini, di luar kebiasaan, dilaksanakan di 33 tempat sekaligus.

Menurut Ketua JQH NU, KH. Ali Zuhdi, ketika dihubungi NU Pati selepas acara, hal ini untuk mencegah terjadinya kerumuman mengingat masih diberlakukannya PPKM oleh pemerintah. 

Dibaginya majelis dalam beberapa lokasi ini juga hasil koordinasi dengan MWC NU Kecamatan Winong.

“Ranting-ranting NU di Winong sangat antusias dan banyak yang menghendaki ditempati,” ungkap Kyai Ali Zuhdi. “Karena itu akhirnya kegiatan digelar di 33 tempat terpisah sekaligus”.

Ke-33 tempat tersebut tersebar di desa Sarimulyo, Wirun, Winong, Kebowan, Pekalongan, Gunung Pati, Karangmalang, dan Degan. Lokasinya ada yang di masjid, musala, pondok pesantren, madrasah, hingga rumah warga NU.

Acara dibuka pukul 08.00 di Pondok Pesantren Az Zuhud, Sarimulyo Winong. Turut hadir dalam acara pembukaan Ketua PCNU Kabupaten Pati, K. Yusuf Hasym, M.S.I dan Ketua MWCNU Kec. Winong, Dhofir Maqoshid beserta jajarannya.

Ketua PCNU Kabupaten Pati, K. Yusuf Hasym, M.S.I, mengungkapkan selamat dan ucapan terima kasihnya atas keaktifan PC. Jam’iyyatul Qurra wal Huffadz Nahdlatul Ulama (JQHNU) Kabupaten Pati.

“Baru saja beberapa waktu lalu terbentuk sudah aktif melaksanakan kegiatannya,” ungkap Kyai Yusuf Hasyim. “Semoga ke depan, seluruh qurra dan huffadz yang ada di kabupaten Pati ikut bergabung dalam wadah JQHNU untuk lebih mensyiarkan dakwah Islam Ahlussunah wal Jama’ah melalui Al-Qur’an. Apalagi jumlahnya di Pati sudah sangat banyak dan tersebar di ranting-ranting NU.”

Berdasarkan pengamatan NU Pati, antusiasme anggota JQH sangat besar dalam mengikuti kegiatan ini. Baik di lokasi pembukaan dan penutupan acara, maupun di tempat-tempat yang telah ditetapkan sebagai majelis khatmil qur’an. 

Didasarkan pada daftar hadir panitia, sekurangnya 189 huffadz tercatat sebagai peserta. Padahal direncanakan kegiatan hanya akan diikuti oleh sekitar 100 peserta, dengan asumsi tiga peserta dalam setiap satu majlisnya.

Hal ini disikapi sangat positif oleh Ketua JQH NU Kabupaten Pati. Sehingga kedepannya akan semakin memotivasi para huffadz untuk aktif dalam kegiatan JQH.

“Semoga akan mampu membumikan Al Quran di lingkungan masyarakat kabupaten Pati,” harap Kyai Zuhdi.

Acara ditutup sekitar pukul 12.00 WIB, di Ponpes Az Zuhud, dengan pembacaan doa khotmil quran oleh Penasehat PC. JQHNU Kabupaten Pati, KH. Ahmad Zahid dan KH. Mansyur Murowi. (nir/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berikan Dukungan Penuh, Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein Apresiasi Penyelenggaraan PORSEMA XIII Wonosobo

    Berikan Dukungan Penuh, Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein Apresiasi Penyelenggaraan PORSEMA XIII Wonosobo

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Wonosobo – Kegiatan Pekan Olah Raga dan Seni Ma’arif (PORSEMA) XIII 2025 pada 10-13 September -2025 telah selesai. Berbagai apresiasi kesuksesan disampaikan oleh berbagia pihak di antaranya disampaikan oleh Wakil Bupati Wonosobo Amir Husein. “Saya bersyukur Wonosobo dipercaya menjadi tuan rumah Porsema XIII. Alhamdulillah, kegiatan ini mampu menggerakkan perekonomian dan meningkatkan kunjungan wisata. Semoga Wonosobo […]

