Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » IPNU/IPPNU Kawedanan Tayu Kedatangan Tamu dari LTN-NU

IPNU/IPPNU Kawedanan Tayu Kedatangan Tamu dari LTN-NU

  • account_circle admin
  • calendar_month Jum, 7 Feb 2020
  • visibility 133
  • comment 0 komentar

DUKUHSETI-Rumat Literasi yang digagas oleh PC IPNU/IPPNU Kabupaten Pati mendarat di Kawedanan Tayu. Berlokasi di Gedung Haji Kecamatan Dukuhseti, IPNU dan IPPNU menggandeng LTN NU Pati demi melancarkan agenda ini.

“Kami mengundang LTN-NU Pati sebagai fasilitator. Ini adalah salah satu bentuk kerjasama IPNU/IPPNU dengan Lembaga-lembaga NU.” Tutur Mukhoyyaroh, Dorektur Lembaga Pers dan Jurnalistik IPPNU Pati.

Ketua LTN-NU Pati, Arwani memberikan pemgantar materi tentang berita kepada para peserta Rumat Literasi PC IPNU/IPPNU Pati 

Sementara itu, Arwani, ketua LTN-NU Pati yang hadir Jumat (7/2) siang menyampaikan beberapa poin penting memgenai penulisan berita. Ia datang bersama dua orang rekannya, Fikrul Umam dan Maulana Luthfi Karim. Ketiganya memaparkan materi seputar berita dan jurnalistik.

Arwani menandaskan bahwa jurnalis muda harus dilahirkan dari kalangan NU. Ia menilai bahwa langkah PC IPNU/IPPNU Kabupaten Pati untuk memfokuskan pergerakan pada ranah literasi adalah pilihan tepat.

“Jurnalistik sangat dibutuhkan di era sekarang ini, dengan berbagai media yang makin banyak.” Ungkapnya.

Lebih lanjut, pria asal Waturoyo ini, mengajak para pelajar NU untuk menjadi kontributor daerah bagi web PCNU yang dikelola oleh LTN-NU. Hal ini sontak mendapatkan apresiasi dari 50 peserta yang mengikuti pelatihan ini.

Panitia pelaksana berpose bersama pemateri dari LTN-NU Pati

Sementara Fikrul Umam, yang menyampaikan kejurnalistikan, juga menyampaikan hal yang sama. Ia menyemangati peserta dengan membagikan copy klipping karyanya di berbagai media massa.

“Menulis yang terpenting adalah berkelanjutan.” Uangkapnya.

Maulana Luthfi Karim, sebagai pemateri terakhir, mengerucutkan pembahasan pada detil-detil kepenulisan, khususnya berita. Ia menjelaskan panjang-lebar seputar berita yang layak terbit dan bagaimana menjadikan berita layak terbit.

Di penghujung pemaparan materi, ia juga memberikan wejangan kepada para peserta. Wejangan ini sekaligus menjadi pemantik semangat menulis di kalangan pelajar, seperti yang diharapkan oleh PC IPNU/IPPNU Pati.

“Dalam menulis berita, hal pertama yang harus ditemukan adalah menemukan data, kemudian menulis, menulis dan menulis. Jadilah penulis yang baik dan penulis yang booming.” Tandasnya.(karim/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Photo by Mufid Majnun

    NU sebagai Pilar Utama dalam Menjaga Keutuhan Bangsa

    • calendar_month Sab, 12 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 399
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto Nahdlatul Ulama (NU) adalah salah satu organisasi keagamaan terbesar di Indonesia yang telah lama menjadi pilar utama dalam menjaga keutuhan negara. Sejak berdiri pada tahun 1926, NU tidak hanya berfokus pada aspek keagamaan, tetapi juga berperan dalam menjaga stabilitas sosial, politik, dan budaya di Indonesia. Sebagai organisasi yang menjunjung tinggi nilai moderasi, […]

  • Momen HSN, Santri RF Tuntaskan 100 Khataman al Qur’an

    Momen HSN, Santri RF Tuntaskan 100 Khataman al Qur’an

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2019
    • account_circle admin
    • visibility 146
    • 0Komentar

    GEMBONG-Yayasan Pendidikan Islam Raudlatul Falah (RF) Desa Bermi Kecamatan Gembong menggelar khataman al qur’an untuk merayakan Hari Santri Nasional (HSN) 2019. bukan khataman biasa, namun sebanya seratus kali khataman al qur’an bin nadlor digelar oleh yayasan asuhan KH. Ahmad Djaelani Al Hafidz ini. Pidato Dewan Pengurus Yayasan Raudlatul Falah Bermi oleh Astadi Aslam dalam rangka […]

  • PCNU-PATI

    Kunci Meraih Keberkahan Ilmu?

    • calendar_month Ming, 11 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 167
    • 0Komentar

    “Ketahuilah, sesungguhnya seorang penuntut ilmu tidak akan memperoleh kesuksesan ilmu dan tidak pula bermanfaat ilmunya, kecuali dengan mengagungkan ilmu dan ahli ilmu, mengagungkan gurunya dan menghormatinya.” —Imam Az-Zarnuji             Demikianlah sekelumit motivasi yang diberikan oleh penulis buku ini kepada para pemuda penuntut ilmu. Buku ini sudah lama dikenal, khususnya di kalangan pesantren yang mengkajinya  dari […]

  • Pelajar Hari Ini Adalah Pelajar Masa Depan

    Pelajar Hari Ini Adalah Pelajar Masa Depan

    • calendar_month Kam, 19 Mar 2015
    • account_circle admin
    • visibility 186
    • 0Komentar

    Warta Lakpesdam NU-  Rabu 18 Maret 2015 Madrasah Miftahul Huda Tayu  mengadakan bedah jurnal “Khittah” LAKPESDAM NU Pati. Dalam kesempatan ini yang di bahas  adalah salah satu tulisan yang berada di Jurnal tersebut yaitu pergaulan bebas yang meyebabkan penyakit HIV Aids dan tentang dunia literasi. Pada kesempatan kali ini dari pengurus Lakpesdam yang datang sekaligus […]

  • PCNU-PATI

    Karang Taruna Desa Lahar Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Desa Gunungpanti Winong

    • calendar_month Jum, 9 Des 2022
    • account_circle admin
    • visibility 145
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id – Delapan hari pascabanjir bandang menerjang sejumlah desa di wilayah Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, kini masyarakat di desa-desa terdampak sudah mulai melakukan perbaikan rumah yang sebelumnya rusak diterjang banjir. Adapun salah satu desa di Kecamatan Winong yang terdampak banjir bandang cukup parah adalah Gunungpanti.  Di Desa Gunungpanti, warga sudah bisa beraktifitas seperti biasanya. Sementara […]

  • PCNU-PATI

    Ketua PCNU Pati Hadiri Doa Bersama Lintas Agama di Mapolresta

    • calendar_month Sab, 27 Apr 2024
    • account_circle admin
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Pcnupati.or.id- Dalam rangka mewujudkan keamanan dan kedamaian negeri, Polresta Pati gelar doa bersama lintas agama bertempat di halaman Mapolresta, Kamis (25/4/2024) malam. Kegiatan ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Pati, Ketua MUI Kabupaten Pati, KH. Abdul Karim, Ketua FKUB KH. Manhajussidaf, Ketua PCNU Pati KH. Yusuf Hasyim, Ketua PD Muhammadiyah KH. Lukman Hakim, tokoh Agama Kristen […]

expand_less