Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Turba di Tayu, Ketua IPNU : Kita Ingin Jalin Kedekatan

Turba di Tayu, Ketua IPNU : Kita Ingin Jalin Kedekatan

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 15 Nov 2019
  • visibility 136
  • comment 0 komentar

TAYU-Pelaksanaan Turba (Turun Ke Bawah) yang diagendakan Pengurus Cabang IPNU/IPPNU Kabupaten Pati mendarat di Tayu. Ini merupakan kali pertama PC IPNU/IPPNU melaksanakan Turba.

Kegiatan Turba PC IPNU/IPPNU di Gedung Istighotsah Al Asyiq, Pule, Tayu

Tujuan diagendakannya kegiatan ini adalah untuk mensosialisasikan program-program kerja cabang. Harapannya, para pengurus IPNU/IPPNU yang hadir dalan kesempatan tersebut dapat mendukung dan mensosialisasikan kembali program tersebut pada tingkatan di bahwahnya.

Dalam Turba yang dilaksanakan Jumat (15/11) ini, sebanyak lima Pengurus Anak Cabang (PAC) menghadiri undangan di gedung Isntighotsah al Asiq, Pule, Tayu tersebut. Kelimanya berasal dari Kecamatan Cluwak, Tayu, Dukuhseti, Gunungwungkal dan Margoyoso.

Bukan hanya PAC, namun beberapa Pengurus Ranting bahkan Pengurus Komisariat yang ada di lima kecamatan tersebut juga turut hadir. Peserta proaktif menanggapi pemaparan program kerja yang disampaikan oleh Moh. Salman dan Sulistiani. Keduanya merupakan ketua PC IPNU dan IPPNU Kabupaten Pati.

“Peserta terdiri dari PAC hingga pengurus Komisariat se-eks Kawedanan Tayu, dan alhamdulillah semuanya proaktif” ungkap M. Imamu Muttaqin, koordinator kecamatan se-eks Kawedanan Tayu.

Salman memaparkan bahwa kegiatan ini nantinya akan berlangsung di beberapa daerah laninnya. Hal ini ia tandaskan sebagai media menjalin kedekatan dengan pengurus IPNU dan IPPNU hingga level komisariat.

“Agenda ini masih akan terus berjalan untuk menyambung silaturrahim dengan para pengurus pengurus IPNU/IPPNU” tuntasnya.

Gus Zaim Jaelani, Wakil Ketua PCNU Pati juga turut dalam agenda ini. Dirinya mengaku menerima undangan khusus dari pihak penyelenggara untuk memberikan wejangan kepada kaum pelajar nahdliyyin ini. Dalam sambutannya, Gus asal Tayu ini berpesan, khususnya kepada Pengurus Cabang IPNU/IPPNU Pati unuk bisa menembus sekolah-sekolah negeri.

“Faham radikal sudah diawali sejak bangku sekolah. Oleh karena itu, saya berpesan agar IPNU dan IPPNU bisa membuat pengurus di sekolah-sekolah umum dan sekolah negeri untuk menanggulangi radikalisme beragama sejak dini” tuturnya.

Bukan hanya memberikan wejangan, Gus Zaim juga menyampaikan kesediaannya jika harus diminta sebagai pemateri dalam kegiatan-kegiatan pelajar NU, khususnya untuk menjangkau sekolah-sekolah yang belum tersentuh oleh IPNU dan IPPNU. hal ini disampaikannya pada akhir sambutan untuk mendongkrak semangat perjuangan para pengurus IPNU/IPPNU.(lut/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI Photo by klimkin

    Selalu Ada Cara Bermain Sambil Belajar

    • calendar_month Jum, 2 Sep 2022
    • account_circle admin
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Oleh : Inayatun Najikah Kesibukan saya akhir-akhir ini selain belajar dan bermain bersama Tsania, juga dengan kedua keponakan  saya yang kembar, Hakam dan Hakim. Kembar identik layaknya Upin dan Ipin. Sudah dipastikan jika tak sering bersama mereka, akan salah menyebutkan nama. Ibu saya saja masih sering salah memanggil. Beberapa hari ini, setiap sore sudah dipastikan […]

  • Buka Lowongan, LazisNU Pati Seleksi 122 Peserta

    Buka Lowongan, LazisNU Pati Seleksi 122 Peserta

    • calendar_month Kam, 30 Jan 2025
    • account_circle admin
    • visibility 170
    • 0Komentar

      Pati – LazisNU PCNU Pati membuka lowongan karyawan manajemen eksekutif. Mereka pun menyeleksi 122 peserta di Aula Lantai 2, Gedung Islamic Center Masjid Agung Baitunnur Pati, Kamis (30/1/2025). Seratusan peserta ini mengikuti psikotes yang merupakan rangkaian tahapan rekrutmen yang telah LazisNU Pati lakukan. Sebelumnya, LazisNU membuka lowongan pada tanggal 18 Januari 2025. ”Kami sedangkan […]

  • Ketika Cinta Over Protektif

    Ketika Cinta Over Protektif

    • calendar_month Sab, 26 Mar 2022
    • account_circle admin
    • visibility 182
    • 0Komentar

      Cintailah cinta dengan sewajarnya, karena cinta yang berlebihan akan membuatmu buta, tak bisa membedakan mana hitam dan mana putih. Bisa jadi pula berlebihan dalam urusan cinta akan berbalik menjadi benci tak terobati. Meskipun kita semua tahu, cinta adalah fitrah manusia dalam menjalani kehidupan di dunia ini. Tanpa adanya cinta dalam diri manusia kita tak […]

  • Pimpin Upacara 17-an di Pati, Ini Pesan Taj Yasin

    Pimpin Upacara 17-an di Pati, Ini Pesan Taj Yasin

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle admin
    • visibility 190
    • 0Komentar

      pcnupati.or.id – Upacara Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia di Kabupaten Pati, diselenggarakan Ahad (17/8) pagi tadi. Agenda sakral itu dilaksanakan di halaman pendopo kabupaten. Dilansir dari jateng.nu.or.id, upacara kemerdekaan di Kabupaten Pati tahun ini dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen. Pria yang akrab disapa Gus Yasin tersebut mengaku mendapatkan mandat […]

  • PCNU-PATI

    LKD Fatayat NU Winong Singgung Analisis Gender

    • calendar_month Rab, 28 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 119
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id.- WINONG Latihan Kader Dasar (LKD) memegang peran penting dalam organisasi Fatayat NU. Sebab, via LKD, Pengurus Fatayat NU dilatih untuk loyal dan militan terhadap organisasi. Hal itulah yang disampaikan oleh Lilik Khoni’ah, sekretaris PC Fatayat NU Pati kepada pcnupati.or.id.  Sebab pentingnya LKD, pihak PC Fatayat NU Pati mengimbau seluruh PAC untuk mengagendakan kegiatan tersebut. Bahkan, […]

  • MA Salafiyah Kajen Pati Gelar Istighosah dan Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa

    MA Salafiyah Kajen Pati Gelar Istighosah dan Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle admin
    • visibility 157
    • 0Komentar

      Pcnupati.or.id – Suasana khidmat menyelimuti halaman Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Kajen, Pati, pada Senin (1/9/2025), saat lebih dari seribu siswa dan tenaga pendidik menggelar istighosah dan doa bersama demi keselamatan bangsa. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian spiritual dan ikhtiar kebangsaan di tengah dinamika situasi nasional saat ini. Dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah, Masrukhan, […]

expand_less