Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » MTs Salafiyah Kajen Gelar Tes Tahfidz dan Kitab

MTs Salafiyah Kajen Gelar Tes Tahfidz dan Kitab

  • account_circle admin
  • calendar_month Sel, 12 Mar 2024
  • visibility 168
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id – Madrasah Tsanawiyah (MTs) Salafiyah  Kajen, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, adakan ujian tahfidz dan kitab kuning, Sabtu (9/3/2024) pagi.

Sebagaimana diketahui, Salafiyah merupakan lembaga pendidikan formal berbasis pesantren yang memiliki Program Unggulan Tahfidz dan Kitab.

Pada ujian yang digelar tahunan seperti ini, melibatkan seluruh siswa-siswi kelas 9. Kali ini, ujian diikuti sebanyak 440 peserta, dengan rincian program unggulan tahfidz 63 anak, unggulan kitab 44 anak, dan reguler 333 anak dengan capaian target masing-masing.

Adapun ketika mengikuti tes, siswa-siswi harus dapat memenuhi target 75 persen. Yang mana, itu diuji secara berkala mulai dari beberapa hari sebelumnya baik itu di pondok pesantren terkait maupun di madrasah yang memiliki sitem kurikulum terintegrasi otomatis.

Sedangkan materi yang tersisa diujikan pada hari puncak, yaitu Sabtu (9/3/2024) pagi di Madrasah Tsanawiyah Salafiyah.

Kepala Madrasah Tsanawiyah Salafiyah Kajen, Kiai Ahmad Ruman Masyfu’ menjelaskan, ujian kitab merupakan penentuan lulus dan tidaknya semua siswa-siswi yang telah menempuh proses pembelajaran selama tiga tahun.

“Tes ini merupakan penentuan dan tidak ada remidi, hanya ada keterangan lulus atau tidak lulus. Target untuk tes unggulan kitab adalah khatam Taqrib,” ujar dia.

Apabila ada siswa-siswi yang berhasil melampaui target, lanjut dia, hasil ujian tersebut akan dijadikan syahadah. Yaitu keterangan resmi dari lembaga madrasah bahwa anak tersebut sudah mencapai di atas target hafalan dengan baik dan lancar.

Sedangkan bagi yang tidak/belum lulus maka tidak akan diberikan ijazah kelulusan berupa ijazah madrasah. Hanya mendapatkan fotokopi dan legalisir saja, ijazah asli akan diberikan ketika anak tersebut melunasi hutangnya untuk memenuhi target kelulusan.

Masyfu’ juga menyampaikan bahwa kegiatan hafalan merupakan salah satu ikthiar yang sangat disenangi para perintis Salafiyah Kajen.

“Semoga apa yang kita ikhtiarkan ini dapat menyenangkan para pendahulu (para perintis) madrasah Salafiyah Kajen. Sesuai dengan harapan beliau-beliau bahwa santri Salafiyah Kajen minimal ada yang dapat membaca Taqrib sampai khatam,” kata dia.

Dia menambahkan, dalam menyiasati akan pentingnya mengembangkan kemampuan membaca kitab kuning secara benar, pihak MTs Salafiyah Kajen sudah menyiapkan buku pegangan khusus, yaitu berupa modul pegon dan modul nahwu untuk menjadi bahan bimbingan pembelajaran kitab.

“Ini ditujukan supaya anak-anak lebih mudah dalam mempelajari kitab-kitab kuning. Rencananya dalam waktu dekat buku modul tersebut akan segera dilaunchingkan,” tandas dia.(*/angga/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PKPNU 2025 Tinggal Menghitung Hari, Sekretaris PCNU: Sudah Siap!

    PKPNU 2025 Tinggal Menghitung Hari, Sekretaris PCNU: Sudah Siap!

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle admin
    • visibility 4.167
    • 0Komentar

      pcnupati.or.id – Pelaksanaan kegiatan Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PKP-NU) Kabupaten Pati tinggal menghitung hari. Kecamatan Gembong menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan acara tersebut. Rencananya, PKP NU tahun 2025 ini akan diselenggarakan di ponpes Raudlatul Falah dan Pondok Thoriqoh Tanwirul Qulub, Bermi, Gembong Pati mulai 31 Oktober hingga 2 Nopember 2025. Dedi Syarif, Sekretaris […]

  • Ketua Lazisnu PCNU Pati Siap Sinergikan Kinerja Penguru

    Ketua Lazisnu PCNU Pati Siap Sinergikan Kinerja Pengurus

    • calendar_month Ming, 29 Des 2024
    • account_circle admin
    • visibility 152
    • 0Komentar

      Pcnu.or.id. – Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah menyelenggarakan Apel Siaga Tanggap Bencana dan Rapat Koordinasil Wilayah (Rakorwil) Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah (Lazisnu), pada Sabtu-Ahad (28-29/12/2024) di Asrama Haji Donohudan Boyolali.   Kegiatan yang mengusung tema “Merawat Kepercayaan, Membangun Kemandirian” ini diikuti oleh Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama […]

  • PCNU-PATI

    Rangkul Komunitas Produsen Kopi, KKN Tempura IPMAFA Lakukan Pendampingan Marketing UMKM Kopi Desa Tempur

    • calendar_month Sel, 5 Sep 2023
    • account_circle admin
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id-Tempur, 01/09/2023. KKN Tempura melaksanakan program di bidang ekonomi yang berkaitan dengan pendampingan marketing kepada para pelaku usaha kopi. Kegiatan dikemas secara santai berupa kopdar, bersama dengan komunitas UMKM kopi desa Tempur bernama Klaster Kopi Tempur yang diketuai oleh Khusnul Ulum yang sekaligus pemilik The Real Kopi Tempur serta tim KKN Tempura IPMAFA. Klaster Kopi […]

  • PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

    PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    PATI-Polres Pati Datangi Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pati, Rabu (1/4) kemarin. Kedatangan Kapolres baru beserta beberapa anggotanya tersebut masih berkaitan dengan penanganan covid 19 di Kabupaten Pati. Para Pemgurus NU dan Polres Pati menyepakati kerjasama untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di Kabupaten Pati. Dalam hal ini, mereka fokus pada tindakan lanjutan penyebaran virus […]

  • Penuh Khidmah Acara Naharul Ijtima’ di Kec Gembong

    Penuh Khidmah Acara Naharul Ijtima’ di Kec Gembong

    • calendar_month Sab, 28 Feb 2015
    • account_circle admin
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Kabar NU Pati: Naharul Ijtima’ PCNU Kabupaten Pati pada hari Jumat tanggal 27 Februari 2015 berlangsung di Kecamatan Gembong. Sebagai tuan rumah MWC NU Gembong memilih Masjid Besar Baitul Muttaqin Kecamatan Gembong sebagai tempat berlangsungnya kegiatan. Hampir seluruh Pengurus MWC NU serta Pengurus Ranting se-Kecamatan hadir, seperti KH. Ahmad Jaelani, Kyai Sholikhin, Kyai Nur Hasyim. […]

  • PCNU-PATI Photo by Fadi Xd

    Apa Kabar Cinta?

    • calendar_month Sen, 28 Nov 2022
    • account_circle admin
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Oleh : M. Iqbal Dawami Sudahkah kita bersyukur hari ini? Setiap nafas yang kita hirup adalah karunia-Nya. Tanpa bernafas kita tak bisa berbuat apa-apa. Sudahkah kita bersyukur atas apa yang kita makan dan minum hari ini? Tanpa rezeki-Nya kita mungkin sudah kelaparan dan kehausan. Sudahkah kita berbuat baik kepada orang lain? Tanpa orang lain kita […]

expand_less