Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Sukolilo Gelar Kaderisasi NU

Sukolilo Gelar Kaderisasi NU

  • account_circle admin
  • calendar_month Sab, 28 Des 2019
  • visibility 136
  • comment 0 komentar

SUKOLILO-Ketua PCNU Pati, K. Yusuf Hasyim membuka pelaksanaan Kaderisasi NU Sabtu (28/12) pagi. Ditemani beberapa pengurus Cabang, ketua PCNU yang sekaligus berperan sebagai instruktur dalam acara tersebut menyampaikan banyak hal terkait pengkaderan ini.

“NU sangat besar, namun besar saja tidak cukup tanpa berjam’iyyah (berorganisasi).” Tuturnya.

Suasana pembukaan Kaderisasi NU Sukolilo

Selain itu, K. Miftahuddin, ketua MWC-NU Sukolilo juga menyampaikan orasinya. Menurutnya, pengkaderan menjadi poin utama dalam eksisnya sebuah organisasi.

“Kaderisasi merupakan satu bentuk pengkaderan dalam NU yang harus dilakukan demi kemajuan NU di masa datang.” Ungkapnya.

Selain dari elemen NU, unsur pemerintahan juga datang dalam acara pembukaan Kaderisasi NU Sukolilo tersebut. Imam Sofwan, Sekwilcam Sukolilo yang turut hadir dalam agenda itu ikut memberikan kobaran semangat kepada para peserta.

Secara terperinci, Shofwan bahkan memberikan wejangan kepada para peserta kadetisasi. Menurutnya, kader harus menjalankan tiga prinsip utama, yakni melaksanakan perintah kader, cerdas dan visioner.

“Kader NU harus menjalankan perintah kader. Kader NU harus cerdas. Kader NU wajib visioner.” Tandasnya.

Pelaksanaan

Muh. Arwani Instruktur PKPNU secara simbolis menyematkan co-card kepada salah satu peserta Kaderisasi NU Sukolilo sebagai simbol kesiapan peserta mengikuti pengkaderan. 

Kaderisasi NU di Sukolilo sedianya telah dilangsungkan sekali. Agenda kali ini merupakan rangkaian pengkaderan NU yang ke dua.

Dilaksanakan di Ponpes Maslakul Ridwan Sukolilo, Pati. Ketua panitia, Apriyanto Tomi menandaskan bahwa jumlah peserta kaderisasi kali ini adalah sekitar 50 orang.

Rencananya kegiatan tersebut akan berlangsung selama dua hari, Sabtu (28/19) sampai dengan Minggu (29/19) malam dengan diakhiri pembaiatan peserta. Dalam pembaiatan, panitia berencana me-rawuhkan ulama’-ulama’ Kabupaten Pati dan para kiai lokal untuk turut mendoakan peserta kaderisasi.

Tomy menandaskan bahwa instruktur yang dihadirkan merupakan instruktur tingkat wilayah Jawa Tengah. Diantaranya, ketua PCNU Pati, K. Yusuf Hasyim dan rekannya, Muh. Arwani.

Mewakili instruktur, Muh. Arwani memberikan sambutan bernada penyemangat. Ia mengingatkan kepada para peserta bahwa kaderisasi ini merupakan majelis untuk mencari ilmu. Ia juga mengajak kepada para hadirin untuk bermunajat melalui agenda di Sukolilo tersebut agar rumah besar NU selalu memperoleh berkah.(karim/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI Photo by Ishaq Robin

    Puasa dan Solidaritas Sosial

    • calendar_month Sab, 30 Mar 2024
    • account_circle admin
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto, M A Momentum bulan Puasa merupakan momentum yang datang selalu disambut dengan gagap-gempita oleh masyarakat muslim dari saentero dunia. Momentum ini sekaligus dijadikan sebagai ajang untuk berlomba-lomba dalam kebaikan. Masyarakat muslim begitu antusias dalam menyambutnya, tak ayal apabila bulan Ramadan tiba disambut dengan melakukan pelbagai kegiatan rutinitas, seperti tadarus Alquran, ngaji bandongan, […]

  • Mahasiswa UMK Lakukan Penelitian dan Kembangkan Sistem Informasi Zakat di LAZISNU Kabupaten Pati

    Mahasiswa UMK Lakukan Penelitian dan Kembangkan Sistem Informasi Zakat di LAZISNU Kabupaten Pati

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle admin
    • visibility 6.312
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id – Seorang mahasiswa Universitas Muria Kudus (UMK) melaksanakan penelitian skripsi di LAZISNU Kabupaten Pati sebagai bagian dari tugas akhir perkuliahan. Penelitian ini berfokus pada pengembangan sistem informasi zakat berbasis web yang ditujukan untuk mendukung pengelolaan dan monitoring zakat di lingkungan LAZISNU Kabupaten Pati. Penelitian tersebut mengangkat judul skripsi “Rancang Bangun Sistem Informasi Berbasis […]

  • bgunn-jpeg-3

    Buruh Pembangunan Gereja

    • calendar_month Sab, 26 Mar 2022
    • account_circle admin
    • visibility 199
    • 0Komentar

      1.       Ada orang bekerja membangun tempat ibadah orang kristen (gereja) dan yang melakukan pekerjaan itu orang Islam.   Pertanyaan : a.      Bagaimana hukumnya melakukan pekerjaan itu ?   Jawaban :Hukumnya diharamkan,karena termasuk muharromah.   Referensi : &  Qulyûbi, vol. 3 hal. 70  

  • PCNU-PATI

    Helat Inspirasi Kewirausahaan, Fatayat NU Margoyoso Gandeng Pihak ke Tiga

    • calendar_month Sel, 23 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 143
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id – Rutinan Anjangsana ke-IX PAC Fatayat NU Margoyoso yang dilangsungkan di Desa Kajen pada Ahad (21/5) lalu berlangsung meriah.  Antusiasme peserta pun tampak sejak awal acara. Pasalnya, Rutinan ini tidak seperti biasanya. Dihadiri Pimpinan Ranting Fatayat NU se-Kecamatan Margoyoso, penyelenggara kegiatan menggandeng Sri Jaya Catering, Snack and Bakery Ngemplak Kidul sebagai narasumber.  Dengan tajuk Inspirasi […]

  • PCNU-PATI

    Seni Perebutan Kepentingan

    • calendar_month Rab, 17 Mei 2023
    • account_circle admin
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Oleh : Niam At Majha Belakang ini; di berbagai tempat seperti warung kopi, cafe, dan restoran-restoran lama saji. Banyak yang membicarakan, mendiskusikan, diopinikan perihal perayaan tahun depan. Pergantian pemimpin, siklus lima tahunan untuk melanjutkan estafet tentang perubahan baik dari segi keluarga dan negara. Kondisi demikian tak dapat terelakan, karena lima tahunan pergantian dan setiap orang […]

  • PCNU-PATI Photo by Mufid Majnun

    Jodoh Buat Bu Bidan Cantik

    • calendar_month Ming, 22 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Oleh : Elin Khanin Chapter 4 “Suami?” “Iya, dengar, Shanaya. Aku ….” “Stop! Jangan berani mendekat!” Kepala Shanaya tetiba terasa berdenyar. Tangannya terkulai lemas bagai pelepah daun pisang yang layu. Kakinya terasa meleot seperti karet gelang dan jantungnya menggelosor sampai ke ujung kaki. Wajahnya yang sepucat kapas masih beradu dengan wajah kusut dan kaku di […]

expand_less