Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » PC Muslimat – Hidmat Gelontorkan Rp 42,6 Juta untuk Panti Asuhan di Waturoyo

PC Muslimat – Hidmat Gelontorkan Rp 42,6 Juta untuk Panti Asuhan di Waturoyo

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 22 Apr 2022
  • visibility 134
  • comment 0 komentar

MARGOYOSO – Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Pati gelontorkan dana senilai Rp 42.600.000. Uang tersebut diberikan kepada Panti Asuhan Darul Hadlanah, Waturoyo, Margoyoso Pati.

Secara simbolis, penyerahan dilakukan sekaligus sebagai rangkaian acara HUT Muslimat NU ke-76 dan peringatan Nuzulul Qur’an, Kamis (21/4) malam tadi.

Dengan menggandeng Himpunan Daiyah dan Majelis Taklim (Hidmat) Muslimat NU Pati, PC Muslimat, dalam acara tersebut menegaskan bahwa uang tersebut diperuntukkan sebagai dana penunjang logistik Santri Darul Hadlanah, khususnya selama Ramadhan tahun ini.

R. Andi Irawan, pengasuh panti menyambut baik niat PC Muslimat dan juga Hidmat tersebut. Baginya, uang dengan nominal tersebut sangat membantu kebutuhan panti asuhan yang dikelolanya selama Ramadhan.

“Kami sampaikan terimakasih kepada PC Muslimat NU dan juga Hidmat Muslimat NU Pati yang mau memperhatikan saudara-saudara kita yang ada di sini. Kami hanya bisa berdoa, berdoa dan berdoa untuk panjenengan (anda-red) semua,” ungkap Andi.

Dukung Rumah Tahfidz

Hj. Ummu Hanik, Ketua Muslimat NU Pati, dalam sambutannya menegaskan bahwa panti asuhan dan lembaga-lembaga semacamnya di bawah naungan NU jumlahnya harus lebih banyak lagi. Ia juga menekankan berdirinya rumah-rumah tahfidz yang berakidah aswaja an nahdliyyah khususnya di Kabupaten Pati.

“Semakin banyak semakin baik. Agat ilmu qur’an yang didapat itu bersanad dan tentunya, para huffadz itu nanti menjadi generasi NU yang qur’ani,” terangnya.

Hingga sejauh ini belum diketahui apakah agenda tersebut menjadi program PC Muslimat NU atau masih dalam tahap rencana, namun Hj. Ummu Hanik saat ini masih fokus pada pembangunan gedung Muslimat NU Pati.

“Mohon doa para hadirin semua. Saat ini kami sedang melaksanakan pembangunan Gedung PC Muslimat NU Pati. Mudah-mudahan segera jadi, sehingga, fokus kita bisa beralih ke program-program besar lainnya,” tandsnya.

Sementata, Dewan Pakar Muslimat NU, Hj. Salamah Aniq Muhammadun, dalam sambutannya menyinggung soal kebermanfaatan di bulan Ramadhan. Masih dalam nuansa berbagi, istri Ro’is Syuriyah NU Pati tersebut mengajak ibu-ibu Muslimat untuk terus berbuat kebajikan selama bulan suci ini.

“Jangan sampai kita cuma dapet lapar dan hausnya saja,” tegas Hj. Salamah.

Di penghujung acara, kegiatan tripple agenda tersebut dipungkasi dengan mauidlah hadanah. Hj. Maghfurotun, Ketua Hidmat turun tangan mengisi tausyiyah dalam acara yang dihadiri seluruh perwakilan PAC Muslimat NU se-Kabupaten Pati plus para pengurus PC Muslimat NU.

Dalam ceramah lugas tersebut, dirinya menimpali dua sambutan pendahulunya. Menurutnya, wanita Indonesia saat ini harus mampu meresapi nilai-nilai perjuangan para patriot wanita dalam masa penjajahan tempo dulu, khususnya R.A. Kartini.

