Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Rakerdin, Ketua PWNU Gus Rozin Sebut SDM Guru Ma’arif Harus Berkualitas

Rakerdin, Ketua PWNU Gus Rozin Sebut SDM Guru Ma’arif Harus Berkualitas

  • account_circle admin
  • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
  • visibility 152
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id-Kudus – Lembaga Pendidikan Ma`arif NU PWNU Jawa Tengah pada Minggu (19/1/2025) menggelar kegiatan Rapat Kerja Dinas (Rakerdin) Zona 1 di Kabupaten Kudus. Rakerdin dihadiri 557 Kepala satuan pendidikan Ma`arif NU dari Cabang Kudus dan Jepara. Hadir dalam kegiatan tersebut, Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Prof. Dr. Abu Rohmad, Wakil Sekretaris LP Ma’arif NU PBNU, H. Abdulloh Hanif, M.Pd., Ketua PWNU Jawa Tengah KH. Abdul Ghofar Rozin, Rektor IAIN Kudus Prof. Dr. Abdurrahman Kasdi, Rois Syuriah PCNU Kudus KH. Ulil Albab, ⁠Ketua PCNU Kudus KH Asyrofi Masyito, KakanKemenag Kudus dan Jepara serta segenap jajaran pengurus Ma`arif Wilayah Jateng dan Cabang Kudus dan Jepara.

Ketua PWNU Jawa Tengah, KH Abdul Ghoffar Rozin dalam sambutannya meminta dan menekankan pentingnya perogram kerja Lembaga Pendidikan Ma`arif NU PWNU Jawa Tengah untuk memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM) terutam untuk para guru. Gus Rozin melihat masih tingginya disparitas kualitas antara madrasah/sekolah Ma`arif dengan sekolah/madarsah negeri. “Saya minta Lembaga Pendidikan Ma`arif ini untuk fokus kepada penguatan Sumber Daya Manusia terutama untuk gurunya. Karena guru itu ibarat pakbriknya dan kita harus perbaiki pabriknya agar mendapatkan hasil yang baik,” demikian ungkap Gus Rozin.

Lebih Lanjut Gus Rozin juga meminta agar program LP Ma`arif juga menyiapkan guru dan murid-murid untuk belajar bahasa. Mengingat salah satu kelemahan guru dan murid-murid Ma`arif adalah kendala bahasa. Oleh karena itu Program English Capacity Building kerjasama dengan Yayasan Nasima dan NES Pare harus dilanjutkan. “Bulan lalu PWNU Jateng melalui Ma`arif dan RMI sudah memberikan beasiswa untuk 20 orang guru ke Pare yang tujuannya untuk meningkatakan TOEFL. Dengan demikian maka akses bagi mereka untuk studi lanjut sangat terbuka dan juga sekolah/madrasah memiliki guru yang mahir bahasa Inggris. Ke depan, kita juga akan buka akses kelas Bahasa Mandarin untuk membuka peluang beasiswa ke Cina bersama BRCC,” pungkasnya.

Sementara Rektor IAIN Kudus, Prof. Abdul Rahman Kasdi dalam sambutannya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Lembaga Pendidikan Ma`arif yang sudah berkenan menggunakan Aula IAIN Kudus sebagai tempat rapat. “Terima kasih atas kepercayaan LP Ma`arif yang sudah menggunakan Aula IAIN Kudus sebagai tempat melaksanakan Rakerdin. Terima kasih atas kehadiran Pak Dirjend Prof Abu Rohmad, Gus Rozin Ketua PWNU dan hadirin semua. Kami yakin ini akan membawa berkah tersendiri bagi IAIN Kudus,” ungkapnya.

Ketua LP Ma`arif NU Jawa Tengah Fakhruddin Karmani dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah peserta 557 yang terdiri dari Kepala Satuan Pendidikan dari Kabupaten Jepara dan Kudus. Menurut Fakhruddin forum Rakerdin adalah forum bersama antara pengurus Ma`arif Wilayah, Cabang dan Satuan Pendidikan yang ada dibawah koordinasi Lembaga Pendidikan Ma`arif NU Jawa Tengah untuk sosialisasi dan singkronisasi program kerja Wilayah, Cabang, dan satuan pendidikan. (Fk/HI).

