Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » KH. Samu’in Jadi Ketua MWC-NU Margoyoso

KH. Samu’in Jadi Ketua MWC-NU Margoyoso

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 16 Agu 2020
  • visibility 124
  • comment 0 komentar

Para pememandu Konferensi MWC-NU Kecamatan Margoyoso. Dalam hal ini hadir langsung ketua PCNU Pati, K. Yusuf Hasyim (kedua dari kanan)  memimpin jalannya konferensi

MARGOYOSO-Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati sukses menggelar Konferensi Pemilihan Pengurus Baru di Ma’had Aly Pondok Pesantren Maslakul Huda Kajen pada Ahad (16/08/2020) mulai pukul 07.30 sampai 12.00 WIB. 

Tamu undangan yang hadir diantaranya kurang lebih 21 Ketua Ranting NU Kecamatan Margoyoso beserta para jajaran Pengurus MWC NU masa khidmah 2014 – 2019 dan para kyai sepuh. Ketua PCNU Kabupaten Pati,  Yusuf Hasyim, Shohibul bait H. Abdul Ghaffar Rozin (Gus Rozin ). Juga turut dihadiri Ketua Banom seperti GP.PAC. Ansor, Muslimat, Fatayat, IPNU IPPNU juga hadir sebagai undangan perwakilan. 

Bertindak sebagai Ketua Panitia Pelaksana Konferensi, H. Abdul Faqih dan Sekretaris, M. Aksin. Dengan dibantu oleh para Sahabat Banser Satkoryon Margoyoso dan Rekan-rekan IPNU-IPPNU acara berlangsung khidmat dan lancar.

“Kami  tetap mengikuti protokol kesehatan seperti setiap tamu undangan harus melewati bilik sterilisasi, pengecek suhu tubuh, wajib memakai masker, cuci tangan dan berjarak 1-1,5 meter tempat duduknya” ujar Abdullah Faqih ketua Panitia

Konferensi MWC NU Kecamatan Margoyoso tahun 2020 ini Pemilihan Ketua Tanfidziyah dan Rois Suriyah berjalan lancar. Dari beberapa calon akhirnya terpilih KH. Samu’in, M.Pd.I sebagai Ketua Tanfidziyah, dan KH. Suhaili Ya’kub terpilih sebagai Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Margoyoso masa khidmah 2020-2025.

“Dari enam nama diantaranya KH. Muslih, KH. Haris, KH. Hamzah, KH. Abdullah Faqih, KH. Liwa’uddin dan yang terkahir KH. Samu’in dengan perolehan suara 13 sehingga terpilih menjadi Ketua MWCNU Kec Margoyoso” jelas  Abdullah Faqih ketua Panitia pelaksanaan Konferensi

Yusuf Hasyim Ketua PCNU Kab Patu menegaskan bahwa setelah terpilih pengurus baru MWC NU Kecamatan Margoyoso terbentuk diharapkan dapat segera membentuk susunan pengurus. PCNU memberikan tenggang waktu 30 hari dari konferensi.  

“Kedepannya diharapkan (pengurus MWCNU Margoyoso yang baru) dapat melaksanakan amanat ini sebaik-baiknya, karena perjuangan dan pengabdian di Nahdlatul Ulama baru saja dimualai.” jelasnya.(niam/ltn)

  • Penulis: admin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU-PATI

    NU Peduli Pati Distribusikan Nasi Bungkus untuk Korban Banjir

    • calendar_month Sen, 2 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 106
    • 0Komentar

    pcnupati.or.id – Nahdlatul Ulama (NU) Peduli Pati mendirikan dapur umum di halaman kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) setempat. Dapur umum itu didirikan sejak 1 Januari 2023 kemarin untuk menyuplai makanan bagi warga yang terdampak banjir. Sebagaimana diketahui, baru-baru ini sejumlah wilayah di Kabupaten Pati tegenang banjir akibat guyuran hujan dengan intensitas tinggi beberapa hari terakhir. […]

  • Menata Kebudayaan Sebagai Landasan Politik

    Menata Kebudayaan Sebagai Landasan Politik

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

      Ngaji NgAllah Suluk Maleman edisi ke -154 yang digelar di Rumah Adab Indonesia Mulia kembali mengangkat isu yang menarik, “Menata Budaya, Menyemai Harapan”. Tema ini diambil untuk kembali mengingatkan pentingnya menata ulang kebudayaan sebagai landasan bagi semua sisi kegiatan masyarakat, termasuk politik. Tema ini dianggap penting, bukan hanya karena permintaan Bawaslu Jawa Tengah agar […]

  • PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

    PCNU Pati Sambut Kapolres Baru, Ini Hasil Perbincangannya

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • account_circle admin
    • visibility 121
    • 0Komentar

    PATI-Polres Pati Datangi Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pati, Rabu (1/4) kemarin. Kedatangan Kapolres baru beserta beberapa anggotanya tersebut masih berkaitan dengan penanganan covid 19 di Kabupaten Pati. Para Pemgurus NU dan Polres Pati menyepakati kerjasama untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di Kabupaten Pati. Dalam hal ini, mereka fokus pada tindakan lanjutan penyebaran virus […]

  • PCNU-PATI

    Komet Miror

    • calendar_month Rab, 4 Jan 2023
    • account_circle admin
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Komet Minor sebagai novel keenam dari serial Bumi terbit pada tahun 2019, tak lama setelah Komet–novel sebelum ini–diterbitkan. Seperti yang sudah dijelaskan bahwa Komet Minor merupakan lanjutan dari novel sebelumnya, yakni Komet, tetapi dalam novel ini petualangan Raib, Ali, dan Seli ditemani oleh Batozar. Bagi yang belum mengenali Batozar, barangkali kalian bisa membaca novel Ceros dan Batozar terlebih dahulu, yakni novel spin-off ke-4 ½ dari serial Bumi. Di novel […]

  • Yayasan Tarbiyatul Athfal Ajak Wali Murid Jalan Santai

    Yayasan Tarbiyatul Athfal Ajak Wali Murid Jalan Santai

    • calendar_month Kam, 29 Agu 2019
    • account_circle admin
    • visibility 111
    • 0Komentar

    GEMBONG-Agustus merupakan bulan sakral bagi Bangsa Indonesia. Hari proklamasi kemerdekaan yang jatuh pada bulan ini menjadi alasan bahwa Agustus adalah bulan paling ramai di Indonesia. Hal ini tak lain karena perayaan demi perayaan terus dihelat selama bulan Agustus demi memeriahkan bulan kelahiran bangsa ini. Selain itu, perayaan HUT Republik Indonesia juga bertujuan untuk mengenang jasa […]

  • PCNU-PATI

    Hj. Maria Ulfah, Ketua PC Muslimat NU Pati 2010-2020 Wafat

    • calendar_month Sen, 5 Sep 2022
    • account_circle admin
    • visibility 159
    • 0Komentar

    DUKUHSETI – Kabar duka kembali datang dari PC Muslimat NU Pati. Salah satu kader terbaiknya, berpulang ke rahmatullah pada Senin (5/9) pukul tujuh pagi tadi. Dia adalah Hj. Maria Ulfah Mundzir, Ketua PC Muslimat NU Pati 10 tahun, terhitung sejak 2010. Hj. Ulfah mengakhiri masa jabatannya sebagai Nakhoda kaum ibu Nahdliyyin pada 2020 lalu.  Jenazah […]

expand_less