Iklan
Berita

Panitia Muskercab gelar LPJ

Pati Jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Cabang Pati dan Panitia Muskercab melaksanakan Laporan Pertanggung Jawaban kegiatan Muskercab, Pelantikan dan Halal Bihalal, Sabtu 13 Juni 2019 bertempat di kantor NU

Dalam sambutannya Yusuf Hasyim selaku ketua PCNU Kab Pati mengemukakan, “Panitia yang sudah selesai melaksanakan tugas, kami ucapkan banyak terimakasih, tanpa Pantia mungkin tak akan berjalan baik, kerja bersama yang bagus, pelaksanaan pelantikan kemarin berjalan dengan baik, indikatornya yaitu undangan yang kita berikan banyak yang hadir”

Lanjut Yusuf “Meski pelaksanaan tidak terlalu meriah, akan tetapi jadwal sesuai rencana, pengurus PBNU dan PWNU ikut hadir ini adalah awal kita untuk mengemban amanah menjadi pengurus”
Selain itu, dia menambahkan “Kami harap setelah acara pelantikan, tidak hanya berhenti pada acara tersebut, yang terpenting adalah program program yang kita rencanakan berjalan satu satu, tidak hanya rangkaian program kerja yang ada dalam buku, untuk itu lembaga lembaga dan pengurus harian mulai kita koordinasikan mulai hal hal yang terkecil, dan penataan struktur sampai paling bawah ranting harus selesai”
” Rapat kordinasi rutin harus segera kita laksanakan, karena dengan kordinasi rutin akan mengetahui mana mana program yang belum bisa dilaksanakan, salah satunya yaitu rapat rutin pengurus harian  setiap bulan sekali di minggu pertama disetiap bulannya, selanjutnya yaitu rapat pleno PCNU dan lembaga, kita laksanakan  triwulanan, ketiga rapat kordinasi PCNU dan MWCNU” pungkasnya

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button