Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » INISNU Perkuat Kerjasama Internasional dengan Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Malaysia

INISNU Perkuat Kerjasama Internasional dengan Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Malaysia

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
  • visibility 162
  • comment 0 komentar

 

Malaysia – Dalam rangkaian Pancadharma Internasional, Institut Islam Nahdlatul Ulama (INISNU) Temanggung melaksanakan MoU, MoA, riset, PkM, dan lawatan silaturahmi pada Rabu (27/8/2025) di Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Selangor, Malaysia yang sering disebut MTAVB tepatnya di Kampung Seri Aman Luar, 47100 Puchong, Selangor.

Kedatangan rombongan diterima langsung oleh pimpinan Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Selangor, Malaysia Mohd Asri Bin Yunus dan ratusan santri di Maahad utama.

Rektor INISNU Temanggung Dr. H. Muh. Baehaqi mengatakan bahwa pengalaman luar biasa apa yang dilakukan oleh Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Selangor, Malaysia bisa kita bisa contoh yang baik untuk diterapkan di Indonesia.

“Semoga apa yang kita dapatkan dari sini bisa kita contoh pada masing-masing lembaga kita di Indonesia,” katanya.

Sementara itu, pimpinan Maahad Tahfiz Vokasional Aman Bistari Selangor, Malaysia Mohd Asri Bin Yunus mengatakan bahwa Maahad yang dipimpinnya didirikan sejak tahun 1998 dan sangat langka ditemukan di Malaysia karena fokus pada vokasional.

“Tahun 1998 selepas saya membentangkan kertas kecil pendidikan bersama menteri besar Kelantan, maka berdirilah Maahad ini. Selepas 1998, dia meminta saya untuk satu Maahad Tahfiz yang memiliki vokasi di bidang kemahiran,” katanya.

Motto pesantren yang ia pimpin adalah membentuk generasi Al-Quran berteknologi. “Banyak rekanan kami di Indonesia yang bergerak di bidang enggeenering, programming, technology, dah lainnya,” ujar dia.

Secara resmi, Maahad ini fokus pada Membangunkan Huffaz Berkemahiran, Berteknologi dan Berjiwa Usahawan. MTVAB memfokuskan penguasaan 30 juz Al-Quran, pembelajaran akademik dan persiapan untuk memasuki alam pekerjaan atau memulakan perniagaan sendiri dengan ilmu Latihan Teknikal dan Pendidikan Vokasional (TVET).

Banyak juga kemitraan yang sudah dijalani seperti dari Yaman, Norwegi, Sisilia, dan lainnya.

Pihaknya mengatakan, bahwa Maahad yang dipimpin memiliki 4 cabang dengan menawarkan 22 kemahiran.

“Saya ingin mencetak programing yang beriman, tukang masak yang beriman, teknolog yang dekat dengan Alquran, bukan yang dekat dengan ketidaktuhanan,” tegas dia.

Ketua Panitia Pancadharma Internasional Institut Islam Nahdlatul Ulama (INISNU) Temanggung Dr. Hamidulloh Ibda mengatakan bahwa kegiatan itu merupakan rangkaian kegiatan selama sepekan di tiga negara yaitu Singapura, Malaysia dan Thailand.

Setelah kegiatan penyambutan, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan MoU, MoA, riset, pengabdian kepada masyarakat, dan studi tiru oleh tim dari INISNU Temanggung, dan beberapa lembaga mitra yang ikut seperti IAI An Nawawi Purworejo, STAINU Purworejo, STAI Al Anwar Sarang, STAI Al Kamal Sarang, Ma’had Aly KH. Maimun Zubair, PAUD ELPIST, MI ELPIST, dan lainnya. (*)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Selamat Menghadapi Hal Baru

    Selamat Menghadapi Hal Baru

    • calendar_month Jum, 3 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Oleh: Inayatun Najikah Euforia pergantian tahun telah usai. Kini saya dan anda kembali menjalankan rutinitas seperti biasanya. Bangun pagi lalu berangkat bekerja lalu pulang untuk istirahat dimalam hari. Sebetulnya tak ada hal yang baru dan istimewa, bukan. Namun mengapa momentum dan euforia tahun baru tampaknya selalu dipandang sebagai hal yang sakral dalam menyongsong pencapaian-pencapaian yang […]

  • Masjid Sebagai Center of Literasi. Photo by Dhru J on Unsplash.