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kuatkan Literasi dan Numerasi, Ma’arif NU Jateng Launching Gerakan Literasi Ma’arif Plus

    Kuatkan Literasi dan Numerasi, Ma’arif NU Jateng Launching Gerakan Literasi Ma’arif Plus

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 149
    • 0Komentar

    Semarang – Sebagai bagian dari program unggulan pengurus Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah periode 2024-2029, program Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Plus secara resmi dilaunching. Hal ini terungkap dalam Pembukaan dan Launching Gerakan Literasi Ma’arif (GLM) Plus sekaligus Pendidikan dan Pelatihan GLM perdana pada Selasa (29/10/2024) secara virtual. Kegiatan launching dilakukan oleh Ketua Lembaga […]

  • Kemenag Pati Antar FKUB Raih Peringkat III Harmony Award 2025

    FKUB Pati Raih Penganugerahan Harmony Award 2025, PCNU Angkat Topi

    • calendar_month Sab, 29 Nov 2025
    • account_circle admin
    • visibility 5.597
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id – Harmony Award 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, Jumat (28/11) berbuah manis bagi Kabupaten Pati. Pasalnya, pada ajang yang dihelat di Hotel DoubleTree Kemayoran, Jakarta tersebut, Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB Pati) berhasil menorehkan salah satu penghargaan. “Alhamdulillah kami masuk nominasi kinerja terbaik ke-tiga,” terang KH. Manhajussidad, Ketua FKUB Kabupaten Pati. […]

  • Santri Salafiyah Angkat Masalah Sosial Di Panggung Teater

    Santri Salafiyah Angkat Masalah Sosial Di Panggung Teater

    • calendar_month Sab, 30 Nov 2019
    • account_circle admin
    • visibility 107
    • 0Komentar

    MARGOYOSO – Teater Aliyah Salafiyah (TEASA) MA Salafiyah Kajen kembali menggelar pertunjukan teater pada hari jum’at (29/11) siang. Mereka mengangkat cerita naskah lakon yang berjudul Tragedi Satria yang diadaptasi dari cerpen yang berjudul Ibu Yang Anaknya Di Culik itu karya Seno Gumira Ajidarma. Salah satu adegan Teasa yang diperankan oleh santriwati Salafiyah, Kajen, Margoyoso Pada […]

  • PCNU-PATI

    Moderasi Beragama

    • calendar_month Sab, 26 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Dalam bahasa Inggris, kata moderation sering digunakan dalam pengertian average (rata-rata), core (inti), standard (baku), atau non-aligned (tidak berpihak). Secara umum, moderat berarti mengedepankan keseimbangan dalam hal keyakinan, moral, dan watak, baik ketika memperlakukan orang lain sebagai individu, maupun ketika berhadapan dengan institusi negara. Sedangkan dalam bahasa Arab, moderasi dikenal dengan kata wasath atau wasathiyah, yang memiliki padananmakna dengan kata tawassuth (tengah-tengah), i’tidal (adil), dan tawazun (berimbang). Orang yang menerapkan prinsip wasathiyah bisa disebut wasith.

  • PCNU - PATI Photo by Mufid Majnun

    Uang Pemberian Calon KADES

    • calendar_month Ming, 3 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 271
    • 0Komentar

    Disuatu desa akan diadakan pemilihan Kades (kepala desa). Dalam PILKADES tersebut ada seorang calon membagi-bagikan uang atau sejenisnya kepada calon pemilih didesa tersebut, dengan maksud dan tujuan tiada lain adalah menjadi KADES terpilih. Pertanyaan : Bagaimana hukum pemberian uang dalam kasus diatas ? Jawaban :  Tafsil, Jika menjadi KADES itu hukumnya fardlu `ain (sebab tidak […]

  • PCNU - PATI

    IPNU Pati Pertanyakan Wacana Pemangkasan Usia

    • calendar_month Jum, 22 Jul 2022
    • account_circle admin
    • visibility 97
    • 0Komentar

    PATI – Sekretaris PC IPNU Pati, Mohammad Hafidz menilai wacana pemangkasan umur membuat membuat kaget kader Pelajar NU di seluruh Indonesia. Menurutnya, jika peremajaan usia ditetapkan sampai ke Pusat bakal menimbulkan ketidakpercayaan kader terhadap Pusat. Pasalnya, usia maksimal 24 tahun dinilai belum siap untuk menahkodai Pimpinan Pusat. “Tentunya kalau pemangkasan umur itu di serentakkan sampai […]

expand_less