  • MA Salafiyah Kajen Gelar Rihlah Ilmiah dan Praktik Rukyat Hilal di UIN Walisongo

    MA Salafiyah Kajen Gelar Rihlah Ilmiah dan Praktik Rukyat Hilal di UIN Walisongo

    • calendar_month Sel, 24 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id. PATI – Madrasah Aliyah Salafiyah Kajen, Margoyoso, Pati, adakan Rihlah Ilmiah dan Praktik Rukyat Hilal di Observatorium dan Planetarium UIN Walisongo Semarang, Ahad (22/1/2023) lalu. Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan madrasah yang diikuti oleh seluruh peserta didik kelas XII jurusan IPA dan IPS konsentrasi Kitab Kuning. Praktik Rukyat Hilal menjadi ajang bagi peserta […]

  • Fatayat NU Tayu Dilantik Bareng 5 Pengurus Ranting

    Fatayat NU Tayu Dilantik Bareng 5 Pengurus Ranting

    • calendar_month Sen, 2 Mar 2020
    • account_circle admin
    • visibility 162
    • 0Komentar

    TAYU-Para pemudi NU memadati Gedung Serba Guna Angkasa, Tayu Wetan, Minggu (1/3) kemarin. Dengan berkostum serba hijau, aktifis wanita muda NU yangbtergabung dalam organisasi Fatayat NU tersebut mendatangi lokasi untuk melangsungkan pelantikan Pengurus Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Tayu. Pengurus PAC Fatayat NU Tayu bersama MWC NU beserta Banom dan jajaran Muspika Bertepatan dengan tanggal […]

  • PCNU-PATI Photo by Mufid Majnun

    NU dan Gagasan Islam Nusantara

    • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
    • account_circle admin
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto, MA Pemahaman keagamaan merupakan bentuk laku kesadaran manusia dalam beragama. Cara manusia memahami agama senantiasa akan mengalami hambatan jika ia tidak mampu menangkap pesan-pesan Tuhan (al-murâd al-ilâhiy) yang tersirat dalam setiap sendi ajaran agama.  Jika Islam memiliki daya vitalitas yang tinggi, maka upaya revitalisasi pemahaman keagamaan merupakan sebuah keniscayaan. Hal inilah yang […]

  • Viral, Warga Palestina Sholat Ghaib untuk Mbah Moen

    Viral, Warga Palestina Sholat Ghaib untuk Mbah Moen

    • calendar_month Sab, 10 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 190
    • 0Komentar

    GAZA-Bukan hanya warga NU dan Indonesia, sosok Mbah Maimun Zubair ternyata juga sangat digandrungi oleh bangsa lain. Sebut saja orang-orang arab yang sangat terlihat penghormatannya saat Mbah Moen berpulang (6/8) lalu. Salah satu potongan video yang memperlihatkan proses sholat ghaib yang diadakan oleh Warga Palestina untuk almarhum Mbah Moen Akhir-akhir ini beredar video yang merekam […]

  • Menumbuhkan Literasi di Civitas Akademik - PCNU PATI

    Menumbuhkan Literasi di Civitas Akademik

    • calendar_month Sel, 12 Apr 2022
    • account_circle admin
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Dalam rangka menumbuhkan semangat literasi (baca dan tulis) di ranah akademik, segenap civitas akademika Universitas Muria Kudus (UMK) mengadakan workshop kepenulisan. Sabtu, (9/4/2022).Bertempat di Gedung U Kampus UMK. Acara yang diikuti oleh semua civitas akademika dan mengundang pelajar di sekitar Kudus disambut dengan baik dan antusias dari peserta.Muhammad Ilham selaku panitia pelaksana menjelaskan, bahwa “ […]

expand_less