Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Sukses, KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif NU Jepara Gelar RAT

Sukses, KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif NU Jepara Gelar RAT

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 27 Feb 2025
  • visibility 63
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id- Jepara – Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) BMT Soko Guru Maarif Jepara, Rabu 26 Februari 2025 menggelar Rapat Anggota Tahunan ( RAT) Tutup Tahun Buku 2024.

Kegiatan tahunan yang merupakan forum pertanggungjawaban Pengurus dan Pengawas selama satu tahun tersebut digelar di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara.

Tampak hadir Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jepara Samiaji, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama K. Ahmad Sahil, Pengurus Askowanu Hj. Imronah, Ketua LP Ma’arif NU Jepara Mualimin, dan sejumlah Pengurus KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif. Sejumlah 129 perwakilan anggota turut hadir untuk mengikuti dinamika KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif yang menjadi salah satu pilar penyangga usaha LP Ma’arif Jepara.

Mualimin, Ketua LP Ma’arif sekaligus mewakili Pengurus menyampaikan terima kasih kepada anggota Koperasi yang turut berkontribusi untuk pengembangan KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif. Mualimin juga mendorong kepada seluruh komponen LP Ma’arif untuk guyup mensupport pengembangan KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif. Hal senada disampaikan Achmad Makhalli, Ketua Pengurus saat menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban.

Hj. Imronah, Pengurus Askowanu mendorong penguatan modal Sendiri ditingkatkan agar eksistensi Soko Guru Ma’arif semakin kokoh. Oleh karena itu, potensi besar LP Maarif dengan jumlah lembaga pendidikan MI 115, MTs 80, dan MA 48 perlu diberdayakan. Catatan lain menurut Hj. Imronah adalah penertiban administrasi anggota yang harus segera diselesaikan agar KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif masuk status close loop yang pengawasannya menjadi kemenangan Kemenkop dan UKM.

Sementara Samiaji Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Tenaga Kerja dan Transmigrasi mendorong agar semua komponen Koperasi membangun sinergitas untuk mengembangkan Koperasi. Jangan sampai pengembangan Koperasi hanya dibebankan kepada Pengurus dan pengelola karena prinsip berkoperasi adalah dari dan untuk.semua anggota.

Gus Sahil panggilan akrab Sekretaris PCNU Jepara memberi wejangan kepada Pengurus, Pengawas, dan pengelola KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif untuk meningkatkan profesionalisme manajemen dengan mengikuti sertifikasi, meningkat Sisa Hasil Usaha ( SHU), dan kekuatan modal sendiri karena ketiga hal tersebut menjadi trust masyarakat untuk mensupport keberadaan koperasi.

Setelah melalui pembahasan dan masukan, LPJ Pengurus dan Pengawas KSPPS BMT Soko Guru Ma’arif Tutup Tahun Buku 2024 diterima secara mufakat. ( Sub)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI

    Peringati Harlah ke-49, MTs Walisongo Gelar Lomba Antar SD/MI Se-Jepara

    • calendar_month Jum, 12 Jan 2024
    • account_circle admin
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Jepara – Dalam rangka memperingati hari lahir ke 49 MTs Walisongo Pecangaan Jepara menggelar lomba antar SD/MI se Jepara yang berlangsung di kompleks madrasah pada Kamis (4/1/2024). Kegiatan diikuti 25 SD/MI se Jepara dengan jumlah 150 peserta. Adapun cabang yang dilombakan Tilawah, Tahfidh, Tartil, Badminton, Tenis Meja, Khitabah, Lagu Religi, Poster, Kaligrafi, dan Catur. […]

  • Pelantikan MWCNU Jakenan, Ketua PCNU Ingatkan Pesan K. Ali Maksum

    Pelantikan MWCNU Jakenan, Ketua PCNU Ingatkan Pesan K. Ali Maksum

    • calendar_month Ming, 21 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 97
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id – Ketua PCNU Kabupaten Pati, KH. Yusuf Hasyim, mengingatkan ulang pesan KH. Ali Maksum Krapyak kepada pada pengurus MWCNU Kecamatan Jakenan, sesaat setelah dilantik (21/05). Pengurus MWCNU Kec. Jakenan masa khidmat 2023-2028 akhirnya resmi dilantik oleh PCNU Kabupaten Pati. Acara pelantikan berlangsung di Gedung NU Jakenan, Ahad pagi kemarin. Dalam sambutannya, Ketua PCNU Kabupaten […]

  • NKRI Yes, Radikalisme No

    NKRI Yes, Radikalisme No

    • calendar_month Sen, 29 Feb 2016
    • account_circle admin
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Indonesia adalah negara Pancasila, yang di dalamnya terdapat multietnik, multiagama, multukultural dan sebagainya. Memang mayoritas pemeluk agama di Indonesia adalah Islam Ahlu as-Sunnah Wa al-Jama’ah (Aswaja) yang memiliki cara berpikir moderat dan menghargai perbedaan. KH. Bisri Musthofa yang biasa di panggil Gus Mus ini memaparkan tentang garis besar Aswaja, Pertama, dalam bidang hukum Islam (Fiqh), […]

  • Menggali Potensi Lokal

    Menggali Potensi Lokal

    • calendar_month Sel, 4 Apr 2017
    • account_circle admin
    • visibility 50
    • 0Komentar

    Pati. Jajaran Pengurus Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Kec Juwana mengadakan Konferensi, hal tersebut di lakukan sesuai dengan ketentuan dalam organisasi Nahdlatul Ulama apabila sudah berakhir masa jabatan maka akan di lakukan reorganisasi. bertempat di Kantor MWCNU Juwana Jl. Juwana Tayu Km 2 Dukutalit Juwana. Selasa, 28/3. Setelah Ketua Siswoyo memberikan laporan pertanggung jawaban perjalanan […]

  • PCNU-PATI

    Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sinomwidodo Tambakromo Jadi 2 Orang

    • calendar_month Jum, 2 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Korban meninggal akibat banjir bandang yang menerjang Desa Sinomwidodo, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati, bertambah. Camat Tambakromo, Mirza Nur Hidayat mengatakan, korban meninggal kini menjadi dua orang. Sebelumnya, seorang warga bernama Sumirah (60) meninggal karena hipotermia, pada Rabu (30/11/2022). ”Kondisi tadi malam ada satu warga yang terjebak. Dia manula, kena penyakit, kita kesulitan antisipasi […]

  • 50 Paket Sembako untuk Peringati HUT Fatayat

    50 Paket Sembako untuk Peringati HUT Fatayat

    • calendar_month Ming, 24 Apr 2022
    • account_circle admin
    • visibility 40
    • 0Komentar

    TAMBAKROMO – Dalam rangka memperingati 72 tahun lahirnya organisasi sayap pemudi NU, Fatayat NU, Pimpinan Fatayat NU Pati menggelar acara bhakti sosial. Kali ini PAC Fatayat NU Tambakromo menjadi tuan rumah peringatan HUT Fatayat NU. Berlangsung Minggu (24/4) pagi tadi, acara dilaksanakan di Gedung MWC NU Tambakromo, PC Fatayat NU Pati menyerahkan 50 paket sembako […]

expand_less