    Masjid Sebagai Center of Literasi

    • calendar_month Sab, 29 Okt 2022
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Oleh: Siswanto Setiap kali mendengar kata “masjid”, biasanya nalar pikir kita langsung tertuju pada sebentuk bangunan yang mempunyai ciri khas tersendiri dengan mihrab yang menonjol ke depan dan kubah yang menjulang tinggi ke atas. Sebuah bangunan unik yang menjadi salah satu ciri utama dan pertama Islam sekaligus sebagai wahana penggodokan umatnya. Selain itu, masjid juga […]

  • Dahlan Iskan Isi Studium General di Ipmafa

    Dahlan Iskan Isi Studium General di Ipmafa

    • calendar_month Sen, 22 Nov 2021
    • account_circle admin
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Dahlan Iskan saat menyampaikan materinya dalam acara Studium General di Ipmafa MARGOYOSO – Institut Pesantren Mathali’ul Falah (Ipmafa) Pati menggelar Studium General (SG) dengan narasumber Prof. Dr. (HC) Dahlan Iskan, Menteri BUMN periode 2011-2014. Acara dengan tema ‘Menumbuhkan Spirit Santripreneur di Era Society 5.0’ teraebut diselenggarakan pada Sabtu (20/11) pagi di Aula Ipmafa lantai 2 […]

  • Kuatkan Literasi dan Numerasi, Ma’arif NU Jateng Launching Gerakan Literasi Ma’arif Plus

    Kuatkan Literasi dan Numerasi, Ma’arif NU Jateng Launching Gerakan Literasi Ma’arif Plus

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 156
    • 0Komentar

    Semarang – Sebagai bagian dari program unggulan pengurus Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah periode 2024-2029, program Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Plus secara resmi dilaunching. Hal ini terungkap dalam Pembukaan dan Launching Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Plus sekaligus Pendidikan dan Pelatihan GLM perdana pada Selasa (29/10/2024) secara virtual. Kegiatan launching dilakukan oleh Ketua Lembaga […]

  • PCNU-PATI Photo by Mufid Majnun

    Yang Terpenting dalam Sholat, Terpenting dalam Hidup

    • calendar_month Kam, 10 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Oleh: Maulana Karim Sholikhin* Di suatu malam cerah, di teras sebuah rumah, para pemuda yang tak punya ikatan ormas apapun sedang berdiskusi seru. Bukan untuk membicarakan resesi ekonomi atau projek kereta cepat. Cuma ngobrol ringan dan receh.  Sampai tiba-tiba salah seorang di antara mereka melontar tanya, memecah suasana. “Bagian apa yang terpenting dalam sholat?.” Sementara […]

  • LPBI NU Gelontorkan 4 Ton Minyak Goreng untuk Warga Miskin

    LPBI NU Pati Gelontorkan 2,5 Ton Minyak Goreng untuk Warga

    • calendar_month Sel, 5 Apr 2022
    • account_circle admin
    • visibility 104
    • 0Komentar

    PATI – Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) Nahdlatul Ulama Kabupaten Pati menyelenggarakan aksi bhakti sosial pasar murah. Kegiatan semacam ini sebenarnya telah menjadi agenda rutin LPBI NU Pati. Setidaknya, selama empat tahun terakhir ini, Lembaga NU yang menangani bencana alam ini telah menjalankan misi bagi-bagi sembako. Agenda ini, menurut Imam Rifai, ketua LPBI […]

expand_less