Berita
NU Peduli Dirikan Dapur Umum untuk Bantu Korban Banjir

PATI – NU Peduli selenggarakan dapur umum untuk mensuplai makanan korban banjir. Kegiatan ini dilaksanakan pada Ahad (1/1) pagi tadi di halaman PCNU Pati.
Ahmad Qosim, ketua NU Peduli menyebut, agenda ini sebagai perwujudan kepedulian NU terhadap para korban bencana. Bantuan berupa nasi bungkus dikirim ke posko Mustokoharjo untuk kemudian disalurkan ke titik-titik yang membutuhkan.

“Alhandulillah teman-teman dari NU peduli sigap membantu korban bencana,” tutur dia.
Iklan
Sedikitnya tiga ratus nasi bungkus didistribusikan atas nama NU Peduli. Rencananya, NU Peduli akan mengagendakan dapur umum kembali jika masih dibutuhkan.(lut/ltn)