Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » 153 Banser Jawa-Bali Ditempa di Kabupaten Pati

153 Banser Jawa-Bali Ditempa di Kabupaten Pati

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 31 Agu 2023
  • visibility 20
  • comment 0 komentar


Pcnupati.or.id
 – Ratusan anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) se-Jawa dan Bali menempa diri dalam sejumlah kemampuan di Kabupaten Pati. Kegiatan Diklatsus Banser Protokoler dan Tanggap Bencana (Bagana) ini digelar di MI Nurul Huda Desa Bajomulyo, Kecamatan Juwana, selama tiga hari, yaitu pada 25-27 Agustus 2023. 

Ratusan anggota Banser ini disiapkan untuk menjadi kader yang siap dan cakap ketika ikut dalam menangani bencana dan pengelolaan kegiatan. Mereka ditempa kecakapan dan kompetensi protokoler serta penanggulangan bencana. 

Peserta ditempa materi oleh Kasatsus Bagana Satkornas dan Kasatsus Bagana Satkorwil Jateng, beserta tim instruktur Satkorwil Banser Jateng. 

Pada kegiatan itu, Ansor Pati bekerja sama dengan sejumlah pihak. Antara lain dengan Nahdlatul Ulama (NU) Peduli, Polair, Palang Merah Indonesia (PMI), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), SAR, RAPI, dan Dinas Sosial (Dinsos). 

Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser X-7 Pati, Mohammad Sutomo mengatakan, kegiatan Diklatsus Banser Protokoler dan Bagana ini diikuti oleh 153 anggota. Mereka datang dari berbagai daerah. Antara lain dari Rembang, Blora, Grobogan, Semarang, Kendal, Magelang, Batang, Tegal, Pekalongan, dan Kebumen. 

Tak hanya itu, peserta juga hadir dari wilayah Jawa Timur. Seperti dari Gresik, Surabaya, Malang, dan Madura. Mereka terdiri atas 96 peserta Diklatsus Banser Protokoler dan 57 Bagana. 

Mohammad Sutomo menjelaskan, Diklatsus Protokoler dan Bagana ini digelar untuk meningkatkan kemampuan Banser. Protokoler, kata dia, berkaitan dengan kemampuan pengaturan pelaksanaan kegiatan, baik internal maupun di masyarakat.

“Sementara Bagana merupakan satuan khusus Banser yang mengemban amanah melaksanakan program-program sosial kemasyarakatan GP Ansor, serta memiliki kualifikasi khusus di bidang penanggulangan bencana,” ungkap dia.

Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pati Abdullah Syafiq mengatakan, Diklatsus ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kapasitas para kader Ansor-Banser. 

“Program upgrading kader konsisten kami lakukan untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas. Kebetulan banyak juga kader Banser dari luar daerah yang minat, jadi sekalian ditempa di Pati untuk kompetensi khusus protokol dan penanggulangan bencana,” jelas dia. 

Sementara itu saat penutupan Diklatsus, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Tengah, Sholahudin Aly menegaskan, Ansor-Banser sejauh ini selalu terdepan dalam berkhidmah di masyarakat. Oleh sebab itu, peningkatan kapasitas mutlak diperlukan untuk membantu masyarakat. 

“Bukan hanya kegiatan keagamaan, Ansor-Banser sekaligus mengedepankan prinsip khairunnas anfauhum linnas. Sebaik-baik manusia adalah mereka yang bermanfaat kepada manusia lain,” tutup dia.

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • kh-bisri-mustofa-scaled-jpg-2

    Resep Ampuh Mbah Bisri Untuk Menjadi Penulis Produktif

    • calendar_month Sab, 26 Mar 2022
    • account_circle admin
    • visibility 13
    • 0Komentar

      Menulis merupakan salah satu bentuk ketrampilan dengan cara mengungkapkan gagasan, ide, perasaan melalui bentuk tulisan. Sedangkan aktivitas menulis bisa terbentuk apabila diimbangi dengan memperbanyak membaca dan terus berlatih untuk menulis. Karena esensi menulis pada dasarnya merupakan sebuah bentuk komunikasi yang harus dituangkan dalam bentuk tulisan. Maka dengan begitu, tradisi menulis baik di sekolah, pesantren, […]

  • Sholatnya Orang yang Berada di Dalam Bus

    Sholatnya Orang yang Berada di Dalam Bus

    • calendar_month Sen, 9 Agu 2021
    • account_circle admin
    • visibility 16
    • 0Komentar

     Pertanyaan : Seseorang yang berada di dalam bus dan waktu sholat akansegera habis.Apakah yang harus dilakukan ? Dikarenakankalau ia turun dari bus untuk melakukan sholat, ia akan ketinggalan bus, sedangkan kalau tetep di dalam bus, ia tidak bisa melakukan sholat. Jawaban :Jika memang seseorang tersebut khawatir ; kalau turun dari bus bisa ketinggalan, maka ia […]

  • PCNU PATI - Terima Kasih Tak Membawa Apa Apa, Doakan Saja. Photo by Andrew Neel on Unsplash.

    Terima Kasih Tak Membawa Apa Apa, Doakan Saja

    • calendar_month Rab, 8 Jun 2022
    • account_circle admin
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Jika minggu lalu saya bercerita perihal orang yang suka menyia- nyiakan rejeki saat musim hajatan, atau menghadiri undangan nikahan dan resepsinan. Dengan cara tak menghabiskan menu makannya yang diambil sendiri. Di pilih sendiri, begitulah manusia dengan segala ke unikannya, dan segala kesempurnaannya yang tak disempurnakan sendiri. Bulan ini adalah dimana banyak orang yang telah di […]

  • Program ‘Explore More’ Ma’arif Jateng Digelar Di MA Banin

    Program ‘Explore More’ Ma’arif Jateng Digelar Di MA Banin

    • calendar_month Kam, 15 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 20
    • 0Komentar

    WINONG-Madrasan Aliyah Tarbiyatul Banin menjadi tuan rumah program ‘Explore More’ Kamis (15/8). Kegiatan terebut merupakan kemitraan LP Ma’arif Jawa Tengah dengan Girl Rising Unilever Indonesia. Tujuannya adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan. Dalam pelaksanaannya, LP Ma’arif memilih dua kabupaten untuk dijadikan lokasi program Explore More ini yaitu Kab. Blora dan Kab. Pati. Di Kabupaten Pati, pelatihan […]

  • LPBI NU salurkan Air Bersih

    LPBI NU salurkan Air Bersih

    • calendar_month Jum, 20 Okt 2017
    • account_circle admin
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Pengurus Cabang Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama menyalurkan Bantuan air bersih kepada warga yang mengalami kekeringan, meliputi kecamatan, Kayen, Sukolilo, Jakenan, Pucakwangi. Imam Rifa’i mengemukakan meskipun bantuan air bersih ini belum mencakup keseluruhan akan tetapi sedikit banyak sudah berusaha membantu, kami dari Pengurus LPBI NU akan berusaha semaksimal mungkin agar warga Nahdliyin […]

  • YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

    YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

    • calendar_month Sab, 19 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Puluhan anak Yatim dan Duafa mendapat santunan dari Yayasan Perguruan Islam (YPI) Monumen Mujahidin Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, Sabtu (19/11/2022) pagi.  Kegiatan yang mengusung tema “Cinta dan Santun kepada Anak Yatim dan Dhuafa” ini digelar di Lantai 2 Gedung MTs PIM Mujahidin.  Ketua Umum YPI Monumen Mujahidin Bageng, Kunadi mengatakan, kegiatan ini  […]

expand_less