Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Kemenag Pati Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bulumanis Kidul

Kemenag Pati Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bulumanis Kidul

  • account_circle admin
  • calendar_month 5 jam yang lalu
  • visibility 6.634
  • comment 0 komentar

 

Pati – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pati bersama penyuluh agama Islam menunjukkan kepedulian terhadap korban banjir. Mereka pun menyalurkan bantuan di Desa Bulumanis Kidul, Kecamatan Margoyoso, Minggu (11/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut, tim membawa bantuan berupa paket peralatan kebersihan, pakaian layak pakai, serta ratusan bungkus makanan siap saji untuk warga terdampak banjir. Mereka juga membantu warga dengan ikut membersihkan rumah warga.

Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Kabupaten Pati, M Ahsin, mengatakan bahwa aksi ini merupakan respons awal dalam penanganan bencana alam yang melanda wilayah Kabupaten Pati.

”Berdasarkan data yang kami himpun dari para penyuluh agama Islam, terdapat tiga kecamatan yang terdampak cukup parah, yaitu Kecamatan Margoyoso, Kecamatan Tayu, dan Kecamatan Dukuhseti,” ungkapnya.

Ahsin menjelaskan, bantuan tersebut dihimpun dari dana Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kementerian Agama Kabupaten Pati. Aksi sosial ini menjadi langkah awal dan berpeluang untuk dilanjutkan di kecamatan terdampak lainnya.

Ia juga menyebutkan, sebelum penyaluran bantuan, pada Sabtu (10/1/2026), telah dilakukan pendataan desa-desa terdampak hujan melalui penyuluh agama Islam yang tersebar di 21 kecamatan.

”Dari hasil pendataan tersebut, ditemukan sedikitnya lebih dari 30 desa di Kabupaten Pati yang terdampak banjir pascahujan. Data ini menjadi dasar pemetaan untuk menentukan langkah penanganan selanjutnya,” jelasnya.

Sementara itu, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Margoyoso, Zaenal Arifin, menyampaikan bahwa Desa Bulumanis Kidul mengalami dampak bencana yang cukup ekstrem.

”Terdapat satu rumah yang hanyut dan roboh hingga tidak tersisa. Selain itu, beberapa rumah lainnya mengalami kerusakan lebih dari 60 persen. Hingga saat ini, proses evakuasi warga masih terus dilakukan,” ujarnya.

Zaenal menambahkan, rumah yang hanyut tersebut telah disurvei oleh Baznas untuk mendapatkan bantuan rumah terdampak bencana. Namun, bantuan lanjutan berupa material bangunan dan kebutuhan logistik masih sangat dibutuhkan untuk memulihkan kondisi warga.

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ajarilah dengan Cinta

    Ajarilah dengan Cinta

    • calendar_month Jum, 16 Sep 2022
    • account_circle admin
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Ada sesuatu yang membuat saya menyadari bahwa anak-anak tak bisa jika dibentak. Mereka akan menjadi seorang yang penakut dan kemungkinan lainnya akan menjadi seorang pemberontak, nantinya. Mereka tak akan pernah mau patuh pada aturan atau perintah siapapun, termasuk kedua orang tuanya sendiri. Pengalaman yang saya alami saat tanpa sengaja saya membentak […]

  • PCNU-PATI

    10.208 Nasi Bungkus telah Disalurkan NU Peduli untuk Korban Banjir

    • calendar_month Sel, 10 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 138
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- PATI – Dapur Umum (DU) PCNU Pati telah memasuki hari ke sepuluh per Selasa (10/1). Aksi sosial yang digagas oleh NU Peduli Kabupaten Pati teraebut telah memberi banyak kontribusi dalam memasok logistik bagi korban banjir.  “Memang masih jauh dari mencukupi, mengingat luasya wilayah terdampak banjir dan banyaknya korban yang membutuhkan bantuan makanan,” ungkat Ahmad […]

  • Gus Mus Ijazahkan Tiga Sholawat

    Gus Mus Ijazahkan Tiga Sholawat

    • calendar_month Ming, 4 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 235
    • 0Komentar

    KH. Musthofa Bisri (Gus Mus) (sumber : Instagram @s.kakung) REMBANG-KH. Musthofa Bisri atau Gus Mus baru-baru ini mengijazahkan amalan sholawat kepada ummat islam. Ijazah ini disampaikan langsung melalui postingan Instagramnya, @s.kakung Kamis (1/7). Dalam video berdurasi tujuh menit dua puluh detik tersebut, Gus Mus memaparkan sekaligus mengijazahkan tiga sholawat sekaligus. Kiai asal Rembang tersebut juga […]

  • Final Lomba Voli Putri Porsema, Kudus Vs Wonosobo Memanas

    Final Lomba Voli Putri Porsema, Kudus Vs Wonosobo Memanas

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 258
    • 0Komentar

    WONOSOBO – Riuh sorak-sorai penonton mewarnai partai final lomba voli putri tingkat SMA/MA/SMK dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (Porsema) XIII Jawa Tengah. Final yang digelar di lapangan olahraga MAN 1 Wonosobo pada Jumat (12/9/2025) itu mempertemukan tuan rumah kontingen LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Wonosobo melawan wakil dari LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten […]

  • Ratusan Warga NU Pati Berangkat ke Surakarta, Ikuti Jalan Sehat Porseni Nahdlatul Ulama

    Ratusan Warga NU Pati Berangkat ke Surakarta, Ikuti Jalan Sehat Porseni Nahdlatul Ulama 

    • calendar_month Sab, 21 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id. – SURAKARTA – 500-an warga Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Pati berangkat menuju Surakarta, Sabtu (21/1/2023) malam.   Keberangkatan mereka ke Surakarta untuk mengikuti kegiatan Jalan Sehat Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) NU tingkat Nasional 2023. Kegiatan itu juga merupakan rangkaian acara menuju 1 Abad NU. Presiden Joko Widodo dan jajaran Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) juga bakal […]

  • Innalillahi, KH. Zainuddin Djazuli Wafat

    Innalillahi, KH. Zainuddin Djazuli Wafat

    • calendar_month Sab, 10 Jul 2021
    • account_circle admin
    • visibility 144
    • 0Komentar

    KH. Zainuddin Djazuli, Pengasuh PP. Al Falah Ploso, Kediri sekaligus Mustasyar PBNU KEDIRI-Kabar duka datang dari Kediri, Jawa Timur. Masyayikh salah satu pondok ternama di kota tersebut dikabarkan meninggal dunia.  KH. Zainuddin Djazuli yang merupakan pengasuh PP. Al Falah Ploso, Kediri, berpulang Sabtu (10/7). Kabar duka ini telah menyebar ke berbagai grup whatsapp dan media […]

expand_less