Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

YPI Monumen Mujahidin Berikan Santunan pada Puluhan Anak Yatim dan Dhuafa 

  • account_circle admin
  • calendar_month Sab, 19 Nov 2022
  • visibility 48
  • comment 0 komentar

Pcnupati.or.id – Puluhan anak Yatim dan Duafa mendapat santunan dari Yayasan Perguruan Islam (YPI) Monumen Mujahidin Bageng, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati, Sabtu (19/11/2022) pagi. 

Kegiatan yang mengusung tema “Cinta dan Santun kepada Anak Yatim dan Dhuafa” ini digelar di Lantai 2 Gedung MTs PIM Mujahidin. 

Ketua Umum YPI Monumen Mujahidin Bageng, Kunadi mengatakan, kegiatan ini  merupakan serangkaian acara dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H dan Haul Masyayikh PIM Mujahidin. Yang mana, itu telah rutin dilakukan setiap tahunnya.

“Penerima santunan ada 74 anak dari 13 SD/MI yang ada di sekitar Desa Bageng. Seperti dari Desa Plukaran, Pohgading, Gembong, Klakahkasian, dan lainnya. Selain itu juga anak yatim maupun duafa dari luar daerah yang sekolah di sini,” ungkap dia usai memberikan santunan. 

Dia berharap, melalui kegiatan ini, murid-murid maupun para guru madrasah setempat dapat memahami esensi dari berbagi. 

“Harapannya ini bisa mendidik dan melatih diri kami sendiri dan para guru, serta masyarakat agar membiasakan diri menyisihkan sebagian rezeki untuk diberikan kepada yang berhak menerima, khususnya yatim dan duafa,” terang dia. 

Sementara itu Nur Cholis, yang memberikan sambutan mewakili Ketua Panitia menjelaskan, para penerima santunan ini 80 persennya adalah anak yatim. Sedangkan lainnya merupakan duafa. Santunan itu diberikan dalam bentuk uang tunai dan paket kebutuhan pokok.

Adapun dana santunan itu berasal dari partisipasi keluarga besar pengurus yayasan, para guru, orang tua wali, dan dari para dermawan.

Untuk diketahui, selain santunan anak yatim dan duafa, rangkaian Peringatan Maulid Nabi Muhammad dan Haul Masyayikh PIM Mujahidin Bageng juga meliputi acara Khotmil Qur’an Bil Ghoib, Khotmil Qur’an Bin Nadzor oleh siswa-siswi MTs dan MA, pembacaan yasin dan tahlil, serta tahlil di maqbaroh muassis.

Sementara acara puncaknya adalah  “Mujahidin Bersholawat” bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dari Jepara, yang akan digelar di halaman kompleks madrasah setempat, pada Jumat (25/11/2022) mendatang.

Angga/LTN

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI

    Rumi

    • calendar_month Sen, 24 Okt 2022
    • account_circle admin
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Oleh: M Iqbal Dawami Mungkin ada yang belum tahu Jalaluddin Rumi. Ia adalah sufi cum penyair yang terkenal. Ia berasal dari Balkh, Afghanistan. ia belajar tasawuf kepada beberapa guru, tapi yang paling mempengaruhinya adalah Syamsuddin al-Tabrizi atau Syamsi Tabriz. Sebelum tampil menjadi ahli tasawuf Rumi adalah seorang guru yang memiliki banyak murid. Sekian lama mengajar, […]

  • PCNU-PATI Photo by Alan Alves

    Memilih Diam

    • calendar_month Jum, 24 Mar 2023
    • account_circle admin
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Oleh: Inayatun Najikah Beberapa waktu yang lalu kawan baik saya tengah berkeluh kesah pada saya. Ia membagikan kisah perjalanan cintanya yang begitu rumit. Saat ia bercerita sesekali ia meneteskan air mata. Barangkali terlalu berat kisah yang dihadapinya ini. Saya hanya mendengarkannya dengan seksama, tanpa ingin mengintervensi atau semacamnya. Barangkali dengan begitu ia akan sedikit lega […]

  • GP Ansor Pati dan Front Nelayan Bersatu Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

    GP Ansor Pati dan Front Nelayan Bersatu Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir

    • calendar_month Sab, 14 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 54
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- PATI – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Pati sumbangkan Sembako senilai jutaan rupiah untuk korban banjir. Aksi dilaksanakan atas kerja sama dengan Paguyuban Nelayan Juwana, yang tergabung dalam Front Nelayan Bersatu (FNB). Bantuan tersebut disalurkan langsung oleh Ketua GP Ansor Pati Abdullah Syafiq kepada NU Peduli di Gedung PCNU setempat, pada Jumat […]

  • Hukum Zakat Kopi

    Hukum Zakat Kopi

    • calendar_month Kam, 2 Sep 2021
    • account_circle admin
    • visibility 65
    • 0Komentar

     Pertanyaan : Sebagian masyarakat di salah satu perdukuhanmayoritas adalah petani kopi. Mereka sempat merasa bingung mengenai perkataan yang telah disampaikan oleh seorang tokoh masyarakatnya .Dalam beberapa kali khotbah ia mengatakan “bahwa kopi termasuk tanaman yang wajib dizakati ketika sudah mencapai satu nishob seusai panen” .Ia mengatakan hal itu berdasarkan bahwa kopi adalah tanaman yang dibudidaya […]

  • Semua Orang Menjual Diri. Photo by Yassin Mohammadi on Unsplash.

    Semua Orang Menjual Diri

    • calendar_month Kam, 25 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Oleh: Maulana Karim Sholikhin* “Lowongan Pekerjaan, Pria/Wanita max. 25 tahun, ijazah minimal SMA/se derajat dan Good Looking.” Pamflet semacam ini sering kita temukan di mana-mana. Good looking menjadi standar baru dalam kehidupan masa kini. Artinya, setiap orang perlu ‘menjual diri’. Wait, jangan ngeres dulu! Misalnya, seorang pria yang bekerja sebagai sales mobil mewah, dituntut memoles […]

  • Semua Sekolah/Madrasah Ma`arif NU Jawa Tengah Diwajibkan Inklusif

    Semua Sekolah/Madrasah Ma`arif NU Jawa Tengah Diwajibkan Inklusif

    • calendar_month Sen, 4 Sep 2023
    • account_circle admin
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Semarang – Lembaga Pendidikan Maarif NU Jawa Tengah melalui Pengawas Penggerak Maarif NU ingin mematikan bahwa semua Lembaga Pendidikan dibawah naungan Maarif baik Sekolah dan Madrasah tidak boleh menolak calon Peserta Didik Berkebutuhan Khusus (PDBK). Hal itu disampaikan oleh Ketua LP Maarif NU Jawa Tengah, R Andi Irawan dalam kegiatan Bimbingan Teknis Pengawas Penggerak Maarif […]

expand_less