Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » 60-an Pelajar Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik

60-an Pelajar Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik

  • account_circle admin
  • calendar_month Kam, 16 Des 2021
  • visibility 160
  • comment 0 komentar
Momen salah satu sesi pelatihan jurnalistik, dimana peserta membacakan hasil gagasannya di depan para peserta lain

MARGOYOSO – Lembaga Pers dan Jurnalistik Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Pati sukses menyelenggarakan pelatihan jurnalistik di MTs Darun Najah, Ngemplak Kidul, Margoyoso selama dua hari berturut-turut pada tanggal 11 – 12 Desember 2021.

Pelatihan ini menyasar peserta didik MTs Darun Najah. Tujuannya, agar mereka mampu menciptakan karya jurnalistik yang nantinya ditampilkan dalam Majalah Dinding (Mading) Sekolah. Sedikitnya, 60 peserta yang hadir, tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. 

Lailatul Musfiroh selaku Dirut Pers & Jurnalistik PC IPPNU Pati mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan karya jurnalistik dan melatih para peserta supaya mampu membuat dan mengelola mading sendiri. 

“Melalui pelatihan ini murid-murid kelas 7 sampai kelas 9 diharapkan mampu membuat karya sendiri dan berkreasi sekreatif mungkin untuk mengisi mading sekolah, ” ujar Musfiroh. 

Kegiatan ini menghadirkan dua narasumber, Abdul Ghofur dan Miftahus Salam. Ghofur, menyampaikan materi seputar management mading dan konten yang diperlukan dalam mading. Ia juga mengajak para peserta untuk aktif mengembangkan ide yang dimiliki dan kemudian menuangkannya dalam sebuah karya. 

Pada hari pertama pelatihan, Sabtu (11/12) para peserta melakukan praktik pembuatan konsep mading, mulai dari menentukan struktur kepengurusan Tim Redaksi, menentukan tema, dan membuat layout mading. 

Sementara, Miftahus Salam fokus pada materi seputar dasar-dasar jurnalistik, panduan penulisan berita, dan teknik dasar penulisan. 

Para peserta juga melakukan praktik pembuatan berita pada hari kedua, minggu (12/12). Mereka melakukan liputan di area sekolah. Hal ini cukup efektif dilakukan karena para peserta bisa aktif membuat berita dan mengembangkan materi yang telah didapat. 

Pada sesi terakhir, para peserta berhasil membuat mading dengan konten-konten yang telah dibuat pada praktik sebelumnya.(lpj/iam/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

    YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

    • calendar_month Sab, 19 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Puluhan anak Yatim dan Duafa mendapat santunan dari Yayasan Perguruan Islam (YPI) Monumen Mujahidin Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, Sabtu (19/11/2022) pagi.  Kegiatan yang mengusung tema “Cinta dan Santun kepada Anak Yatim dan Dhuafa” ini digelar di Lantai 2 Gedung MTs PIM Mujahidin.  Ketua Umum YPI Monumen Mujahidin Bageng, Kunadi mengatakan, kegiatan ini  […]

  • PCNU PATI - Twibbon Selamat Idul Fitri 1443 H.

    Twibbon: Selamat Idul Fitri 1443 H.

    • calendar_month Ming, 1 Mei 2022
    • account_circle admin
    • visibility 124
    • 0Komentar
  • Sambut Muktamar NU, Lazisnu Klakahkasian Bagi-Bagi Sembako

    Sambut Muktamar NU, Lazisnu Klakahkasian Bagi-Bagi Sembako

    • calendar_month Ming, 19 Des 2021
    • account_circle admin
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Satu pikap paket sembako siap diedarkan oleh PR Lazisnu Klakahkasian, Kecamatan Gembong GEMBONG – Para pemuda yang tergabung dalan Pengurus Lazisnu Ranting Klakahkasian, Kecamatan Gembong membuat geger seisi kampung. Berbekal sebuah mobil pikap, mereka berbondong-bondong keliling kampung untuk membagikan paket sembako pada Minggu (19/12) siang tadi.  Ada 115 paket sembako yang disumbangkan oleh Lazisnu Ranting […]

  • Mandi dan Memakai Wangi-Wangian, ketika Khotib Sudah Khotbah

    Mandi dan Memakai Wangi-Wangian, ketika Khotib Sudah Khotbah

    • calendar_month Jum, 13 Agu 2021
    • account_circle admin
    • visibility 152
    • 0Komentar

      Pertanyaan : Bagaimana hukumnya mandi dan memakai wangi-wangian, ketika khotib sudah mulai khotbah (Jum`at)?   Jawaban :Hukumnya mandi dan memakai wangi-wangian tetap disunnahkan, apabila aman dari tafwit al-jum`ah (menghabiskan waktu jum`ah).   Referensi : & Nihâyat az-Zain, hal. 142 & Muhadzdzab, vol. 1 hal. 113 & As-syarwâni, vol. 2 hal. 465 & Tausyîh, hal. […]

  • Konsolidasi Kegiatan Silaturrahim dan Turba MWC NU Wedarijaksa

    Konsolidasi Kegiatan Silaturrahim dan Turba MWC NU Wedarijaksa

    • calendar_month Jum, 19 Jul 2019
    • account_circle admin
    • visibility 156
    • 0Komentar

    KH. Munadi (Rois Syuriah) memberikan pengarahan terkait persiapan kegiatan. Dok: Mubarok Wedarijaksa – Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Kec. Wedarijaksa sore ini (19/7) mengadakan rapat konsolidasi persiapan kegiatan besar di Kantor MWC NU Wedarijaksa. Rapat yang dipimpin langsung oleh M. Nabhan Ulin Nuha selaku ketua Tanfidziyah itu mengagendakan jadwal kegiatan Silaturrahim dan Turba ke […]

  • Sambil Manaqiban, NU Jatisari Jakenan Adakan Musyawarah Ranting

    Sambil Manaqiban, NU Jatisari Jakenan Adakan Musyawarah Ranting

    • calendar_month Sel, 10 Sep 2019
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    JAKENAN – Secara kultural dan jamaah, Nahdlatul Ulama telah mengakar kuat di berbagai desa di Jakenan. Termasuk di Ranting NU Desa Jatisari. Sehingga tidak mengherankan jika kemudian terjadi Musyawarah Ranting untuk membentuk kepengurusan baru yang dilaksanakan berbarengan dengan acara manaqiban rutin. Ranting NU Desa Jatisari Kecamatan Jakenan, Selasa (10/9/2019) berhasil menggelar Musyawarah Ranting dan menyusun […]

expand_less