Iklan
Berita

Berikut 10 PTKIN Terbaik di Indonesia Versi Webometrics Januari 2025

 

Pcnupati.or.id – Bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN), berikut adalah daftar 10 PTKIN terbaik di Indonesia versi Webometrics edisi Januari 2025.

Adapun metode pemeringkatan Webometrics edisi Januari 2025 mencakup hampir 32.000 institusi pendidikan tinggi dari seluruh dunia. Model pemeringkatan ini berdasarkan pada indikator Webometrics dan bibliometrik yang dikumpulkan dari sumber terpercaya seperti Majestic, Google Scholar, dan Scimago-Scopus.

Iklan

Dilansir dari laman UIN Sunan Gunung Djati Bandung, pemeringkatan Webometrics dilakukan berdasarkan tiga indikator utama yaitu Visibility (50 persen), Transparency/Openness (10 persen), dan Excellence (40 persen).

Indikator pertama, Visibility, mengukur dampak konten web universitas berdasarkan jumlah jaringan eksternal yang menautkan ke situs universitas, yang datanya diambil dari Majestic.

Indikator kedua, Transparency/Openness mengukur jumlah kutipan dari 310 peneliti teratas di universitas tersebut, dengan pengecualian 20 peneliti yang dianggap outlier, dan datanya diambil dari Google Scholar Profiles.

Indikator ketiga, Excellence menilai jumlah publikasi universitas yang termasuk dalam 10 persen teratas yang paling banyak dikutip di berbagai disiplin ilmu dalam kurun waktu 2019-2023, menggunakan data dari Scimago/Scopus.

Berikut adalah daftar 10 PTKIN terbaik di Indonesia versi Webometrics edisi Januari 2025:

1. UIN Sunan Gunung Djati Bandung
2. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
3. UIN Sunan Ampel Surabaya
4. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
5. UIN Raden Intan Lampung
6. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
7. UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
8. UIN Alauddin Makasar
9. IAIN Ponorogo
10. UIN Raden Fatah Palembang

Dengan demikian, calon mahasiswa dapat mempertimbangkan daftar PTKIN terbaik di Indonesia untuk memilih universitas yang sesuai dengan minat dan tujuan pendidikan mereka.

Untuk pendaftarannya, selain melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025, calon mahasiswa juga bisa mendaftar di PTKIN melalui Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN-PTKIN), Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN), serta jalur mandiri.

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button