“Mereka tidak diam, mereka bergerak. Dedikasi mereka seperti tanpa batas. Demi apa? Dampaknya adalah apa yang kita rasakan saat ini, kemerdekaan berfikir wanita-wanita Indonesia,” pungkasnya.(lut/ltn)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mengevaluasi Lembaga dan Banom untuk Sebuah Kemajuan

    Mengevaluasi Lembaga dan Banom untuk Sebuah Kemajuan

    • calendar_month Rab, 12 Agu 2020
    • account_circle admin
    • visibility 130
    • 0Komentar

        Pati. Jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama mengadakan kordinasi dan evaluasi Lembaga dan Banom-banomnya pada hari ini, Rabu, 12 Agustus 2020 di Gedung PCNU Pati.   “Pertemuan ini kami laksanakan tetap menerapkan protokol kesehatan, hal ini untuk mencegah penyebaran Covid 19,” jelas Sekretaris PCNU Kab Pati Maskan, Rabu (12/8/2020).   Sedangkan Ketua PCNU Pati […]

  • MAMU Ngerang Salurkan Air Bersih

    MAMU Ngerang Salurkan Air Bersih

    • calendar_month Ming, 22 Sep 2019
    • account_circle admin
    • visibility 116
    • 0Komentar

    TAMBAKROMO-Kekeringan yang melanda beberapa daerah di Kabupaten Pati menyebabkan terhambatnya aktivitas masyarakat. Pasalnya, air sebagai salah kebutuhan vital sulit di dapat. Akhirnya, kegiatan-kegiatan seperti bercocok tanam hingga makan dan minum menuai kendala. Diatribusi air bersih di RW 1 Desa Ngerang, Kecamatan Tambakromo, Pati oleh MA Miftahul Ulum, Ngerang, Mingu (22/9) Menyikapi hal ini, banyak organisasi […]

  • Imbauan PCNU Pati Terkait Takbiran dan Sholat Idul Fitri

    Imbauan PCNU Pati Terkait Takbiran dan Sholat Idul Fitri

    • calendar_month Jum, 22 Mei 2020
    • account_circle admin
    • visibility 124
    • 0Komentar

    PATI, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Pati menyepakati aturan bersama Bupati dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Pati, mengenai pelaksanaan sholat Idul Fitri 1441 H /2020 M, dan aturan – aturan takbir malam menjelang Idul Fitri di Masjid dan Musholla. Bersama dengan MUI, Muhammadiyah, dan FKUB, menyepakati bahwa untuk lebaran tahun ini, tidak ada […]

  • Pengukuhan Duta Literasi SMAN 1 Tayu

    Pengukuhan Duta Literasi SMAN 1 Tayu

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Tayu. Puncak Acara Kegiatan Bulan Bahasa SMA Negeri 1 Tayu dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96. Tema kegiatan “Bangkit Bersama Bahasa dan Budaya untuk Bangsa” yg dimotori oleh GANTARI (Gerakan Literasi Mandiri) SMA Negeri 1 Tayu, Senin, 28 Oktober 2024 di aula SMA Negeri 1 Tayu “Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh warga sekolah (peserta […]

  • PCNU-PATI Photo by The Cleveland Museum of Art

    Puisi-Puisi Eska Mariska

    • calendar_month Ming, 19 Mar 2023
    • account_circle admin
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Pilu Kutatap pilu dua matamu merah-tertahan di antara dua muara hati memekik perih : runtuh bersama kisah sedihmu 1 Maret 2023 Sembunyi dalam Luka Banyak luka menyelami hidupmu menempuh jarak panjang menghadapi kisahmu dengan iringan tawa: yang ternyata duka bersembunyi dalam ramainya isi kepala dan bertahan dalam balutan kepura-puraan luar biasa, bahkan aku tak sanggup […]

  • PCNU-PATI

    KKN IPMAFA Membekali Pelatihan Tanaman Toga di Desa Kadilangu

    • calendar_month Rab, 23 Agu 2023
    • account_circle admin
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Pcnupati.or,id- Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) – Dalam rangka mengsukseskan program kerja, KKN Hypatia melaksanakan Sosialisasi Pentingnya Tanaman Toga sekaligus Simulasi Penanaman Tanaman Toga di Desa Kadilangu. (Selasa, 22/8/23) Dalam acara tersebut Tim KKN menghadirkan pemateri Siswanto, S. sos., M.A yang merupakan Dosen Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI). Beliau menjelaskan bahwasannya “Tanaman Toga adalah […]

expand_less